News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

2026 Tanpa Flare, Bojan Hodak Beri Resolusi Tahun Baru untuk Bobotoh Demi Persib

Bojan mengungkap resolusi untuk Persib menyongsong 2026. Bukan hanya berharap meraih prestasi, tapi juga para pendukung juga bisa makin menyatu dengan Persib
Jumat, 2 Januari 2026 - 13:11 WIB
Jadi Warning Call, Bojan Hodak Minta Persib Tak Ragukan Bangkok United
Sumber :
  • AFC

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Persib, Bojan Hodak punya harapan untuk Bobotoh di tahun 2026. Dia ingin dukungan tim tetap sama antusiasmenya tapi bisa lebih tertib dengan tidak membawa flare ke stadion.

Memasuki tahun yang baru, Bojan mengungkap resolusi untuk timnya menyongsong 2026. Bukan hanya berharap meraih prestasi, tapi juga para pendukung juga bisa makin menyatu dengan Persib.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Musim ini, Bojan merasakan betul dampak dari peran suporter di tribun stadion. Atmosfer di laga kandang begitu meriah dan itu berdampak pada hasil positif saat mentas di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

"Harapan saya adalah mendoakan yang terbaik di masa liburan ini dan tahun depan kita semua menjadi lebih baik. Musim ini, pada beberapa pertandingan terakhir begitu fantastis," ujarnya dalam wawancara di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, KOta Bandung, Kamis (1/1/2026).

Sejak musim 2025/2026 digelar bulan Agustus 2025, Persib memang begitu perkasa di rumah sendiri. Dari sebelas pertandingan yang dimainkan di semua ajang, tidak ada tim yang bisa pulang dengan kemenangan.

tujuh pertandingan kandang di Super League 2025/2026 bisa ditutup dengan kemenangan. Lalu empat laga lain adalah satu laga play off AFC Champions League Two 2025/2026 melawan Manila Digger dan tiga laga di fase grup.

Dari keempat pertandingan level Asia tersebut. hanya Lion City Sailors yang bisa meraih poin di Bandung. Saat itu, pertandingan melawan wakil dari Singapura tersebut berakhir dengan skor 1-1.

"Musim ini kami selalu memenangi semua pertandingan di kandang dan satu-satunya tim yang keluar dari GBLA dengan membawa satu poin ialah Lion (City Sailors) di AFC. Sisanya, semua laga resmi kami menang," tutur Bojan.

Apa yang sudah dilakukan Bobotoh sejauh ini ketika mendukung Persib sangat diapresiasi Bojan Hodak. Menurutnya sulit untuk bermain dengan nyaman bagi klub tamu ketika menghadapi stadion yang penuh.

"Tentunya ketika stadion penuh, tidak mudah untuk bermain di sini. Saat tim tamu datang, mereka akan merasa bergetar dan saat mendengar gemuruh stadion itu kadang membuat mental pemain lawan turun. Saya rasa nyaris semua lawan merasakan itu," ucapnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Satu-satunya hal yang diharapkan Bojan agar bisa diperbaiki dari suporter adalah menjaga ketertiban. Saat ini masih ada oknum yang membawa flare ke tribun dan itu menempatkan klub dalam masalah berupa sanksi.

"Saya hanya berharap tak ada lagi orang-orang yang membawa flare ke stadion, karena itu mahal dan juga berharap semuanya baik-baik saja ke depannya. Kita sudah melakukannya dengan baik, stadion penuh, dan mendapat dukungan yang top, saya berharap itu terus berlanjut tahun 2026," pungkasnya.

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Fakta-fakta di Balik Misteri Satu Keluarga Tewas Mengenaskan di Jakarta Utara

Fakta-fakta di Balik Misteri Satu Keluarga Tewas Mengenaskan di Jakarta Utara

Publik digegerkan dengan temuan satu keluarga tewas secara mengenaskan di kontrakannya kawasan Warakas, Jakarta Utara, pada Kamis (3/1/2026).
Pamit Salat Subuh Tak Kunjung Pulang, Petani Ditemukan Meninggal di Irigasi Sawah

Pamit Salat Subuh Tak Kunjung Pulang, Petani Ditemukan Meninggal di Irigasi Sawah

​Polisi menegaskan tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan atau bekas penganiayaan pada tubuh korban.
Kabar Buruk Liverpool Jelang Lawan Fulham, Arne Slot Pastikan Tak Turunkan Pemain Rp2,5 Triliun

Kabar Buruk Liverpool Jelang Lawan Fulham, Arne Slot Pastikan Tak Turunkan Pemain Rp2,5 Triliun

Liverpool mendapat kabar kurang menyenangkan jelang laga tandang melawan Fulham di Liga Premier. Gelandang andalan Florian Wirtz berpotensi absen. (3/1/2026).
Bukan Karena Keracunan? Polisi Ungkap Kondisi Satu Kelurga Tewas di Jakarta Utara Ditemui Luka Melepuh

Bukan Karena Keracunan? Polisi Ungkap Kondisi Satu Kelurga Tewas di Jakarta Utara Ditemui Luka Melepuh

Publik digegerkan dengan temuan satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/2026).
Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Sabtu 3 Januari 2026

Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Sabtu 3 Januari 2026

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Sabtu (3/1/2026).
Respons Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD, Golkar Sbut Perlu Kajian Demokrasi yang Mendalam

Respons Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD, Golkar Sbut Perlu Kajian Demokrasi yang Mendalam

Polemik terus bergulir terkait adanya wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang ditetapkan oleh tingkat DPRD.
background

Pekan ke-16

Trending

Kata Polda Sulut soal Hasil Autopsi Jenazah Mahasiswi Cantik Unima yang Tewas Gantung Diri Diduga Dilecehkan Dosen

Kata Polda Sulut soal Hasil Autopsi Jenazah Mahasiswi Cantik Unima yang Tewas Gantung Diri Diduga Dilecehkan Dosen

Dirreskrimum Polda Sulut, Kombes Pol Suryadi mengatakan, polisi belum memastikan motif kematian EMM, mahasiswi cantik Unima diduga menjadi korban pelecehan seksual oknum dosen DM.
Bek Timnas Indonesia Mees Hilgers Pindah Agensi, Karier di Eropa Jadi Babak Baru?

Bek Timnas Indonesia Mees Hilgers Pindah Agensi, Karier di Eropa Jadi Babak Baru?

Bek timnas Indonesia, Mees Hilgers, resmi berpindah agensi. Pemain berusia 24 tahun tersebut kini bergabung dengan Lian Sports, agensi yang juga menaungi dua pemain Liverpool, yakni Milos Kerkez dan Federico Chiesa.
Pemerintah Indonesia Akui Dana Pemulihan Hunian Korban Bencana Aceh Belum Cair, Ini Alasannya

Pemerintah Indonesia Akui Dana Pemulihan Hunian Korban Bencana Aceh Belum Cair, Ini Alasannya

Pemerintah Indonesia mengaku belum dapat sepenuhnya mencairkan dana pemulihan hunian terhadap kobran bencana banjir bandang dan tanah longsor di Aceh.
Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Bukan Karena Keracunan? Polisi Ungkap Kondisi Satu Kelurga Tewas di Jakarta Utara Ditemui Luka Melepuh

Bukan Karena Keracunan? Polisi Ungkap Kondisi Satu Kelurga Tewas di Jakarta Utara Ditemui Luka Melepuh

Publik digegerkan dengan temuan satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/2026).
Bukti Kehadiran Perlindungan dan Pelayanan Negara di PBLN, Jasa Raharja Gandeng BNPP RI

Bukti Kehadiran Perlindungan dan Pelayanan Negara di PBLN, Jasa Raharja Gandeng BNPP RI

Jasa Raharja terus beupaya meningkatkan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat tak terkecuali bagi mereka yang tinggal di kawasan perbatasan dengan negara tetangga.
Respons Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD, Golkar Sbut Perlu Kajian Demokrasi yang Mendalam

Respons Wacana Kepala Daerah Dipilih DPRD, Golkar Sbut Perlu Kajian Demokrasi yang Mendalam

Polemik terus bergulir terkait adanya wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang ditetapkan oleh tingkat DPRD.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT