Viral Penumpang Tunanetra Jatuh ke Got usai Tak Dibantu Petugas TransJakarta, Pramono Anung: Saya akan Tegur Direksi-Manajemen
- tvOnenews/Syifa Aulia
Jakarta, tvOnenews.com - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung angkat bicara terkait viralnya seorang tunanetra penumpang TransJakarta diminta untuk jalan sendiri oleh pegawai TransJakarta hingga jatuh ke got.
Pramono menyayangkan peristiwa tersebut terjadi di layanan TransJakarta. Dia menegaskan kejadian-kejadian serupa tidak boleh terjadi lagi untuk ke depannya.
Dia pun mengatakan akan memberikan teguran kepada jajaran direksi dan manajemen PT Transportasi Jakarta terkait kejadian itu.
“Yang seperti ini tidak boleh terulang kembali. Saya akan memberikan teguran kepada jajaran direksi dan juga manajemen TransJakarta,” tegas Pramono dikutip Rabu (14/1/2026).
Dia mengaku sudah beberapa kali mengingatkan kepada semua pihak bahwa kelompok disabilitas harus mendapatkan pelayanan yang optimal.
Pramono ingin agar ibu kota Indonesia menjadi tempat yang ramah bagi kelompok disabilitas. Dia lantas meminta maaf kepada korban atas kejadian tersebut.
“Karena saya sudah berulang kali menyampaikan bahwa hal yang berkaitan dengan disabilitas, Jakarta harus lebih ramah. Dan secara khusus untuk ini saya minta maaf,” ungkapnya.
Diketahui, peristiwa ini terjadi di dekat Halte CSW, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Dalam video yang beredar di media sosial, seorang perempuan tunanetra yang membawa tongkat itu terlihat kotor pada baju dan celananya.
Hal ini terjadi usai perempuan itu tidak dibantu jalan oleh petugas TransJakarta Care. (saa/nba)
Load more