News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Hujan Guyur Jakarta, Banjir Setinggi 70 Cm Rendam Jalan DI Panjaitan Bikin Macet Mengular hingga Cawang

Hujan mengguyur Jakarta sejak pagi hari pada Kamis (22/1/2026). Banjir setinggi 70 cm merendam Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur.
Kamis, 22 Januari 2026 - 13:35 WIB
ILUSTRASI - Hujan
Sumber :
  • Antara/Fakhri Hermansyah

Jakarta, tvOnenews.comHujan mengguyur Jakarta sejak pagi hari pada Kamis (22/1/2026). Banjir setinggi 70 cm merendam Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur.

Terpantau genangan ini belum menunjukkan tanda-tanda surut hingga siang hari. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

KBO Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Timur Ajun Komisaris Polisi Eko Apriyanto mengatakan banjir mulai terjadi sejak pagi hari atau sekitar pukul 06.00 WIB. 

Kondisinya sempat mengalami fluktuasi hingga pada akhirnya kembali meninggi.

“Banjir depan Wika arah Utara. Ketinggian 50-60 cm. Jadi dari mulai naik jam 06.00 terus sempat surut. Enggak lama naik lagi sampai sekarang,” katanya.

Sampai saat ini, kata dia, genangan air di lokasi dilaporkan belum surut. Bahkan, kondisi ini berdampak pada arus lalu lintas di sekitarnya.

Kemacetan pun tak terhindarkan. Kepadatan kendaraan dilaporkan mengular hingga kawasan Cawang.

“Sampai depan Kodam situ. Cawang,” ujarnya.

Meski begitu, rekayasa lalu lintas tidak dilakukan secara resmi. Namun, petugas yang berjaga di lapangan melakukan pengaturan dan imbauan kepada pengendara khususnya kendaraan kecil.

Petugas di sekitar kawasan itu mengarahkan kendaraan kecil yang hendak melintas melalui underpass untuk memilih jalur alternatif ke arah kiri.

“Iya underpass. Jadi sebetulnya kalau memang si mobil berani itu mau lurus silakan, tapi kalau enggak mau kita arahkan ke kiri. Jadi sifatnya kita mengimbau saja,” terangnya. 

Eko mengatakan kendaraan yang diarahkan ke kiri dialihkan menuju arah MT Haryono.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Iya ke MT Haryono,” kata Eko.

Hingga saat ini petugas Satlantas Polres Metro Jakarta Timur masih bersiaga di lokasi banjir dan berkoordinasi dengan Dinas Tata Air untuk melakukan penanganan genangan. (Foe Peace Simbolon/VIVA/nsi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Banjir Jakarta Malin Meluas, BPBD: 14 RT dan 18 Ruas Jalan Terendam

Banjir Jakarta Malin Meluas, BPBD: 14 RT dan 18 Ruas Jalan Terendam

Banjir Jakarta makin meluas pada Kamis (22/1/2026) siang. Hujan deras yang tak kunjung reda membuat jumlah wilayah terdampak genangan terus bertambah banyak.
KPK Tak Lagi Tampilkan Tersangka, KemenHAM: Sejalan Prinsip Praduga Tak Bersalah

KPK Tak Lagi Tampilkan Tersangka, KemenHAM: Sejalan Prinsip Praduga Tak Bersalah

KemenHAM memberi tanggapan perihal langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang kini tidak lagi menampilkan tersangka kasus korupsi saat konferensi pers.
Teks Khutbah Jumat 23 Januari 2026: Menggali Keistimewaan Bulan Sya’ban dan Amalan Sunnah yang Dianjurkan

Teks Khutbah Jumat 23 Januari 2026: Menggali Keistimewaan Bulan Sya’ban dan Amalan Sunnah yang Dianjurkan

Berikut teks khutbah Jumat 23 Januari 2026 tentang bulan Sya'ban 'Menggali Keistimewaan Bulan Sya’ban dan Amalan Sunnah yang Dianjurkan'.
Jenazah Pramugari Pesawat ATR 42-500 Florencia Lolita Wibisono Tiba Disemayamkan di Pluit Sebelum Dikebumikan

Jenazah Pramugari Pesawat ATR 42-500 Florencia Lolita Wibisono Tiba Disemayamkan di Pluit Sebelum Dikebumikan

Jenazah pramugari pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport Florencia Lolita Wibisono alias Olen (33) tiba di Jakarta, Rabu (21/1/2026). Ini lokasinya.
Viral soal Satwa Stres di Bandung Zoo, Farhan Masih Tunggu Hasil Penelitian Para Ahli

Viral soal Satwa Stres di Bandung Zoo, Farhan Masih Tunggu Hasil Penelitian Para Ahli

Geopix, organisasi konservasi, menemukan sejumlah satwa di Bandung Zoo diduga mengalami stres. Pemerintah Kota Bandung masih menunggu hasil kajian Kementerian Kehutanan.
Viral WNI Perempuan Berhijab Jadi Tentara AS, Begini Ceritanya

Viral WNI Perempuan Berhijab Jadi Tentara AS, Begini Ceritanya

Seorang perempuan berjilbab Warga Negara Indonesia (WNI) bernama Syifa Kezia viral karena dikabarkan menjadi tentara Amerika Serikat (AS). Begini ceritanya.

Trending

Gaji Jesse Lingard Jika Gabung Persib Bandung, Benarkah Rela Turunkan Rate-nya Demi Gabung Skuad Bojan Hodak?

Gaji Jesse Lingard Jika Gabung Persib Bandung, Benarkah Rela Turunkan Rate-nya Demi Gabung Skuad Bojan Hodak?

Apakah benar Jesse Lingard yang notabene mantan pemain Manchester United bersedia untuk menurunkan gajinya andai benar-benar dapat tawaran dari Persib Bandung?
Jadwal Proliga 2026, Kamis 22 Januari: Bandung BJB Tandamata Jamu Megawati Hangestri Cs, Ada Medan Falcons vs LavAni

Jadwal Proliga 2026, Kamis 22 Januari: Bandung BJB Tandamata Jamu Megawati Hangestri Cs, Ada Medan Falcons vs LavAni

Sebanyak dua laga seru akan meramaikan hari pertama seri Bandung Proliga 2026, termasuk Bandung BJB Tandamata yang akan menjamu Megawati Hangestri dan skuad Jakarta Pertamina Enduro.
Menang Lagi, Ada di Posisi Berapa Al Nassr dalam Klasemen Sementara Liga Pro Saudi 2025/2026?

Menang Lagi, Ada di Posisi Berapa Al Nassr dalam Klasemen Sementara Liga Pro Saudi 2025/2026?

Lantas, ada di posisi berapa Al Nassr dalam klasemen sementara Liga Pro Saudi 2025/2026 per tanggal 22 Januari 2026?
Sebelum Dipermalukan Juventus, Jose Mourinho Justru Sindir Michael Carrick hingga Alvaro Arbeloa Gara-Gara Hal Ini

Sebelum Dipermalukan Juventus, Jose Mourinho Justru Sindir Michael Carrick hingga Alvaro Arbeloa Gara-Gara Hal Ini

Jose Mourinho, yang kini menangani Benfica, menyindir para pelatih muda seperti Michael Carrick dan Alvaro Arbeloa. Ini terjadi sebelum timnya dikalahkan Juventus.
TNI-Polri Dapat Jatah Lebih Banyak Jadi Petugas Haji Tahun Ini

TNI-Polri Dapat Jatah Lebih Banyak Jadi Petugas Haji Tahun Ini

Kementerian Haji dan Umrah RI menagkui adanya kenaikan siginifikan petugas haji dari insur TNI dan Polri.
Bukan Real Madrid atau Manchester City, Legenda Timnas Inggris Sebut Arsenal Hanya Bisa Dikalahkan Tim Ini

Bukan Real Madrid atau Manchester City, Legenda Timnas Inggris Sebut Arsenal Hanya Bisa Dikalahkan Tim Ini

Legenda Inggris Alan Shearer menilai Arsenal berpeluang juara Liga Champions, namun hanya satu tim yang bisa menjegal The Gunners musim ini.
Top 3 Bola 22 Januari 2026: MU Murka, Paulo Ricardo Sudah di Jakarta, Pemain Timnas Indonesia Andalan John Herdman

Top 3 Bola 22 Januari 2026: MU Murka, Paulo Ricardo Sudah di Jakarta, Pemain Timnas Indonesia Andalan John Herdman

Rangkuman Top 3 Bola: panasnya konflik legenda Manchester United, update transfer Persija Jakarta, dan pemain kunci Timnas Indonesia di FIFA Series 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT