Mode Tempur, Bojan Hodak Tegaskan Persib Bandung Tetap Percaya Diri Meski Tanpa Andrew Jung
- AFC
tvOnenews.com - Persib Bandung akan menjamu Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-17 Super League 2025/26 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu, 11 Januari 2026.
Duel klasik ini menjadi laga penting karena kedua tim tengah bersaing ketat di papan atas klasemen.
Saat ini, Persija Jakarta menempati posisi kedua dengan raihan 35 poin, sementara Persib Bandung berada tepat di bawahnya di peringkat ketiga dengan jumlah poin yang sama. Kondisi tersebut membuat pertandingan ini krusial bagi kedua kesebelasan.
- Persib Bandung
Menjelang laga tersebut, Persib berpeluang tampil dengan kekuatan hampir penuh. Pelatih Persib, Bojan Hodak, menyebut kondisi para pemainnya berada dalam keadaan sangat baik berdasarkan hasil pemantauan pada sesi latihan sore di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu, 7 Januari 2026.
Beberapa pemain yang sebelumnya mengalami cedera, seperti Beckham Putra Nugraha, Eliano Reijnders, dan Federico Barba, telah dinyatakan pulih dan siap diturunkan saat menghadapi Persija.
"Ini adalah persiapan yang baik. Beckham ada di sini, dia baik-baik saja, 100 persen. Bahkan (Federico) Barba, saya percaya dia bisa mulai berlatih besok. Jadi, saya pikir kami akan memiliki skuad penuh, kecuali (Andrew) Jung," kata Hodak setelah latihan dilansir dari laman Persib.
Namun demikian, Persib dipastikan tidak diperkuat Andrew Jung. Padahal, pemain asal Prancis tersebut merupakan salah satu pilar penting tim musim ini, dengan performa impresif di dua ajang berbeda, yakni Super League dan AFC Champions League Two (ACL 2).
Andrew Jung telah mencatatkan total delapan gol dari 16 penampilan di kedua kompetisi tersebut.
Selain kesiapan fisik, Hodak juga menegaskan bahwa motivasi pemain berada pada level tinggi menjelang laga terakhir putaran pertama Super League 2025/26.
Ia menilai seluruh pemain memiliki keinginan kuat untuk bermain, sehingga tak perlu motivasi tambahan dari tim pelatih.
"Suasananya bagus. Saya tidak perlu memotivasi mereka. Semua pemain sudah termotivasi. Anda lihat hari ini, semua pemain agresif, semua berlari, semua ingin bermain," ucapnya.
Load more