Jadwal Liga Inggris Kamis Dini Hari Nanti: Debut Manchester United Tanpa Ruben Amorim, Chelsea Ditangani Pelatih Baru?
- REUTERS/Phil Noble
Jakarta, tvOnenews.com - Rangkaian pertandingan Liga Inggris kembali bergulir pada tengah pekan ini dengan menyajikan duel-duel krusial di pekan ke-21 Premier League. Sejumlah laga menarik siap mengisi jadwal Kamis (8/1) dini hari WIB, termasuk penampilan Manchester United usai keputusan besar klub memutus kerja sama dengan Ruben Amorim.
Mayoritas pertandingan matchday ke-21 Premier League dijadwalkan berlangsung pada Rabu (7/1) malam waktu setempat. Bagi penikmat sepak bola di Tanah Air, laga-laga tersebut dapat disaksikan pada Kamis (8/1) dini hari WIB dengan waktu kick off yang relatif berdekatan.
Namun, tidak semua pertandingan digelar serentak pada hari yang sama. Hanya duel West Ham United kontra Nottingham Forest yang dimainkan lebih awal pada Rabu (7/1) dini hari WIB.
Selain itu, laga besar lainnya mempertemukan Arsenal melawan Liverpool yang dijadwalkan berlangsung pada Jumat (9/1) dini hari WIB. Pertandingan ini diprediksi menjadi salah satu sorotan utama karena mempertemukan dua tim papan atas dengan rivalitas panjang.
Selebihnya, terdapat delapan pertandingan yang melibatkan 16 kesebelasan dan digelar hampir bersamaan. Padatnya jadwal ini dipastikan menghadirkan atmosfer kompetisi yang sengit di berbagai stadion Inggris.
Dua tim papan atas, Manchester City dan Aston Villa, menjadi salah satu perhatian utama publik. Kedua klub saat ini menempati posisi kedua dan ketiga klasemen sementara dengan raihan 42 poin.
Manchester City dijadwalkan tampil di hadapan pendukungnya sendiri dengan menjamu Brighton & Hove Albion. Laga ini menjadi kesempatan bagi The Citizens untuk menjaga jarak dengan para pesaing di papan atas.
Sementara itu, Aston Villa harus menjalani laga tandang dengan menyambangi markas Crystal Palace. Tantangan ini tak bisa dipandang sebelah mata mengingat performa Palace yang kerap merepotkan tim besar saat bermain di kandang.
Selain dua laga tersebut, perhatian juga tertuju pada Chelsea yang baru saja melakukan pergantian pelatih. The Blues dijadwalkan menghadapi Fulham dalam duel sesama tim London.
Pertandingan Chelsea kontra Fulham menjadi ajang pembuktian bagi skuad The Blues untuk merespons perubahan besar di tubuh tim. Hasil laga ini dinilai penting demi menjaga stabilitas performa mereka di papan klasemen.
Menariknya, ketiga laga yang melibatkan Manchester City, Aston Villa, dan Chelsea akan dimainkan pada waktu yang sama. Kick off seluruh pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada Kamis (8/1) pukul 02.30 WIB.
The Blues sudah menunjuk Liam Rosenior sebagai pelatih baru. Namun, Calum McFarlane masih akan menjabat sebagai interim untuk laga kontra Fulham.
Sorotan utama lainnya tertuju pada Manchester United yang akan menjalani laga dengan jadwal sedikit lebih larut. Setan Merah kini memasuki babak baru setelah tidak lagi ditangani oleh Ruben Amorim.
MU dijadwalkan melakoni laga tandang menghadapi Burnley yang tengah berjuang keluar dari zona degradasi. Pertandingan ini akan berlangsung pada Kamis (8/1) pukul 03.15 WIB.
Laga kontra Burnley menjadi ujian mental bagi para pemain Manchester United di tengah situasi internal klub yang belum sepenuhnya stabil. Hasil positif tentu dibutuhkan untuk meredam tekanan dan menjaga kepercayaan diri tim.
Menariknya, jadwal Burnley vs Manchester United berlangsung bersamaan dengan pertandingan Newcastle United melawan Leeds United. Dua laga ini diprediksi menutup rangkaian pertandingan Premier League tengah pekan dengan tensi tinggi hingga menit akhir.
Jadwal Liga Inggris, Kamis (8/1/2026)
Pukul 02.30 WIB:
Crystal Palace vs Aston Villa
Everton vs Wolverhampton Wanderers
Fulham vs Chelsea
Bournemouth vs Tottenham
Brentford vs Sunderland
Manchester City vs Brighton & Hove Albion
Pukul 03.15 WIB:
Burnley vs Manchester United
Newcastle United vs Leeds United
(igp/rda)
Load more