Resmi Mendarat Akhir Pekan Ini untuk Latih Timnas Indonesia, John Herdman Ternyata Punya Satu Kesamaan dengan Patrick Kluivert
- X/CanadaSoccerEN
Â
Jakarta, tvOnenews.com -Â Pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman, diharapkan untuk mendarat pada akhir pekan ini. Sang juru taktik asal Inggris ternyata punya kesamaan dengan pendahulunya, Patrick Kluivert.
PSSI telah mengonfirmasi penunjukan Herdman sebagai pelatih baru skuad Garuda pada Sabtu (3/1/2026) kemarin. Sang juru taktik berusia 50 tahun diikat dalam kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan.
Herdman akan terikat hingga 2028 pada awalnya. Namun, ada opsi untuk diperpanjang hingga 2030 jika kinerjanya memuaskan nantinya.
Target Herdman yang pertama adalah tampil baik di Piala Asia 2027. Sepanjang tahun ini akan menjadi kesempatan sang juru taktik untuk menyiapkan permainan terbaik.
Itu diperkirakan akan menjadi ukuran kinerja Herdman ke depannya. Jika memuaskan, maka dia akan berpeluang berjuang untuk memperebutkan tiket ke Piala Dunia 2030.
Timnas Indonesia gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 ini. Kekalahan dalam dua laga di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 menjadi penyebabnya.
Di bawah asuhan Patrick Kluivert, Timnas Indonesia kalah dua kali dari Arab Saudi (2-3) dan Irak (0-1) pada Oktober lalu. Itu menyebabkan Kluivert dipecat dari kursi kepelatihan skuad Garuda.
Sang pelatih asal Belanda bersikeras untuk menerapkan skema dengan empat bek untuk dua laga tersebut. Padahal, sebelumnya Timnas Indonesia tampil apik dengan skema tiga bek tengah.
Itu adalah permainan yang diramu oleh Shin Tae-yong, yang dipecat pada Januari 2025 lalu. Bersama Herdman, permainan tiga bek tengah diharapkan berlanjut.
Itu menjadi satu kesamaan yang membuat para fans Garuda bisa antusias terhadap penunjukan Herdman. Namun di lain sisi, Herdman juga punya kesamaan dengan Kluivert.
Sang pelatih asal Inggris diharapkan tiba di Jakarta pada hari Minggu (11/1/2026) mendatang. Dia kemudian dijadwalkan untuk diperkenalkan pada Senin (12/1/2026).
Pada tanggal yang sama di tahun lalu, Kluivert juga mendarat di Indonesia. Ya, pelatih asal Belanda itu mendarat di Jakarta pada 11 Januari 2025 dan diperkenalkan pada keesokan hari.
Mungkin hanya kebetulan. Namun, yang jelas, suporter Garuda mengharapkan peningkatan performa dari era Kluivert. (rda)
Load more