News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

PSSI Klaim John Herdman Terima Pinangan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia Karena Panggilan Hati

PSSI mengklaim perkenalan John Herdman tak hanya sebagai sosok pelatih saja. Tapi juga sebagai inspirasi bagi sepak bola Indonesia.
Minggu, 4 Januari 2026 - 20:03 WIB
Pelatih Baru Timnas Indonesia, John Herdman
Sumber :
  • canadasoccer.com

Jakarta, tvOnenews.com- PSSI mengklaim John Herdman menerima pinangan sebagai pelatih Timnas Indonesia karena panggilan hati. PSSI resmi mengumumkan John Herdman sebagai pelatih baru Timnas Indonesia pada Sabtu (3/1/2026). 

Dari pernyataannya, PSSI mengklaim perkenalan John Herdman tak hanya sebagai sosok pelatih saja. Tapi juga sebagai inspirasi bagi sepak bola Indonesia. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Di balik gelar bergengsi dan rekam jejak historisnya, PSSI ingin memperkenalkan Herdman bukan hanya sebagai ahli taktik, melainkan seorang manusia dengan kisah hidup yang menginspirasi dan memilih Indonesia sebagai babak baru dalam perjalanan batinnya," tulis pernyataan PSSI, Minggu (4/1/2026).

PSSI turut mengklaim John Herdman sebagai kisah 'overachievement' yang sesungguhnya. Berasal dari akar rumput dari Timur Laut Inggris, Consett, John Herdman tumbuh sebagai sosok pekerja keras. 

"Perjalanan hidupnya diwarnai tantangan, yang ia sendiri gambarkan sebagai fondasi dari filosofi kepelatihannya, yakni membangun ketahanan, kepercayaan, dan persaudaraan," tulis PSSI. 

Bahkan John Herdmann memulai karier kepelatihannya dari nol dengan mengajar tim-tim muda dan bahkan meninggalkan tanah kelahirannya untuk ke Selandia Baru pada 2001. 

"Dukungan keluarga—termasuk kedua anaknya, Lilly dan Jay—adalah jangkar yang memungkinkannya menjadi satu-satunya pelatih dalam sejarah yang memimpin tim nasional pria dan wanita ke Piala Dunia FIFA," tulis PSSI. 

"Penunjukan Herdman ke Indonesia merupakan sebuah keputusan yang sangat personal. PSSI memahami, di tengah banyaknya tawaran dari negara-negara lain, termasuk dari zona CONCACAF, Herdman memilih tantangan di Asia Tenggara," tulis PSSI. 

Dengan modal tersebut, PSSi menyebut John Herdman tak hanya mencari kesuksesan di atas lapangan. Dia pun mencaari proyek yang memiliki dampak sosial dan budaya untuk bisa diwariskan bagi sepak bola Indonesia di masa depan. 

"John Herdman datang ke Indonesia dengan rasa hormat yang mendalam terhadap budaya sepak bola lokal," lanjut pernyataan PSSI. 

"John Herdman dikenal sebagai arsitek yang mampu menyelaraskan program pengembangan bakat regional dan nasional, menciptakan konsep "One Team" dari akar rumput hingga tim senior. Pendekatan ini sangat relevan bagi Indonesia, yang memiliki keragaman budaya dan talenta yang melimpah," lanjut pernyataan PSSI. 

PSSI pun mengungkapkan bahwa filosofinya adalah membangun 'Brotherhood' yang kuat, di mana setiap pemain dari mulai naturalisasi hingga lokal merasa aman, dihargai dan memiliki tujuan yang sma.  

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Tentu hal ini akan menciptakan identitas Garuda yang baru, tangguh secara taktik dan tidak terkalahkan dalam semangat," lanjut pernyataan PSSI. 

"Untuk itu, PSSI mengajak seluruh masyarakat Indonesia, khususnya para netizen dan suporter setia Skuad Garuda, untuk menyambut John Herdman dan keluarganya. Mari kita dukung perjalanan transformatif ini, yang bukan hanya tentang sepak bola, tetapi tentang kisah inspiratif seorang pria yang memilih untuk mendedikasikan hidupnya untuk mewujudkan mimpi besar bangsa Indonesia," tutup pernyataan PSSI. 

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Pertama Kalinya dalam 10 Tahun, Lifting Minyak Bumi Lewati Target APBN

Pertama Kalinya dalam 10 Tahun, Lifting Minyak Bumi Lewati Target APBN

Sepanjang tahun 2025 Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berhasil menorehkan capaian-capaian positif yang sejalan dengan Asta Cita Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: Megawati Cs Ditantang Jakarta Electric PLN, Bandung bjb Tandamata Lawan Jakarta Livin Mandiri

Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: Megawati Cs Ditantang Jakarta Electric PLN, Bandung bjb Tandamata Lawan Jakarta Livin Mandiri

Berikut jadwal lengkap Proliga 2026 hari ini, Jumat (9/1/2026).
Kini Dipolisikan, Ini Tanggapan Pandji Pragiwaksono Usai Banyak Kritikan Soal Mens Rea

Kini Dipolisikan, Ini Tanggapan Pandji Pragiwaksono Usai Banyak Kritikan Soal Mens Rea

Pernyataan itu disampaikan Pandji saat melakukan siaran langsung di akun X miliknya, Jumat (9/1/2026), menanggapi pertanyaan warganet terkait polemik yang berkembang.
5 Top Skor El Clasico Indonesia Persib Bandung vs Persija Jakarta, Pemain Lokal Tak Kalah Saing

5 Top Skor El Clasico Indonesia Persib Bandung vs Persija Jakarta, Pemain Lokal Tak Kalah Saing

Deretan pemain yang mampu mencatatkan diri sebagai top skor atau pencetak gol terbanyak dalam laga El Clasico Indonesia antara Persib Bandung vs Persija Jakarta
Gabriel Martinelli Dikecam Legenda MU Usai Insiden Panas Lawan Liverpool: Benar-Benar 'Memalukan'

Gabriel Martinelli Dikecam Legenda MU Usai Insiden Panas Lawan Liverpool: Benar-Benar 'Memalukan'

Gabriel Martinelli jadi sorotan usai laga Arsenal vs Liverpool gara-gara aksinya kepada Conor Bradley yang dianggap 'memalukan'.
BRI dan Kemenpora Gelar Program Literasi Keuangan, Dukung Stabilitas Finansial Jangka Panjang Atlet Berprestasi SEA Games 2025

BRI dan Kemenpora Gelar Program Literasi Keuangan, Dukung Stabilitas Finansial Jangka Panjang Atlet Berprestasi SEA Games 2025

Prestasi gemilang yang ditorehkan kontingen Indonesia pada ajang SEA Games 2025 Thailand tidak hanya menjadi catatan sejarah olahraga nasional, tetapi juga momentum penting untuk memperkuat kesiapan masa depan para atlet.
background

Pekan ke-17

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Berikut bahan rekomendasi teks khutbah Jumat singkat terbaru dengan judul "Mengenal Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj".
Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Cempaka Putih, Komisaris Polisi Pengky Sukmawan, menegaskan tudingan itu tidak benar.
Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 10 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces, berisi peluang rezeki dan nasihat finansial.
Pontang-panting Emil Audero Bantu Cremonese Raih Poin Lawan Cagliari, Media Italia Puji Kiper Timnas Indonesia

Pontang-panting Emil Audero Bantu Cremonese Raih Poin Lawan Cagliari, Media Italia Puji Kiper Timnas Indonesia

Jatuh bangun amankan gawang, Emil Audero sukses bantu Cremonese raih poin kontra Cagliari. Media Italia memuji performa heroik kiper Timnas Indonesia ini.
Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Berikut jadwal perempatfinal Malaysia Open 2026, Jumat (9/1/2026)
Begini Nasibnya Pramugari Gadungan Setelah Viral, Khairun Nisa Akui Ikut Penerbangan Batik Air dari Palembang ke Jakarta

Begini Nasibnya Pramugari Gadungan Setelah Viral, Khairun Nisa Akui Ikut Penerbangan Batik Air dari Palembang ke Jakarta

Pihak kepolisian Bandara sudah melakukan pemeriksaan. Begini nasibnya sekarang, simak selengkapnya di sini.
Nahkoda dan 1 ABK Jadi Tersangka Tenggelamnya Kapal Putri Sakinah

Nahkoda dan 1 ABK Jadi Tersangka Tenggelamnya Kapal Putri Sakinah

Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur menetapkan dua orang tersangka dalam perkara kecelakaan kapal KLM Putri Sakinah yang terjadi di perairan Manggarai Barat.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT