LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ketua Umum Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) Gomar Gultom Melayat Jenazah Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Ahmad Syafii Maarif di Masjid Gede Kauman, Kota Yogyakarta, Jumat (27/5/2022)
Sumber :

PGI Usul Prof Syafii Maarif Jadi Pahlawan Nasional

Ketua Umum Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) Gomar Gultom mengusulkan mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Syafii Maarif sebagai pahlawan nasional.

Jumat, 27 Mei 2022 - 15:26 WIB

Jakarta - Ketua Umum Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) Gomar Gultom mengusulkan mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Syafii Maarif sebagai pahlawan nasional.

"Saya memohon Presiden untuk mengajak seluruh masyarakat mengibarkan bendera setengah tiang sebagai penghormatan kepada beliau dan kiranya tak berlebihan bila saya juga mengusulkan agar kepada beliau (Prof Syafii Maarif), pada waktunya kelak, dianugerahi pahlawan nasional," kata Gomar Gultom melalui keterangan tertulis dari Yogyakarta, Jumat (27/5/2022).

Gomar Gultom ikut melayat jenazah Buya Syafii ke Masjid Gede Kauman Yogyakarta.

"Saya melayat untuk memberikan penghormatan terakhir sebagai wujud kebersamaan sekaligus menyatakan turut sepenanggungan dengan keluarga Buya Maarif dan umat Islam yang cinta damai," kata Gomar.

Menurut Gomar, ketokohan, pemikiran, dan perjuangan Buya Syafii segaris dengan perjuangan gereja-gereja di Indonesia untuk mendorong kemajuan dan kesejahteraan bangsa ini.

"Kita semua kehilangan Syafii Maarif, panggilan akrab 'Buya Syafii', yang bukan hanya seorang tokoh pluralis dan nasionalis, melainkan lebih merupakan guru dan bapak bangsa, yang banyak menyumbang gagasan untuk mencerdaskan bangsa," ungkap Gomar.

Gomar menyebut Buya Syafii sangat dekat dengan semua kalangan dan menjadi teladan bagi pemimpin agama di Indonesia sebagai bangsa yang besar dan menghargai kemajukan.

Apalagi, kata Gomar, kesederhanaan Buya Syafii tampak karena menolak berbagai bentuk fasilitas.

Bahkan, lanjut dia, Buya Syafii menolak tawaran pengobatan di Jakarta, baik dari Ibu Megawati maupun dari Presiden Jokowi, karena merasa lebih sreg dirawat di rumah sendiri, yaitu di RS PKU Muhammadyah Yogyakarta.

"Untuk penguburannya pun, beliau mewasiatkan untuk dikebumikan di pemakaman kalayak Muhammadyah di Kulon Progo, dan tidak di pemakaman yang dikhususkan bagi pimpinan Muhammadyah," kata Gomar.

Buya Syafii Maarif (87 tahun) meninggal dunia pada hari Jumat, 27 Mei 2022, pukul 10.15 di RS PKU Muhammadiyah Gamping, Yogyakarta.

Ia sempat dirawat di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman, karena mengalami serangan jantung ringan.

Kondisinya lalu membaik sehingga Buya Syafii diizinkan pulang ke rumah di akhir Maret 2022.

Pada tanggal 26 Maret 2022 Presiden Jokowi pun menjenguk Buya Syafii. Kala itu dan Haedar Nashir ikut mendampinginya. Namun, di pertengahan Mei 2022, Buya masuk kembali rumah sakit.

Jenazah Buya Syafii disemayamkan di Masjid Gede Kauman, Kota Yogyakarta.(ant/put)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Legenda Manchester United Ini Sampai Kagum pada Kejeniusan Shin Tae-yong Meracik Timnas Indonesia, Kualitas Sang Pelatih Diakui, Katanya...

Legenda Manchester United Ini Sampai Kagum pada Kejeniusan Shin Tae-yong Meracik Timnas Indonesia, Kualitas Sang Pelatih Diakui, Katanya...

Legenda Manchester United sekaligus timnas Korea Selatan, Park Ji Sung mengomentari soal prestasi dan performa timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Reaksi Berkelas Suporter Negara-Negara Asia Tenggara untuk Bintang Timnas Malaysia Faisal Halim yang Jadi Korban Penyiraman Air Keras

Reaksi Berkelas Suporter Negara-Negara Asia Tenggara untuk Bintang Timnas Malaysia Faisal Halim yang Jadi Korban Penyiraman Air Keras

Imbas penyiraman air keras terhadap bintang timnas Malaysia, Faisal Halim, para suporter dari seantero Asia Tenggara memberikan dukungan kepada sang pemain.
Sidak Bandara Soetta, Zulhas Tangkap Basah WNA Bawa Peralatan Mesin untuk Hindari Kena Pajak

Sidak Bandara Soetta, Zulhas Tangkap Basah WNA Bawa Peralatan Mesin untuk Hindari Kena Pajak

Mendag Zulhas menangkap basah seorang WNA yang membawa peralatan mesin saat inspeksi mendadak (sidak) Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta).
Masih Suasana Lebaran Idulfitri, Prabowo Subianto Gelar Halal Bihalal dengan Pegawai Kemhan Hari Ini

Masih Suasana Lebaran Idulfitri, Prabowo Subianto Gelar Halal Bihalal dengan Pegawai Kemhan Hari Ini

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menggelar acara Halal Bihalal dalam suasana Lebaran Idulfitri bersama 1.000 pegawai Kemhan di Gedung Kementerian Pertahanan.
Tak Hanya Satu Orang, Buntut Tewasnya Junior STIP, 12 Taruna Kini Diboyong ke Polres

Tak Hanya Satu Orang, Buntut Tewasnya Junior STIP, 12 Taruna Kini Diboyong ke Polres

Tak hanya satu orang yang diboyong Polres Metro Jakarta Utara, dari buntut kasus tewasnya seorang junior STIP Jakarta. Namun kini ada 12 taruna diboyong lagi
KPK Tetapkan Dua Tersangka Baru dalam Kasus Dugaan Korupsi Penerimaan Suap Abdul Gani Kasuba, Identitasnya Masih Rahasia

KPK Tetapkan Dua Tersangka Baru dalam Kasus Dugaan Korupsi Penerimaan Suap Abdul Gani Kasuba, Identitasnya Masih Rahasia

Penyidik KPK mengungkap perkembangan kasus dugaan korupsi penerimaan suap mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba, dengan menetapkan dua tersangka baru.
Trending
Pantas Saja Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Ternyata Venue Playoff Olimpiade ...

Pantas Saja Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Ternyata Venue Playoff Olimpiade ...

Timnas Indonesia U-23 harus melanjutkan ke babak play-off pasca menelan kekalahan 1-2 kontra Irak dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23.
Bintang Malaysia Faisal Halim Disiram Air Keras, Suporter Timnas Indonesia Khawatirkan Keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani

Bintang Malaysia Faisal Halim Disiram Air Keras, Suporter Timnas Indonesia Khawatirkan Keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani

Megabintang Malaysia, Faisal Halim yang disiram air keras membuat suporter Timnas Indonesia khawatir dengan keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani yang kini berkarier di Negeri Jiran tersebut.
Rencana Nekat Dua Negara Asia Tenggara Demi Kejar Prestasi Timnas Indonesia di Level Asia, Mereka Bakal Lakukan...

Rencana Nekat Dua Negara Asia Tenggara Demi Kejar Prestasi Timnas Indonesia di Level Asia, Mereka Bakal Lakukan...

Usai melihat kesuksesan yang diraih Timnas Indonesia dalam beberapa waktu terakhir, dua negara Asia Tenggara ini bakal lakukan rencana nekat demi susul Garuda.
Marselino Ferdinan sedang Dikritik, Shin Tae-yong Bisa Panggil Bintang Persib Ini ke Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea

Marselino Ferdinan sedang Dikritik, Shin Tae-yong Bisa Panggil Bintang Persib Ini ke Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea

Pemain Persib ini bisa dipertimbangkan Shin Tae-yong untuk dipanggil ke Timnas Indonesia U-23 jelang laga kontra Guinea di tengah kritik ke Marselino Ferdinan
Pemain Korea Selatan Angkat Suara Usai Gagal Ke Olimpiade Karena Timnas Indonesia U-23

Pemain Korea Selatan Angkat Suara Usai Gagal Ke Olimpiade Karena Timnas Indonesia U-23

Korea Selatan U-23 tersingkir di babak perempat final Piala Asia U-23 karena kalah adu penalti dari Timnas Indonesia U-23. 
Kisah Kelam Perjodohan Pesantren, Mantan Istri Beberkan Perselingkuhan Suaminya yang Jago Ceramah hingga Dipanggil Gus dan Raden

Kisah Kelam Perjodohan Pesantren, Mantan Istri Beberkan Perselingkuhan Suaminya yang Jago Ceramah hingga Dipanggil Gus dan Raden

Kisah kelam diungkap seorang wanita, Inam Nafila yang diduga pernah memiliki suami terpandang di salah satu pesantren ternama di Jember, Jawa Timur, soal perselingkuhan viral di media sosial.
Nathan Tjoe-A-On Jadi Sorotan Usai Timnas Indonesia Tiba di Prancis Jelang Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Nathan Tjoe-A-On Jadi Sorotan Usai Timnas Indonesia Tiba di Prancis Jelang Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Sosok Nathan Tjoe-A-On langsung jadi sorotan netizen setelah Timnas Indonesia U-23 tiba di Prancis untuk memainkan playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Fakta
21:00 - 22:00
Kabar Utama
22:00 - 22:30
Menyingkap Tabir
22:30 - 23:30
Kabar Hari Ini
23:30 - 00:00
Kabar Arena
Selengkapnya