Terungkap Penyebab Kecelakaan Pesawat Smart Air hingga Harus Mendarat Darurat di Nabire, Diduga karena Gagal Take Off
- Basarnas
Jakarta, tvOnenews.com - Kapolres Nabire AKBP Samuel Tatiratu mengungkapkan penyebab kecelakaan Pesawat Smart Air jenis Cessna 208 Caravan yang mendarat darurat di pantai dekat Bandara Nabire, Selasa (27/1/2026).
Diketahui, pesawat milik maskapai PT Smart Cakrawala Aviation tersebut berangkat dari Nabire menuju Kaimana pada pukul 12.54 WIT.
Samuel menjelaskan, berdasarkan laporan yang diterimanya, kecelakaan pesawat tersebut terjadi karena mengalami gagal take off atau kehilangan daya angkat.
"Memang benar ada dugaan pesawat mengalami insiden karena kehilangan daya angkat saat take off," kata Samuel, Selasa.
Pesawat itu pun sebelumnya berencana untuk kembali ke bandara asal, namun kondisi mesin yang tidak memungkinkan memaksa dilakukan pendaratan darurat.
Adapun di dalam pesawat terdapat 11 penumpang dan dua kru. Dilaporkan 13 orang tersebut dalam kondisi selamat.
"Sesaat setelah mengalami insiden, seluruh penumpang dan crew langsung dibawa ke RSUD Nabire untuk dilakukan pemeriksaan," ujarnya menambahkan.
Sebelumnya diberitakan, pesawat jenis Cessna 208 Caravan itu dilaporkan mendarat darurat di bibir pantai dekat Bandara Nabire, Papua Tengah, Selasa siang.
Segera sete;ah kejadian, Basarnas langsung turun ke lapangan untuk berkoordinasi dengan pihak Airnav memastikan kondisi korban. (iwh)
Load more