News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Bukan Xavi Hernandez atau Fabregas, Chelsea Justru Pilih Liam Rosenior?

Chelsea dikabarkan telah menyiapkan langkah lanjutan usai resmi berpisah dengan Enzo Maresca.
Jumat, 2 Januari 2026 - 03:15 WIB
Bukan Xavi Hernandez atau Fabregas, Chelsea Justru Pilih Liam Rosenior?
Sumber :
  • Instagram: @liarzh6

Jakarta, tvOnenews.com - Chelsea dikabarkan telah menyiapkan langkah lanjutan usai resmi berpisah dengan Enzo Maresca. Berdasarkan laporan eksklusif FootballTransfers, manajemen The Blues berencana menunjuk Liam Rosenior sebagai pelatih untuk menggantikan Maresca di bangku cadangan Stamford Bridge.

Kepergian Enzo Maresca telah dikonfirmasi langsung oleh Chelsea melalui pernyataan resmi klub. Keputusan tersebut diambil di tengah derasnya spekulasi mengenai masa depan pelatih asal Italia itu, menyusul hasil imbang 2-2 melawan Bournemouth di ajang Liga Inggris.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Chelsea dan manajer Enzo Maresca telah mencapai kesepakatan untuk mengakhiri kemitraan mereka. Dengan tujuan penting yang masih harus dikejar di empat kompetisi, termasuk perebutan Liga Champions, Enzo dan klub percaya bahwa perubahan saat ini akan memberi tim peluang terbaik untuk mengembalikan musim ke jalur yang benar,” tulis Chelsea dalam pernyataan resminya.

Chelsea juga mendoakan yang terbaik bagi Maresca dalam perjalanan kariernya ke depan.

Di balik keputusan tersebut, FootballTransfers mengungkap adanya konflik internal yang menjadi penyebab utama kepergian Maresca. Disebutkan bahwa Maresca terlibat perselisihan besar dengan salah satu pemilik klub, meski sosok tersebut diyakini bukan Todd Boehly.

Konfrontasi tegang tersebut terjadi tak lama setelah laga kontra Bournemouth. Hal itu pula yang membuat Maresca absen dari konferensi pers pascapertandingan. Awalnya, ketidakhadiran sang pelatih dikaitkan dengan alasan kesehatan, namun jurnalis Ben Jacobs kemudian mengungkap bahwa Maresca sebenarnya sedang berselisih dengan manajemen klub.

Upaya negosiasi untuk memperbaiki hubungan disebut telah dilakukan, namun tidak membuahkan hasil.

Situasi ini membuka jalan bagi Liam Rosenior untuk mendapatkan kesempatan di Chelsea. Pelatih berusia 41 tahun itu saat ini menukangi Strasbourg, klub Ligue 1 yang juga berada dalam naungan konsorsium BlueCo.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sumber yang dekat dengan klub mengungkapkan bahwa Rosenior diproyeksikan menjadi pelatih sementara Chelsea hingga akhir musim. Meski memindahkan Rosenior dari satu klub ke klub lain dalam ekosistem BlueCo dinilai kontroversial, pemilik Chelsea disebut tak ragu mengambil keputusan berani seperti ini, sebagaimana yang pernah mereka lakukan sebelumnya.

Rosenior dinilai tengah menjalani semacam “uji kelayakan” untuk peran pelatih kepala jangka panjang. Selama 18 bulan bersama Strasbourg, ia berhasil membawa klub tersebut kembali bersaing di kompetisi Eropa serta menunjukkan kemampuan dalam mengembangkan pemain muda, selaras dengan filosofi BlueCo.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Literasi Lingkungan Pelajar DKI Diperkuat Melalui Program Urban Sustainability Education

Literasi Lingkungan Pelajar DKI Diperkuat Melalui Program Urban Sustainability Education

Program ini menyasar ribuan peserta didik sebagai bagian dari upaya membangun kesadaran keberlanjutan sejak usia dini di tengah tantangan perkotaan.
Erick Thohir Tolak Andil Besar di Balik Kesuksesan Persib Bandung dan Satria Muda: Sebagai Menpora, Kita Fokus Pengembangan Wisata Olahraga

Erick Thohir Tolak Andil Besar di Balik Kesuksesan Persib Bandung dan Satria Muda: Sebagai Menpora, Kita Fokus Pengembangan Wisata Olahraga

Satria Muda resmi menyematkan Kota Bandung dalam nama mereka. Erick Thohir bahkan hadir langsung dalam peluncuran skuad Satria Muda Bandung di GOR C-Tra Arena, Bandung, Senin (5/1/2026), 
Terlanjur Dipecat MU, Ruben Amorim Punya Keinginan yang Belum Kesampaian untuk Manchester United

Terlanjur Dipecat MU, Ruben Amorim Punya Keinginan yang Belum Kesampaian untuk Manchester United

MU resmi memecat Ruben Amorim pada Senin 5 Januari 2026. Media Inggris menyebut Ruben Amorim sebenarnya punya keinginan yang belum kesampaian terlanjur dipecat.
Tafsir Juz Amma Surat Al-Balad, Penjelasan Ustaz Firanda Andirja

Tafsir Juz Amma Surat Al-Balad, Penjelasan Ustaz Firanda Andirja

Ustadz Dr. Firanda Andirja melanjutkan kajian Tafsir Juz Amma dengan membahas Surat Al-Balad, surat ke-90 dalam Al-Qur’an. Dalam penjelasannya, beliau menguraikan
Megawati Hangestri Kembali, Ini Daftar Pemain Jakarta Pertamina Enduro untuk Proliga 2026

Megawati Hangestri Kembali, Ini Daftar Pemain Jakarta Pertamina Enduro untuk Proliga 2026

Megawati Hangestri akan memperkuat Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Terungkap, Alasan Pemerintah Buat Pasal Penghinaan Presiden

Terungkap, Alasan Pemerintah Buat Pasal Penghinaan Presiden

Pemerintah mengungkapkan alasan membuat pasal terkait penyerangan kehormatan atau harkat dan martabat Presiden dan/atau Wakil Presiden, serta penghinaan
background

Pekan ke-17

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Cara Tak Biasa dan Filosofi Aneh Allegri yang Membawa AC Milan Masuk Bursa Scudetto: Biarkan Lawan Menekan, Serang Saat Kelelahan

Cara Tak Biasa dan Filosofi Aneh Allegri yang Membawa AC Milan Masuk Bursa Scudetto: Biarkan Lawan Menekan, Serang Saat Kelelahan

Massimiliano Allegri kembali menjadi pusat perbincangan di sepak bola Italia setelah membawa AC Milan bersaing dalam perburuan Scudetto musim ini.
Perang Dunia III di Depan Mata? Anggota DPR Peringatkan Dampak Ngeri AS Tangkap Presiden Venezuela

Perang Dunia III di Depan Mata? Anggota DPR Peringatkan Dampak Ngeri AS Tangkap Presiden Venezuela

Anggota DPR RI, Jazuli Juwaini, melontarkan kritik tajam terhadap aksi militer Amerika Serikat (AS) di Venezuela. 
6 Opsi Pengganti Ruben Amorim di Manchester United, Dominasi Eks Manajer Liga Inggris

6 Opsi Pengganti Ruben Amorim di Manchester United, Dominasi Eks Manajer Liga Inggris

Keputusan Manchester United untuk memecat Ruben Amorim ini diambil hanya beberapa jam setelah sang pelatih asal Portugal menegaskan bahwa dirinya tidak akan mundur dari jabatan manajer.
Ramalan Keuangan Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 6 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces, lengkap dengan peluang rezeki hari esok.
Ramalan Keuangan Zodiak 6 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Keuangan Zodiak 6 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 6 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo, membahas peluang finansial, nasihat, dan arah rezeki.
Kondisi Finansial Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Kondisi Finansial Zodiak 6 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak 6 Januari 2026 untuk enam zodiak terakhir, Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces.
Ketum PB PMII Pimpin Aksi Kemanusiaan Salurkan Bantuan Bencana Aceh-Sumatera

Ketum PB PMII Pimpin Aksi Kemanusiaan Salurkan Bantuan Bencana Aceh-Sumatera

PB PMII, Ketum PB PMII, bantuan bencana Aceh, aksi kemanusiaan PMII, renovasi masjid bencana, sumur bor PMII, trauma healing korban bencana
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT