News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

John Herdman Akui Setiap Bangun Tidur Selalu Mimpikan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia

Pelatih anyar Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mengirimkan sinyal besar kepada publik Tanah Air
Selasa, 13 Januari 2026 - 13:28 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Giovanni

Jakarta, tvOnenews.com – Pelatih anyar Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mengirimkan sinyal besar kepada publik Tanah Air. Sejak hari pertamanya, ia tak menutupi ambisi untuk mengangkat level Skuad Garuda ke panggung tertinggi sepak bola dunia.

Target yang dibidik Herdman bukan sekadar bersaing di kawasan Asia. Ia mengarahkan fokusnya pada Piala Dunia 2030 sebagai tujuan utama dari proyek jangka panjang yang akan dijalaninya bersama Indonesia.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ambisi tersebut, menurut Herdman, bukan hanya sekadar wacana. Ia menyebut mimpi membawa Indonesia ke Piala Dunia sudah menjadi bagian dari rutinitas hidupnya sejak bangun tidur.

“Setiap hari saya terbangun, setiap hari ketika saya terbangun dari kasur, hal yang saya pikirkan, selain keluarga saya, adalah bagaimana meloloskan tim ini ke Piala Dunia,” kata Herdman di Jakarta, Selasa, pada jumpa pers pertamanya sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Giovanni

Ungkapan itu menunjukkan bahwa Herdman benar-benar menempatkan proyek Timnas Indonesia sebagai prioritas besar dalam kariernya. Ia tidak ingin setengah-setengah dalam menjalani peran barunya sebagai nakhoda Skuad Garuda.

Bagi Herdman, menangani Indonesia merupakan tantangan yang berbeda dari pengalaman sebelumnya. Ia melihat potensi besar yang masih bisa digali dari sepak bola Tanah Air untuk menembus level dunia.

Pelatih kelahiran Inggris tersebut datang dengan bekal rekam jejak yang sangat mentereng. Ia pernah mengantarkan dua tim nasional Kanada, baik putra maupun putri, tampil di ajang Piala Dunia.

Di sektor tim putri, Herdman mengantar Kanada meraih emas Pan American Games 2011. Ia juga sukses membawa negaranya merebut perunggu Olimpiade London 2012 dan Rio 2016.

Pelatih Timnas Indonesia John Herdman bersama Ketum PSSI Erick Thohir
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman bersama Ketum PSSI Erick Thohir
Sumber :
  • tvonenews.com - Ilham Giovani

Tak hanya itu, Kanada di bawah arahannya juga melesat hingga posisi keempat Piala Dunia Putri 2015. Pada periode yang sama, tim tersebut sempat menduduki peringkat keempat dunia versi FIFA.

Sementara di tim putra, Herdman kembali menorehkan sejarah besar. Ia memutus puasa panjang Kanada dengan mengantar mereka tampil di Piala Dunia 2022 setelah 36 tahun absen.

Pada era kepemimpinannya, Kanada juga mencatatkan posisi terbaik sepanjang sejarah di ranking FIFA. Mereka sempat bertengger di peringkat ke-32 dunia pada Februari 2022.

Jauh sebelum sukses di Kanada, Herdman sudah membangun reputasi di Selandia Baru. Ia membawa tim putri negara tersebut tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011 serta Olimpiade Beijing 2008.

Pelatih baru Timnas Indonesia John Herdman
Pelatih baru Timnas Indonesia John Herdman
Sumber :
  • tvonenews.com - Ilham Giovani

Semua pengalaman itulah yang membuat Herdman merasa tertantang untuk menerima tawaran dari Indonesia. Ia melihat kesempatan ini sebagai proyek yang sangat spesial dalam peta sepak bola global.

“Saya sebelumnya berada di Kanada ketika saya mengambil langkah, baik itu di tim putra maupun putri. Saya ingin berada di sini. Ini adalah kesempatan yang sangat menarik di dunia sepak bola,” kata dia.

Di sisi lain, Indonesia sendiri telah menunjukkan kemajuan dalam beberapa tahun terakhir. Pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jay Idzes dan rekan-rekan mampu melangkah hingga putaran keempat sebelum akhirnya terhenti oleh Arab Saudi dan Irak.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pencapaian tersebut kini menjadi titik awal bagi Herdman untuk melangkah lebih jauh. Dengan pengalaman internasional yang dimilikinya, publik berharap Indonesia benar-benar bisa menembus Piala Dunia dalam siklus berikutnya.

(igp)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Rekap Hasil Wakil Indonesia di Hari Pertama India Open 2026: Sabar/Reza dan Putri KW Mulus ke 16 Besar

Rekap Hasil Wakil Indonesia di Hari Pertama India Open 2026: Sabar/Reza dan Putri KW Mulus ke 16 Besar

Putri KW dan Sabar/Reza melaju mulus ke babak 16 besar India Open 2026.
Tiga Warga Cilincing Tewas Tersengat Listrik saat Banjir, Pramono Minta Wali Kota Jakarta Utara Ziarah

Tiga Warga Cilincing Tewas Tersengat Listrik saat Banjir, Pramono Minta Wali Kota Jakarta Utara Ziarah

Banjir di sejumlah wilayah Jakarta memakan korban. Tiga orang warga Cilincing, Jakarta Utara, tewas tersengat aliran listrik saat daerahnya tergenang banjir.
Pikul 'Beban Negara', John Herdman Akui Tak Takut dengan Suporter Timnas Indonesia: Itu Bisa Jadi Anugerah

Pikul 'Beban Negara', John Herdman Akui Tak Takut dengan Suporter Timnas Indonesia: Itu Bisa Jadi Anugerah

John Herdman mengaku pernah merasakan momen dimana skuad yang dilatih olehnya berhasil lolos kualifikasi Piala Dunia, dan merasakan tekanan untuk meraih hasil tersebut.
Soal SBY Sebut Matahari di Partai Demokrat Cuma AHY, Dede Yusuf: Beliau Hanya Mentor

Soal SBY Sebut Matahari di Partai Demokrat Cuma AHY, Dede Yusuf: Beliau Hanya Mentor

Menurut Dede Yusuf, pernyataan yang dikeluarkan oleh SBY soal 'matahari' di Partai Demokrat hanya AHY, hanyalah sebagai penegasan untuk soliditas internal partai.
Ekonominya Memprihatinkan, Ressa Tegas Bantah Pernah Dapat Rumah Hingga Mobil dari Denada

Ekonominya Memprihatinkan, Ressa Tegas Bantah Pernah Dapat Rumah Hingga Mobil dari Denada

Ressa Rizky Rosano gugat Denada atas dugaan penelantaran anak. Ia bantah pernah dapat rumah dan mobil, sebut hidupnya memprihatinkan selama 24 tahun.
Nasib Mujur Khairun Nisa, Sempat Ditangkap Polisi karena Jadi Pramugari Gadungan hingga Viral, Kini Ditawari Pendidikan Gratis

Nasib Mujur Khairun Nisa, Sempat Ditangkap Polisi karena Jadi Pramugari Gadungan hingga Viral, Kini Ditawari Pendidikan Gratis

Usai viral, pramugari gadungan Batik Air, Khairun Nisa mendapatkan kabar baik. Ia mendadak mendapatkan tawaran pendidikan gratis dari sebuah sekolah pramugari.
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, menyampaikan pernyataan mengejutkan setelah menang telak dengan skor 5-0 atas Cremonese. Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi korbannya.
Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Persib Bandung meraih kabar kurang menyenangkan dari Federico Barba usai menumbangkan Persija Jakarta. Bek asal Italia itu kini dikabarkan menjadi incaran tiga klub Serie B.
Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald disorot usai terseret dugaan penipuan trading kripto. Ini sumber pundi-pundi Raja Kripto Indonesia.
Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
Peluang Tembus 58%, Striker Kroasia Eks Liga Korea Ini Selangkah Lagi ke Persib Bandung?

Peluang Tembus 58%, Striker Kroasia Eks Liga Korea Ini Selangkah Lagi ke Persib Bandung?

Rumor kedatangan pemain anyar kembali membuat Persib jadi sorotan jelang dibukanya bursa transfer. Nama Marko Dugandzic kini jadi sorotan penuh bobotoh.
3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

Gaston Avila segera menyusul? Beberapa nama-nama tenar ini ternyata pernah berseragam Ajax Amsterdam sebelum akhirnya menjadi andalan bersama Persib Bandung.
4 Pemain Kejutan Ini Layak Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia Era Baru, Ada Andalan Persib dan Persija

4 Pemain Kejutan Ini Layak Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia Era Baru, Ada Andalan Persib dan Persija

Sebanyak Empat Pemain Kejutan Ini Diprediksi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia, Ada Andalan Persib hingga Persija
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT