Pengemudi Tewas Tercebak Macet Saat Banjir, Pramono Anung Berduka: Kerahkan Seluruh Dinas Terkait
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo menyampaikan belasungkawa mendalam atas peristiwa tersebut
Jumat, 23 Januari 2026 - 10:49 WIB
Sumber :
- Syifa Aulia/tvOnenews.com
Karena tidak ada respons, petugas akhirnya membuka pintu mobil dan menemukan korban dalam kondisi tertunduk di balik kemudi.
“Jadi, kaus abu-abu dan celana jins biru, dia menunduk. Terus pas dicek denyut nadinya korban ini sudah tidak berdetak,” kata Alex.
Korban yang diketahui beralamat di Penjaringan, Jakarta Utara, kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Sudah kita serahkan ke RSCM,” pungkas Alex.
Tragedi ini menjadi pengingat serius akan dampak ekstrem banjir dan kemacetan di Jakarta, sekaligus mendorong pemerintah untuk mempercepat langkah mitigasi demi mencegah kejadian serupa terulang. (ant/nba)
Load more