Selalu Babak Belur Di Laga Sebelumnya, Brunei Darussalam Ingin Bangkit Saat Menghadapi Timnas Indonesia
- AFF
tvOnenews.com - Brunei Darussalam ingin membobol gawang Timnas Indonesia pada pertandingan babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022 yang akan berlangsung di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12/2022).
Duel lawan Indonesia ini akan menjadi penampilan ketiga Brunei Darussalam setelah sebelumnya menyelesaikan pertandingan kontra Thailand dan Filipina.
Dari dua laga itu, Timnas Brunei Darussalam selalu kalah dengan kebobolan 10 kali dan hanya mencetak satu gol. Hasil tersebut menempatkan Brunei di juru kunci klasemen sementara fase grup A Piala AFF 2022.
Kapten Timnas Brunei Darussalam, Hendra Azam, mengaku mental para pemain saat ini sangat buruk karena sudah kebobolan 10 gol.
Dia sangat berharap timnya mampu mencetak gol ke gawang Indonesia untuk mengembalikan semangat bertanding dan kepercayaan diri.
"Kebobolan 10 gol tentu saja memengaruhi mental pemain. Namun, kami harus berkembang," kata kapten Timnas Brunei, Hendra Azam dalam konferensi pers pra-pertandingan, Minggu (25/12/2022).
"Bagi kami, satu gol itu bisa menjadi penyemangat kami untuk bisa kembali mencetak gol besok (saat menghadapi Indonesia)," ucapnya.
"Sekarang kami akan berusaha mencetak gol lagi," tambahnya.
Sementara, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tidak memasang target gol yang harus dicetak para pemain saat melawan Brunei. Ia ingin menghormati lawan dengan tidak menyebutkan hal itu.
![]()
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Foto: PSSI
“Tidak bisa disebut karena hal itu tidak menghargai lawan. Jadi, kami akan tetap fokus sebaik mungkin,” ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga lawan Brunei.
Hasil pertandingan kontra Indonesia akan menentukan nasib Brunei Darussalam di Piala AFF 2022. Jika kalah, maka tim Brunei yang kini berada di urutan terbawah akan langsung tersingkir.
Sedangkan Timnas Indonesia saat ini menempati peringkat ketiga klasemen Grup A dengan perolehan tiga poin dari laga lawan Kamboja. Skuad Garuda kalah selisih gol dari Thailand di peringkat pertama dan Filipina di peringkat kedua. (hsn/fan)
Load more