News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

NAHAS! Balita Tewas Tertimpa Tabung Oksigen Seberat 50 Kg | Sidik Jari tvOne

Jumat, 29 Januari 2021 - 22:00 WIB
  • Reporter :

Labuhanbatu, Sumatera utara – Seorang balita perempuan berusia empat tahun tewas setelah Tertimpa tabung oksigen seberat 50 kilogram saat sedang menjenguk kakeknya yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rantauprapat, Labuhanbatu (Labat), Sumatera Utara (Sumut), Selasa, 26 Januari 2021. Gadis cilik bernama Zirra itu sedang bermain di selasar rumah sakit ketika peristiwa nahas itu terjadi. Tempat kejadian perkaranya di depan ruang rawat inap VIP Rsud rantauprapat.

Kejadian bermula saat orang tua Zirra mengajaknya menjenguk kakeknya yang sakit. Tetapi balita ini lepas dari pengawasan orang tua dan bermain di luar ruang perawatan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Korban diduga menyenggol Tabung oksigen yang disandarkan di sebuah tiang. Tabung berbobot 50 kilogram itu diletakkan tanpa diikat atau dipasang alat pengaman.

“Kejadiannya anak-anak rupanya bermain. Tangki gas yang ada di sini tidak ada pengamannya. Mungkin kesenggol,” kata salah satu saksi, Akbar.

Akibatnya, tabung tersebut menimpa korban.

Orang tua Zirra yang melihat kejadian itu langsung membawa korban ke Instalasi Gawat Darurat (IGD). Namun putri mereka mengalami pendarahan cukup parah di bagian kepala sehingga nyawanya tak dapat tertolong.

Kasus ini pun dilaporkan ke pihak berwenang.

“Sekitar pukul 21.00 WIB kami menerima informasi dari masyarakat bahwa ada seorang anak meninggal dunia tertimpa tabung oksigen yang diletakkan di selasar. Informasi awal si anak ini bermain di situ, tabung jatuh menimpa kepalanya mengakibatkan anak meninggal dunia,” kata Kasat Reskrim Polres Labuhanbatu, AKP Parikesit.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Menurut Parikesit, pihaknya masih memeriksa sejumlah saksi untuk memastikan siapa yang bertanggung jawab dalam kasus yang mengakibatkan kematian ini. Polisi akan menyelidiki apakah ada unsur kelalaian atau tidak. (act)

Lihat juga: TEKA-TEKI KEMATIAN SATU KELUARGA DI BLITAR DITEMUKAN TEWAS DI DALAM RUMAH

Berita Terkait

Topik Terkait

Jangan Lewatkan

Hasil Liga Italia! Cesc Fabregas Serius Bikin Como Meroket Usai Bantai Pisa

Hasil Liga Italia! Cesc Fabregas Serius Bikin Como Meroket Usai Bantai Pisa

Como 1907 kembali meraih hasil positif pada lanjutan Liga Italia 2025/2026. Tim asuhan Cesc Fabregas itu menaklukkan Pisa dengan skor 3-0 pada pertandingan pekan ke-19 yang digelar di Stadion Arena Garibaldi, Pisa, Rabu (7/1/2026).
Persija Siap Tantang Persib di Bandung, Mauricio Souza: Kami Punya Objektif Sendiri!

Persija Siap Tantang Persib di Bandung, Mauricio Souza: Kami Punya Objektif Sendiri!

Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza, mengatakan bahwa timnya kini fokus menatap laga kontra Persib Bandung pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026
Bukan karena Performa! Begini Alasan Sebenarnya Arema FC Pinjamkan Muhammad Rafli Terungkap

Bukan karena Performa! Begini Alasan Sebenarnya Arema FC Pinjamkan Muhammad Rafli Terungkap

Pelatih Arema FC, Marcos Santos, mengungkapkan alasan di balik keputusan klub meminjamkan gelandang serang Muhammad Rafli ke klub lain pada bursa transfer paruh musim ini.
Rais Syuriyah Akui Kembali ke Masa NU Belum Terbentuk Saat Kegiatan Napak Tilas di PWNU Kaltim

Rais Syuriyah Akui Kembali ke Masa NU Belum Terbentuk Saat Kegiatan Napak Tilas di PWNU Kaltim

Rais Syuriyah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Kalimantan Timur (PWNU Kaltim), Ali Cholil menyampaikan refleksi mendalam usai memimpin rombongan Napak Tilas Isyarah Pendirian Nahdlatul Ulama di Jawa Timur.
Drama Babak Tambahan, Aljazair Lolos ke Perempat Final Piala Afrika 2025

Drama Babak Tambahan, Aljazair Lolos ke Perempat Final Piala Afrika 2025

Timnas Aljazair memastikan langkah ke babak perempat final Piala Afrika 2025 setelah menaklukkan Timnas Republik Demokratik (RD) Kongo dengan skor tipis 1-0 pada laga babak 16 besar. Pertandingan tersebut digelar di Stadion Moulay Hassan, Rabat, Rabu (7/1/2026) dini hari.
Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Buku berjudul 'Hak Cipta dengan Deklaratif Tercatat' karya Ichwan Anggawirya yang juga sebaai praktisi Hukum Kekayaan Intelektual (HKI) resmi diserahkan kepada Kementerian Hukum (Kemenkum).
Catat! Jadwal SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Rabu 7 Januari 2026

Catat! Jadwal SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Rabu 7 Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Rabu (7/1/2026) atau pada akhir penghujung Tahun 2025.
Hasil Liga Italia: Menang di Markas Lecce, AS Roma Tempel Ketat Inter Milan

Hasil Liga Italia: Menang di Markas Lecce, AS Roma Tempel Ketat Inter Milan

AS Roma sukses memetik kemenangan mutlak 2-0 atas Lecce pada pekan ke-19 Liga Italia yang digelar di Stadion Via del Mare, Lecce, Rabu (7/1/2026) dini hari WIB.
Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Dari laporan BPS, pendapatan sektor pariwisata Provinsi Jawa Tengah (Jateng) menduduki peringkat pertama sebesar Rp2,77 triliun, mengalahkan Bali dan DI Yogyakarta.
Sepanjang Tahun 2025, PT IIM Langsungkan Ratusan Kegiatan CSR

Sepanjang Tahun 2025, PT IIM Langsungkan Ratusan Kegiatan CSR

PT Insight Investments Management (PT IIM) mencatatkan serangkaian berbagai program Corporate Social Responsibility (CSR) sepanjang Tahun 2025.
ADVERTISEMENT