Ada Isu Reshuffle Kabinet Merah Putih, Pelantikan Disebut-sebut akan Dilakukan Siang Ini 28 Januari 2026
- ANTARA
Jakarta, tvOnenews.com - Isu reshuffle Kabinet Merah Putih santer dibicarakan.
Kabarnya pelantikan akan dilakukan siang ini, Rabu (28/1/2026).
Berdasarkan informasi yang beredar, pelantikan sejumlah pejabat akan dilakukan sekira pukul 13.00 WIB.
Meski demikian, belum diketahui secara pasti siapa saja menteri atau wakil menteri yang akan diganti.
Belum diketahui juga apakah ada pimpinan lembaga lain yang akan dilantik Kepala Negara.
Namun, ada nama-nama yang santer dikabarkan akan di-reshuffle. Mereka, yakni Menko PMK Pratikno, Menlu Sugiono, Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono, Kepala KSP Muhammad Qodari, Menkominfo Meutya Hafid, Menteri HAM Natalius Pigai dan Menteri Pariwisata Widiyanti Putri.
Meski demikian, belum ada konfirmasi dari pihak terkait. (nsi)
Load more