Misteri Pembantaian Satu Keluarga di Situbondo Jatim: 15 Saksi Diperiksa, Siapa Pelakunya?
- Antara
Jakarta, tvOnenews.com - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Situbondo, Jawa Timur terus bekerja keras mengungkap tabir gelap di balik tewasnya satu keluarga di Kecamatan Besuki.
Hingga kini, penyidik telah memeriksa belasan orang untuk menggali informasi terkait dugaan pembunuhan sadis tersebut.
Kasat Reskrim Polres Situbondo, AKP Agung Hartawan, menjelaskan bahwa ada peningkatan signifikan dalam jumlah saksi yang dimintai keterangan. Jika sebelumnya hanya lima orang, kini jumlahnya bertambah menjadi 15 saksi.
"Saat ini kami masih melakukan pendalaman penyelidikan, semula lima orang saksi yang dimintai keterangan, salah satunya adalah ayah korban, dan saat ini sudah ada 15 orang yang dimintai keterangan," ujar AKP Agung Hartawan di Situbondo, Senin (5/1/2026).
Tragedi berdarah ini menimpa pasangan suami istri Muhammad Hasim (58) dan Suningsih (38), serta putri mereka, Umi Rahmania (18).
Ketiganya ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di kediaman mereka di Dusun Watuketu, Desa Demung, pada Minggu (28/12/2025) pagi sekitar pukul 07.00 WIB.
Berdasarkan hasil otopsi dari RSUD dr. Abdoer Rahem Situbondo, terungkap fakta memilukan mengenai penyebab kematian para korban. Ketiganya dipastikan tewas akibat luka parah dari senjata tajam.
"Hasil otopsi dari rumah sakit, ketiganya meninggal karena kekurangan darah terlalu banyak dari luka (akibat senjata tajam) di leher," kata Agung.
Ia menambahkan bahwa kehilangan banyak darah tersebut menyebabkan gagal napas karena suplai oksigen ke otak terhenti seketika.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih menunggu hasil analisis mendalam dari Tim Identifikasi Sidik Jari Sistem Otomatis Indonesia (Inafis) serta Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jatim yang telah melakukan olah TKP beberapa waktu lalu.
Sebagai informasi, saat ditemukan, posisi jasad para korban tersebar di beberapa titik rumah. Jenazah Suningsih dan putrinya ditemukan di dalam kamar tidur.
Sementara itu, jasad sang kepala keluarga, Muhammad Hasim, ditemukan tergeletak di area antara kamar mandi dan dapur dengan luka serupa di bagian leher.
Dalam penggeledahan di lokasi kejadian, polisi menemukan sejumlah barang bukti krusial, di antaranya sebilah pisau yang tergeletak di dalam bak mandi serta lima unit telepon genggam milik para korban yang diharapkan dapat memberi petunjuk mengenai komunikasi terakhir mereka sebelum kejadian. (ant/dpi)
Load more