LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Penyerang sayap AC Milan Rafael Leao (tengah) diselamati Zlatan Ibrahimovic seusai mencetak gol ke gawang AS Roma
Sumber :
  • Antara

AC Milan Berhasil Menang dengan Skor 3-1 Lawan Sembilan Pemain Roma

AC Milan meraih kemenangan 3-1 melawan AS Roma, yang harus menuntaskan pertandingan hanya dengan sembilan pemain, dalam laga pekan ke-20 Liga Italia di Stadion San Siro, Kamis (6/1/2022) waktu setempat (Jumat WIB).

Jumat, 7 Januari 2022 - 05:28 WIB

Jakarta - AC Milan meraih kemenangan 3-1 melawan AS Roma, yang harus menuntaskan pertandingan hanya dengan sembilan pemain, dalam laga pekan ke-20 Liga Italia di Stadion San Siro, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).

Penalti Olivier Giroud dan gol Junior Messias sempat dibalas oleh Tammy Abraham sebelum tim tamu kehilangan Rick Karsdorp yang menerima kartu kuning kedua pada menit ke-74. Situasi timpang sukses dimanfaatkan Milan untuk menambah keunggulan melalui Rafael Leao, lantas Roma kehilangan satu pemain lagi pada pengujung laga ketika Gianluca Mancini juga menerima kartu kuning kedua.

Kartu kuning kedua Mancini juga berbuah hadiah tendangan penalti yang sayangnya gagal dikonversi oleh Zlatan Ibrahimovic, sehingga Milan hanya menutup laga dengan kemenangan 3-1.

Kemenangan itu membuat Milan yang berada di posisi kedua kini memiliki 45 poin dan hanya tertinggal satu poin dari Inter Milan yang pertandingannya batal digelar beberapa jam sebelumnya. Sedangkan Roma, turun ke urutan ketujuh karena kalah produktivitas gol dibandingkan Fiorentina meski sama-sama memiliki 32 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Pertandingan baru berjalan empat menit ketika VAR meninjau insiden tembakan voli Theo Hernandez yang berakhir dimentahkan oleh kiper Rui Patricio, tetapi menduga Abraham melakukan pelanggaran handball dalam proses tersebut.

Setelah nyaris tiga menit lamanya, VAR dan wasit Daniele Chiffi menghadiahkan tendangan penalti untuk tuan rumah sukses dikonversi dengan sempurna oleh Giroud demi membawa Milan memimpin 1-0 atas Roma yang masih melancarkan protes atas keputusan merugikan itu.

Keunggulan Milan berganda pada menit ke-17 setelah Messias menyambar bola muntah hasil tendangan Giroud yang sempat memantul dari tiang gawang dan kali ini Roma tidak punya alasan untuk protes sebab gol itu berawal dari blunder umpan di lini belakang mereka sendiri.

Roma berusaha bangkit dan baru bisa mencetak gol balasan lima menit jelang turun minum ketika Abraham membelokkan bola tembakan Lorenzo Pellegrini demi mengecoh kiper Mike Maignan dan membuat kedudukan jadi 1-2 yang bertahan hingga babak pertama usai.

Dalam injury time babak pertama, wasit Chiffi sudah mengeluarkan kartu merah pertamanya yang ditujukan untuk salah satu staf pelatih Milan di tepi lapangan. Memasuki babak kedua dalam keadaan unggul, Milan nyaris memperlebar jarak bila saja Rade Krunic lebih cepat mengambil keputusan dan tembakan melengkung Brahim Diaz tak berakhir menghantam mistar gawang.

Roma balik mengancam dan memaksa Maignan melakukan dua penyelamatan gemilang demi menggagalkan tembakan Abraham dan Henrikh Mkhitaryan. Tugas Milan menjaga keunggulan kian dipermudah ketika Karsdorp menerima kartu kuning kedua karena menjatuhkan Hernandez di luar kotak penalti pada menit ke-74.

Situasi bola mati pelanggaran tersebut berusaha dimanfaatkan oleh Alessandro Florenzi yang menjadi eksekutor tendangan bebas, sayang sepakannya yang sudah melewati pagar hidup masih membentur mistar gawang.

Milan merestorasi keunggulan dua gol mereka pada menit ke-82 ketika Leao, yang baru masuk sejak menit ke-64 menggantikan Alexis Saelemaekers, menyelesaikan umpan Ibrahimovic dengan aksi individual menerobos ke jantung pertahanan Roma.

Ibrahimovic, yang sebelumnya sudah mengoleksi 11 gol ke gawang Roma sepanjang kariernya di Serie A, nyaris menambah pundi-pundi golnya bila saja umpan silang tajamnya tak disapu oleh Mancini sebelum melewati garis gawang.

Penyerang berusia 40 tahun itu kembali berkesempatan mencetak gol ketika Milan memperoleh tendangan penalti setelah Mancini menjatuhkan Leao dan diganjar kartu kuning kedua. Namun eksekusi penalti Ibrahimovic terlalu lemah dan mudah diamankan oleh Patricio jadi penutup pertandingan.

Pada Minggu (9/1/2022) kedua tim dijadwalkan merumput lagi saat Milan bertandang ke markas Venezia dan Roma menjamu Juventus di Olimpico. (ant/ade)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Megawati Tidak Diturunkan, Tim Putri Jakarta BIN Libas Livin Mandiri

Megawati Tidak Diturunkan, Tim Putri Jakarta BIN Libas Livin Mandiri

Tim putri Jakarta BIN memenangkan laga perdananya melawan tim pendatang baru, Jakarta Livin Mandiri pada hari pertama PLN Mobile Proliga 2024 di GOR Amongroga Yogyakarta, Kamis (25/4/2024).
Di Hadapan Media Korea, Shin Tae Yong Minta Maaf Telah Merusak Rekor 10 Kali Lolos Olimpiade Paris 2024

Di Hadapan Media Korea, Shin Tae Yong Minta Maaf Telah Merusak Rekor 10 Kali Lolos Olimpiade Paris 2024

Dilematis yang dirasakan Shin Tae Yong saat memimpin timnas Indonesia U23 mengalahkan Korea Selatan U23 di Piala Asia U23 membuatnya minta maaf di hadapan media
Disumbang Freeport 60 Persen, Indonesia Terima Bea Keluar hingga Rp4,2 Triliun di Kuartal I-2024, Sri Mulyani: Berkat Relaksasi Ekspor Tembaga

Disumbang Freeport 60 Persen, Indonesia Terima Bea Keluar hingga Rp4,2 Triliun di Kuartal I-2024, Sri Mulyani: Berkat Relaksasi Ekspor Tembaga

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan bahwa APBN Indonesia menerima pemasukan sebesar Rp4,2 triliun dari bea keluar kuartal I yang ditopang ekspor tembaga.
Pantas Saja Shin Tae-yong Sukses Bawa Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal, Rupanya Inspirasi Taktiknya Datang Dari Sini ...

Pantas Saja Shin Tae-yong Sukses Bawa Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal, Rupanya Inspirasi Taktiknya Datang Dari Sini ...

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong jadi sorotan berhasil bawa skuad Garuda Muda lolos ke semifinal Piala Asia u-23 2024 usai tundukkan Korea Selatan.
Demi Fans Indonesia, Legenda Real Madrid dan Manchester United Bawa Trofi Liga Champions ke Jakarta

Demi Fans Indonesia, Legenda Real Madrid dan Manchester United Bawa Trofi Liga Champions ke Jakarta

Trofi Liga Champions resmi mendarat di Indonesia bersama legenda sepak bola Fernando Morientes di Jakarta dalam acara Heineken Meet The UEFA Champions League.
Polisi Ringkus Sindikat Spesialis Ganjal ATM di Kota Yogyakarta yang Beraksi di 10 Titik

Polisi Ringkus Sindikat Spesialis Ganjal ATM di Kota Yogyakarta yang Beraksi di 10 Titik

Satreskrim Polresta Yogyakarta terus mengembangkan kasus pencurian dengan pemberatan (curat) bermodus ganjal ATM yang terjadi pada 16 Maret lalu.
Trending
Alasan Nathan Tjoe-A-On Tak Ikut Menendang dalam Sesi Adu Penalti Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan

Alasan Nathan Tjoe-A-On Tak Ikut Menendang dalam Sesi Adu Penalti Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan

Nathan Tjoe-A-On tidak ikut menendang dalam sesi adu penalti ketika timnas Indonesia U-23 mengalahkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.
Komentar Pedas Jose Mourinho Pada Timnas Indonesia Terbukti, Dibawah Asuhan Shin Tae-yong Skuad Garuda Kini Bahkan Bisa Menembus...

Komentar Pedas Jose Mourinho Pada Timnas Indonesia Terbukti, Dibawah Asuhan Shin Tae-yong Skuad Garuda Kini Bahkan Bisa Menembus...

Komentar pedas mantan pelatih Chelsea, Jose Mourinho kini terbukti. Pasalnya dibawah asuhan Shin Tae-yong Timnas Indonesia kini menjelma menjadi tim kuat bahkan
Reaksi Netizen Korea Selatan usai Timnya Kalah dari Timnas Indonesia U-23, Sebut Shin Tae-yong sebagai Pengkhianat

Reaksi Netizen Korea Selatan usai Timnya Kalah dari Timnas Indonesia U-23, Sebut Shin Tae-yong sebagai Pengkhianat

Netizen Korea Selatan sangat kecewa usai timnya disingkirkan Timnas Indonesia U-23 pada laga perempat final Piala Asia U-23 2024.
Netizen Korea Ngamuk Usai Negaranya Disingkirkan Timnas Indonesia di Piala Asia U23, Katanya Garuda Muda Itu seperti...

Netizen Korea Ngamuk Usai Negaranya Disingkirkan Timnas Indonesia di Piala Asia U23, Katanya Garuda Muda Itu seperti...

Usai disingkirkan Timnas Indonesia di babak perempat final Piala Asia U23, netizen Korea Selatan lampiaskan amarahnya karena anggap ini kekalahan memalukan.
Reaksi Pengamat Bola Malaysia usai Timnas Indonesia U-23 Bekuk Korea Selatan U-23, Tak Disangka Sampai Menyebut...

Reaksi Pengamat Bola Malaysia usai Timnas Indonesia U-23 Bekuk Korea Selatan U-23, Tak Disangka Sampai Menyebut...

Pengamat sepak bola Malaysia turut senang dengan kesuksesan Timnas Indonesia U-23 melangkah ke perempat final Piala Asia U-23 usai mengalahkan Korea Selatan U-23.
Bukan Shin Tae-yong, Sosok Ini Justru yang jadi Bulan-bulanan di Korea Selatan Setelah Timnas Indonesia U-23 Menang

Bukan Shin Tae-yong, Sosok Ini Justru yang jadi Bulan-bulanan di Korea Selatan Setelah Timnas Indonesia U-23 Menang

Shin Tae-yong tak melakukan selebrasi berlebihan saat tendangan penalti Pratama Arhan memastikan kemenangan Timnas Indonesia U-23 atas Korea Selatan U-23. 
Legenda Korea Selatan Park Ji Sung Ikhlas Akui Skuad Shin Tae-yong, Jujurnya Pengakuan Pengamat Sepak Bola Australia soal Permainan Timnas Indonesia

Legenda Korea Selatan Park Ji Sung Ikhlas Akui Skuad Shin Tae-yong, Jujurnya Pengakuan Pengamat Sepak Bola Australia soal Permainan Timnas Indonesia

Ini berita paling top. Legenda Korea Selatan Park Ji Sung ikhlas akui skuad Shin Tae-yong hingga jujurnya pengakuan pengamat sepak bola Australia soal permainan Timnas Indonesia.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Perempuan Bicara
21:00 - 22:00
Kabar Utama
22:00 - 22:30
Telusur
22:30 - 23:30
Kabar Hari Ini
23:30 - 00:00
Kabar Arena
00:00 - 01:00
Kabar Dunia
Selengkapnya