News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Pengganti Denzel Dumfries Ditemukan, Inter Milan Bidik Jelmaan Maldini dan Wonderkid Kuda Hitam Italia Musim Panas Nanti

Inter Milan mulai menyusun langkah strategis untuk masa depan sektor sayap kanan mereka. Cedera panjang Denzel Dumfries menjadi pemicu alasannya.
Minggu, 21 Desember 2025 - 15:11 WIB
Pemain Cagliari, Marco Palestra
Sumber :
  • cagliaricalcio.com

Jakarta, tvOnenews.com - Inter Milan mulai menyusun langkah strategis untuk masa depan sektor sayap kanan mereka. Cedera panjang Denzel Dumfries menjadi pemicu Nerazzurri memikirkan regenerasi, meski tanpa niat mengambil keputusan secara tergesa-gesa.

Absennya Dumfries hingga Maret mendatang membuat Inter harus realistis dalam mengatur ritme pergerakan di bursa transfer. Klub memilih untuk tidak panik dan tetap berpegang pada rencana besar yang telah disusun jauh sebelumnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dilansir dari Calciomercato, Inter dikabarkan telah mengidentifikasi dua nama utama sebagai kandidat penerus Dumfries. Marco Palestra dan Rafik Belghali kini masuk radar serius manajemen Nerazzurri sebagai opsi jangka panjang.

Sikap Inter terhadap bursa transfer musim dingin sebelumnya telah ditegaskan oleh Presiden Giuseppe Marotta. Ia menilai skuad saat ini masih cukup untuk memenuhi kebutuhan pelatih tanpa harus melakukan perombakan besar.

Marotta menekankan bahwa Januari adalah bursa perbaikan, bukan tempat mencari solusi instan. Menurutnya, peluang untuk mendapatkan pemain yang benar-benar mampu meningkatkan kualitas tim saat ini sangat terbatas.

Dengan pendekatan tersebut, Inter lebih memilih mengandalkan solusi internal selama Dumfries menepi. Langkah konkret baru akan diambil pada bursa transfer musim panas, ketika ruang gerak klub lebih fleksibel.

Dari dua nama yang dipantau, Marco Palestra menjadi target utama. Bek sayap muda milik Atalanta itu dinilai memiliki profil lengkap yang sesuai dengan kebutuhan sistem permainan Inter.

Namun, masalah terbesar terletak pada banderol harga. Atalanta disebut mematok nilai sekitar 40 juta euro untuk Palestra, angka yang dianggap terlalu tinggi bagi Inter saat ini.

Harga tersebut dinilai berada di luar parameter finansial yang ditetapkan pemilik klub, Oaktree. Jika Inter ingin melanjutkan negosiasi, diperlukan skema khusus atau kompromi signifikan dalam struktur pembayaran.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebagai alternatif yang lebih realistis, Inter juga memantau Rafik Belghali dari Hellas Verona. Pemain ini dinilai memiliki harga yang lebih bersahabat, namun tetap menawarkan potensi besar.

Belghali tampil menjanjikan pada awal musim dan mulai menarik perhatian klub-klub besar Italia. Selain Inter, Juventus juga dikabarkan turut mengamati perkembangan pemain asal Afrika tersebut.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Askrindo PAUD Indonesia Awards 2025 Apresiasi 15 Guru Terbaik dari 2.000 Peserta Nasional

Askrindo PAUD Indonesia Awards 2025 Apresiasi 15 Guru Terbaik dari 2.000 Peserta Nasional

Askrindo PAUD Indonesia Awards 2025 mengapresiasi 15 guru PAUD terbaik dari 2.000 peserta nasional sebagai dukungan pendidikan usia dini berkelanjutan.
Klasemen Proliga 2026 Putra: LavAni Nyaris Sempurna, Dio Zulfikri Cs Kudeta Jakarta Bhayangkara Presisi dari Puncak

Klasemen Proliga 2026 Putra: LavAni Nyaris Sempurna, Dio Zulfikri Cs Kudeta Jakarta Bhayangkara Presisi dari Puncak

Klasemen Proliga 2026 putra usai seri Medan, di mana LavAni berhasil kudeta Jakarta Bhayangakara Presisi dari puncak usai meraih kemenangan beruntun.
Banjir Rendam Lintasan Kereta, KAI Daop 3 Cirebon Batalkan 28 Perjalanan

Banjir Rendam Lintasan Kereta, KAI Daop 3 Cirebon Batalkan 28 Perjalanan

Hujan yang berlangsung sejak pagi menyebabkan genangan air meningkat di lintasan antara Stasiun Pekalongan dan Stasiun Sragi dan membuat 28 perjalanan dibatalkan.
Detik-detik Menegangkan Evakuasi Korban Pesawat ATR 42-500 di Jurang 200 Meter Bulusaraung

Detik-detik Menegangkan Evakuasi Korban Pesawat ATR 42-500 di Jurang 200 Meter Bulusaraung

Mencuat detik-detik menegangkan saat tim SAR gabungan lakukan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 rute Yogyakarta–Makassar milik Indonesia Air Transport
Pengakuan Ressa Rizky Rossano di Tengah Gugat Denada Dugaan Penelantaran Anak, Ungkap Pernah Jadi Sopir Pribadi

Pengakuan Ressa Rizky Rossano di Tengah Gugat Denada Dugaan Penelantaran Anak, Ungkap Pernah Jadi Sopir Pribadi

Di tengah proses gugatan atas dugaan penelantaran anak kandung, Al Ressa Rizky Rossano mengaku pernah bekerja sebagai sopir pribadi keluarga Denada Tambunan.
Hasil Proliga 2026 Putra: Boy Arnez Cs Terlalu Perkasa, LavAni Nodai Kemenangan Jakarta Bhayangkara Presisi

Hasil Proliga 2026 Putra: Boy Arnez Cs Terlalu Perkasa, LavAni Nodai Kemenangan Jakarta Bhayangkara Presisi

Hasil Proliga 2026 putra, LavAni berhasil mengalahkan Jakarta Bhayangkara Presisi lewat duel empat set yang berlangsung seru nan ketat.

Trending

Impian Terbesar Rylan Henry Pribadi Sebelum Meninggal, Sang Ayah: Dia Bahkan Membujuk Kami

Impian Terbesar Rylan Henry Pribadi Sebelum Meninggal, Sang Ayah: Dia Bahkan Membujuk Kami

Ayah Rylan Henry Pribadi, Reza Pribadi mengungkapkan imoian terbesar mendiang putranya sebelum meninggal dunia.
4 Calon Naturalisasi yang Berpotensi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia untuk FIFA Series: Berlabel Premier League hingga Eks Bintang Brasil

4 Calon Naturalisasi yang Berpotensi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia untuk FIFA Series: Berlabel Premier League hingga Eks Bintang Brasil

Timnas Indonesia berpeluang diperkuat empat pemain naturalisasi di FIFA Series 2026, termasuk pemain Premier League dan eks bintang Brasil junior.
Allegri Sudah Bersuara, Minta AC Milan Serius Bajak Bintang Juventus di Bursa Transfer Januari

Allegri Sudah Bersuara, Minta AC Milan Serius Bajak Bintang Juventus di Bursa Transfer Januari

Massimiliano Allegri jadi pusat perhatian dalam dinamika bursa transfer AC Milan. Sang pelatih terlihat semakin tegas dalam menentukan arah perekrutan pemain.
Hasil Proliga 2026 Putri: Megawati Hangestri Dipermalukan Mantan, Gresik Phonska Taklukkan Juara Bertahan Jakarta Pertamina Enduro

Hasil Proliga 2026 Putri: Megawati Hangestri Dipermalukan Mantan, Gresik Phonska Taklukkan Juara Bertahan Jakarta Pertamina Enduro

Hasil Proliga 2026 putri, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia berhasil mengalahkan Megawati Hangestri dan skuad Jakarta Pertamina Enduro lewat empat set.
Seolah Jadi Firasat, Rylan Henry Pribadi dan Sang Ayah Habiskan Waktu Bersama Selama 12 Hari Sebelum Meninggal

Seolah Jadi Firasat, Rylan Henry Pribadi dan Sang Ayah Habiskan Waktu Bersama Selama 12 Hari Sebelum Meninggal

Seolah sudah menjadi firasat, Rylan Henry Pribadi sempat menghabiskan momen berdua dengan sang ayah, Reza Pribadi.
Permintaan Terakhir Rylan Henry Pribadi Terungkap, Sang Ayah Beberkan di Ibadah Pemakaman

Permintaan Terakhir Rylan Henry Pribadi Terungkap, Sang Ayah Beberkan di Ibadah Pemakaman

Duka mendalam menyelimuti keluarga Henry Pribadi. Rylan Henry Pribadi dikabarkan meninggal dunia pada 7 Januari 2026 lalu.
Banjir Rendam 6 RT di Jakarta Pagi Ini, Genangan Tertinggi Capai 60 Cm

Banjir Rendam 6 RT di Jakarta Pagi Ini, Genangan Tertinggi Capai 60 Cm

Banjir merendam enam RT di Jakarta Barat, Utara, dan Timur akibat hujan deras. BPBD siaga, genangan tertinggi mencapai 60 sentimeter.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT