Bos Persib Turun Gunung Pastikan Nasib Federico Barba Bersama Maung Bandung
- instagram Federico Barba
tvOnenews.com - Isu mengenai masa depan Federico Barba akhirnya menemui titik terang. Di tengah derasnya rumor yang menyebut bek asal Italia itu bakal meninggalkan Persib Bandung, manajemen Maung Bandung justru tampil tegas.
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, memastikan Barba masih menjadi bagian penting dari skuad hingga putaran kedua BRI Super League 2025/2026.
Penegasan tersebut disampaikan langsung oleh Umuh Muchtar, yang akrab disapa Pak Haji Umuh. Ia membantah kabar simpang siur soal hengkangnya Barba dan menegaskan bahwa Persib tidak akan banyak melakukan perubahan komposisi pemain.
Bahkan, untuk putaran kedua, Persib kemungkinan hanya mendatangkan satu pemain baru saja.
Bos Persib Tegaskan Federico Barba Tetap Bertahan
Melansir dari akun Instagram Bandungfootball, Umuh Muchtar menyampaikan secara langsung bahwa Federico Barba masih menjadi bagian dari Persib Bandung. Ia menyebut manajemen berhasil mempertahankan sang pemain dan tidak akan melakukan perombakan besar-besaran.
"Barba, Alhamdulillah tetap ada di kita. Pemain baru kemungkinan, paling-paling, kemungkinan cuma 1 pemain baru gitu. Barba. Karena Barba juga masih bertahan gitu. Bisa ditahan tetap ada di Persib. Itu aja beritanya," ujar Haji Umuh.
Ketika ditanya lebih lanjut mengenai rencana rekrutan anyar, Umuh memastikan bahwa pemain yang dimaksud berstatus asing.
"Pemain asing. Rencana (pemain) asing gitu yah," tegas Umuh soal nasib Barba.
Pernyataan tersebut sekaligus menjadi jawaban atas berbagai spekulasi di media sosial yang menyebut Barba telah berpamitan dan bersiap kembali ke Italia.

- I.League
Rumor Barba Hengkang dan Alasan Manajemen Bertahan
Sebelumnya, nama Federico Barba santer dikaitkan dengan isu kepindahan dari Persib. Rumor tersebut berkembang setelah muncul kabar bahwa sang pemain memiliki urusan keluarga di Italia. Namun, Umuh Muchtar memastikan kabar tersebut tidak benar.
“Alhamdulillah Federico Barba tetap bersama kita,” tegas Umuh Muchtar saat dihubungi awak media, Rabu (21/1/2026).
Manajemen Persib menilai Barba masih sangat dibutuhkan, terutama karena pengalamannya di sepak bola Eropa dan perannya dalam menjaga kedalaman lini pertahanan. Konsistensi performa bek berusia 31 tahun itu dinilai menjadi salah satu faktor penting di balik kokohnya pertahanan Maung Bandung sepanjang musim ini.
Load more