News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Garnacho Menyukai Kabar MU Pecat Ruben Amorim

Sorotan publik kembali tertuju pada Alejandro Garnacho setelah aksinya di media sosial dianggap menyiratkan reaksi pribadi atas pemecatan Ruben Amorim dari kursi manajer Manchester United (MU).
Selasa, 6 Januari 2026 - 16:26 WIB
Alejandro Garnacho saat Chelsea hadapi Manchester United
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

Jakarta, tvOnenews.com - Sorotan publik kembali tertuju pada Alejandro Garnacho setelah aksinya di media sosial dianggap menyiratkan reaksi pribadi atas pemecatan Ruben Amorim dari kursi manajer Manchester United (MU). Winger asal Argentina itu diketahui menyukai unggahan Instagram yang mengabarkan berakhirnya era Amorim di Old Trafford.

Kabar pemecatan Ruben Amorim diumumkan Manchester United pada Senin pagi waktu setempat. Keputusan ini diambil sehari setelah Setan Merah gagal meraih kemenangan saat bertandang ke markas Leeds United dan hanya bermain imbang 1-1.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Manajemen klub menilai performa tim yang tak kunjung stabil menjadi alasan utama pergantian pelatih. Posisi United yang tertahan di peringkat keenam klasemen Liga Premier dinilai tidak sejalan dengan target besar klub.

Situasi memanas usai pertandingan di Elland Road ketika Amorim melontarkan pernyataan bernada keras kepada jajaran petinggi klub. Dalam komentarnya, ia menegaskan bahwa dirinya direkrut untuk menjadi manajer penuh, bukan sekadar pelatih lapangan.

Pelatih asal Portugal berusia 40 tahun tersebut juga memberi isyarat bahwa masa depannya di Manchester tidak akan berlangsung lama. Amorim bahkan menyiratkan kemungkinan hengkang sebelum kontraknya berakhir dalam 18 bulan mendatang.

Secara catatan statistik, kiprah Amorim di Old Trafford dinilai mengecewakan. Ia meninggalkan klub dengan persentase kemenangan terendah dibandingkan seluruh manajer permanen Manchester United sejak era Liga Premier dimulai pada 1992.

Reaksi Garnacho terhadap kabar ini sontak menjadi bahan perbincangan. Pemain yang kini berseragam Chelsea itu menyukai unggahan jurnalis ternama Fabrizio Romano yang mengumumkan pemecatan Amorim.

Banyak pendukung Manchester United menafsirkan tindakan tersebut sebagai sindiran terselubung. Aksi sederhana di media sosial itu dianggap mencerminkan hubungan buruk antara Garnacho dan mantan pelatihnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Memang bukan rahasia lagi bahwa relasi Garnacho dan Amorim tidak berjalan harmonis. Ketegangan di antara keduanya sudah terlihat jelas menjelang akhir kebersamaan mereka di Manchester.

Konflik tersebut memuncak ketika Amorim mencoret Garnacho dari skuad untuk laga derbi Manchester pada Desember 2024. Keputusan itu disebut sebagai titik balik yang membuat hubungan mereka sulit dipulihkan.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Kabar Gembira Bagi Warga Aceh, Presiden Prabowo Batalkan Efisiensi Anggaran di Tengah Masa Pemulihan Pascabencana

Kabar Gembira Bagi Warga Aceh, Presiden Prabowo Batalkan Efisiensi Anggaran di Tengah Masa Pemulihan Pascabencana

Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah, memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Presiden RI Prabowo Subianto atas kebijakan anggaran yang berpihak pada percepatan pemulihan pascabencana di Tanah Rencong. 
Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Warga kesulitan mendapatkan BBM, bahkan sebagian tidak dapat beraktivitas karena kehabisan bahan bakar.
Megawati Buka Suara Soal Bencana di Sumatera, Kritik Tajam Pemerintah

Megawati Buka Suara Soal Bencana di Sumatera, Kritik Tajam Pemerintah

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, melontarkan kritik tajam terhadap kebijakan pemerintah yang dinilai menjadi akar penyebab rentetan bencana alam di wilayah Sumatera.
Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Timnas Nigeria memastikan langkah ke babak semifinal Piala Afrika (AFCON) 2025 setelah mengalahkan Aljazair dengan skor 2-0 pada laga perempat final yang berlangsung di Marrakech Stadium.
Medan Berat Bukan Halangan, Prajurit TNI Jalan Kaki Tembus Hutan Demi Suplai Logistik Korban Bencana Sumatera di Wilayah Pelosok

Medan Berat Bukan Halangan, Prajurit TNI Jalan Kaki Tembus Hutan Demi Suplai Logistik Korban Bencana Sumatera di Wilayah Pelosok

TNI terus bergerak memastikan seluruh bantuan logistik bagi korban bencana di Pulau Sumatera tersalurkan secara merata, termasuk ke wilayah-wilayah yang sulit dijangkau.
Piala FA Panas! Manchester City Permalukan Exeter City dengan Skor Mencolok

Piala FA Panas! Manchester City Permalukan Exeter City dengan Skor Mencolok

Manchester City melaju tanpa hambatan ke babak selanjutnya Piala FA 2025/26 usai menghancurkan tim divisi tiga, Exeter City, dengan skor telak 10-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Etihad, Sabtu (10/1/2026).

Trending

Erick Thohir Pasang Target Tinggi! Indonesia Bidik 82 Emas di ASEAN Para Games 2025

Erick Thohir Pasang Target Tinggi! Indonesia Bidik 82 Emas di ASEAN Para Games 2025

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir optimistis Kontingen Indonesia mampu memenuhi target ambisius pada ajang ASEAN Para Games 2025 yang akan digelar di Thailand pada 20–26 Januari 2025.
Puncak Klasemen Super League Jadi Taruhan, Persib Siap Hadang Persija di GBLA

Puncak Klasemen Super League Jadi Taruhan, Persib Siap Hadang Persija di GBLA

Dua raksasa sepak bola Indonesia, Persib Bandung dan Persija Jakarta, bakal saling sikut demi memperebutkan posisi puncak klasemen BRI Super League 2025/2026.
Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Timnas Nigeria memastikan langkah ke babak semifinal Piala Afrika (AFCON) 2025 setelah mengalahkan Aljazair dengan skor 2-0 pada laga perempat final yang berlangsung di Marrakech Stadium.
Analisis BMKG: Gempa Kuat di Talaud Dipicu Deformasi Lempeng Maluku

Analisis BMKG: Gempa Kuat di Talaud Dipicu Deformasi Lempeng Maluku

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberikan penjelasan ilmiah terkait gempa bumi tektonik yang mengguncang wilayah Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Sabtu (10/1) malam. 
Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Warga kesulitan mendapatkan BBM, bahkan sebagian tidak dapat beraktivitas karena kehabisan bahan bakar.
Xabi Alonso Tegas: Real Madrid Tak Akan ‘Bunuh Diri’ demi Mbappe di Final

Xabi Alonso Tegas: Real Madrid Tak Akan ‘Bunuh Diri’ demi Mbappe di Final

Real Madrid bersikap sangat berhati-hati terkait peluang Kylian Mbappe tampil pada laga final Piala Super Spanyol 2026 menghadapi Barcelona. Duel El Clasico tersebut akan digelar di Jeddah, Arab Saudi, Senin (12/1/2026) dini hari WIB.
Piala FA Panas! Manchester City Permalukan Exeter City dengan Skor Mencolok

Piala FA Panas! Manchester City Permalukan Exeter City dengan Skor Mencolok

Manchester City melaju tanpa hambatan ke babak selanjutnya Piala FA 2025/26 usai menghancurkan tim divisi tiga, Exeter City, dengan skor telak 10-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Etihad, Sabtu (10/1/2026).
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT