News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Comeback Fantastis Lawan Everton, Man City Kembali ke Perburuan Gelar Liga Inggris

Manchester City bangkit dari ketinggalan untuk meraih kemenangan 3-1 atas Everton, dalam laga lanjutan Liga Inggris, di Stadion Goodison Park, Kamis (28/12).
Kamis, 28 Desember 2023 - 08:46 WIB
Comeback Fantastis Lawan Everton, Manchester City Kembali ke Perburuan Gelar Liga Inggris
Sumber :
  • Premier League

Jakarta, tvOnenews.com Manchester City bangkit dari ketinggalan untuk meraih kemenangan 3-1 atas Everton, dalam laga lanjutan Liga Inggris, di Stadion Goodison Park, Kamis (28/12/2023) dini hari WIB.

Skuad besutan Pep Guardiola itu pun kembali ke persaingan juara, seusai memangkas ketertinggalan poin dari pemuncak klasemen Liga Inggris Liverpool menjadi lima angka.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

The Citizens yang mengincar gelar juara Liga Inggris untuk keempat kalinya secara beruntun, berada dalam masalah saat mereka tertinggal 0-1 di Goodison Park, berkat gol dari mantan pemain City Jack Harrison, demikian dikutip dari AFP.

Namun Phil Foden melepaskan tembakan yang tidak dapat dihentikan Jordan Pickford pada menit ke-53, dan Julian Alvarez membawa tim tamu berbalik memimpin melalui eksekusi penaltinya.

Bernardo Silva melengkapi penampilan brilian City di babak kedua, dengan memaksimalkan kesalahan Pickford pada fase akhir laga dan mencungkil bola melewati penjagaan sang kiper Everton.

City hanya meraih satu kemenangan dari enam pertandingan liga sebelumnya. Mereka memiliki satu pertandingan lebih sedikit dibanding Liverpool asuhan Juergen Klopp, yang kini unggul dua poin atas tim peringkat kedua Arsenal. The Gunners sendiri akan memainkan pertandingan melawan West Ham United pada Kamis (28/12).

Di tempat lain, pemain Chelsea Noni Madueke mencetak gol penentu kemenangan dari titik penalti saat The Blues menang 2-1 atas Crystal Palace. Sementara itu Wolverhampton Wanderers menghancurkan Brentford dengan kemenangan 4-1.

City Berbekal Trofi

City menjelang pertandingan melawan Everton dengan berbekal trofi Piala Dunia Club yang mereka menangi pada pekan lalu. Itu merupakan trofi kelima City pada 2023.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Namun penampilan mereka di Liga Inggris kurang meyakinkan dalam beberapa pekan terakhir, dan harus melakukan perjuangan mati-matian jika ingin mempertahankan mahkotanya.
City menekan Everton sejak awal pertandingan, namun tidak berhasil mengonversi dominasi mereka menjadi gol. Di sisi lain, kiper Everton Pickford tampil bagus dengan sejumlah penyelamatannya.

Justru tuan rumah yang mampu memecah kebuntuan pada menit ke-29. Rodri kehilangan penguasaan bola di area pertahanan City, dan Dwight McNeill merebut bola untuk mengirimkan umpan silang yang dengan mudah disambar Harrison menjadi gol.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Bandingkan Kejanggalan Laga AC Milan vs Genoa dengan Inter vs Napoli, Media Italia: VAR Tidak Konsisten

Bandingkan Kejanggalan Laga AC Milan vs Genoa dengan Inter vs Napoli, Media Italia: VAR Tidak Konsisten

Media Italia sindir penerapan VAR yang tidak konsisten antara laga AC Milan vs Genoa dan Inter vs Napoli. AC Milan seharusnya bisa menang lawan Genoa kemarin.
Pantai Sepanjang Gunungkidul, Wisata Favorit di Jogja yang Kini Makin Tertata Rapi Mirip Konsep di Jimbaran

Pantai Sepanjang Gunungkidul, Wisata Favorit di Jogja yang Kini Makin Tertata Rapi Mirip Konsep di Jimbaran

Pantai Sepanjang di Gunungkidul, DI Yogyakarta sebagai destinasi wisata favorit di Jogja yang kini semakin ditata memiliki konsep seperti di Pantai Jimbaran, Bali.
PNM Angkat Kisah Perempuan Prasejahtera Lewat Pameran Foto Jurnalistik Nasional di MRT Bundaran HI

PNM Angkat Kisah Perempuan Prasejahtera Lewat Pameran Foto Jurnalistik Nasional di MRT Bundaran HI

PNM membuka ruang apresiasi bagi karya jurnalis sekaligus perjuangan nasabah perempuan kembali ditegaskan melalui PNM Journalist’s Photo Journey, sebuah kompetisi foto jurnalistik nasional.
Bahlil Ungkap Banyak Drama di Balik Rampungnya RDMP Kilang Balikpapan: Ada Udang di Balik Batu

Bahlil Ungkap Banyak Drama di Balik Rampungnya RDMP Kilang Balikpapan: Ada Udang di Balik Batu

Menteri Bahlil menyebut bahwa proyek RDMP Kilang Balikpapan sejatinya ditargetkan rampung pada 2024. Namun, banyak hal-hal yang menghambat sehingga baru beroperasi sekarang.
Persib Resmi Jadi Juara Paruh Musim, Ini Klasemen Akhir Pekan ke-17 Super League 2025-2026

Persib Resmi Jadi Juara Paruh Musim, Ini Klasemen Akhir Pekan ke-17 Super League 2025-2026

Persib Bandung menjadi juara paruh musim back to back setelah memiliki titel serupa pada Liga 1 2024-2025 lalu. Sebanyak 38 poin memastikan Persib Bandung menjadi juara paruh musim Super League 2025-2026. 
Rekam Jejak Adly Fairuz, Aktor FTV yang Kini Terseret Kasus Penipuan Calon Akpol

Rekam Jejak Adly Fairuz, Aktor FTV yang Kini Terseret Kasus Penipuan Calon Akpol

Aktor Adly Fairuz tengah menghadapi gugatan hukum terkait dugaan keterlibatannya dalam perkara penipuan dan penggelapan dana pengurusan calon Akademi Polisi ...

Trending

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), mengambil langkah tegas terkait pengerjaan proyek infrastruktur di wilayahnya. 
Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Prabowo Sindir Kelompok Penyebar Pesimisme: Kemungkinan Besar Mereka Dibayar Kekuatan Asing

Prabowo Sindir Kelompok Penyebar Pesimisme: Kemungkinan Besar Mereka Dibayar Kekuatan Asing

Prabowo meminta masyarakat tidak terjebak pada narasi yang selalu menggambarkan Indonesia buruk dan tertinggal. Presiden optimis RI mampu menjadi negara maju.
Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

​​​​​​​Denada curhat pilu usai digugat Ressa Rizky. Lebih kecewa karena pamannya ikut menggugat. Kuasa hukum ungkap fakta di balik konflik keluarga ini.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT