News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

AMIN Targetkan 30 Persen Suara di Kampung Halaman Gibran

"Untuk kabupaten dan kota di Solo Raya, kami menargetkan perolehan suara 30-35 persen," kata Deputi Relawan Timnas AMIN Bambang Sutejo di Boyolali
Minggu, 24 Desember 2023 - 08:08 WIB
Deputi Relawan dan Partisipasi Publik Timnas AMIN Bambang Sutejo di mengunjungi Posko TPS Gerakan Rakyat di Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (23/12/2023).
Sumber :
  • ANTARA

Boyolali, tvonenews.com - Tim Nasional (Timnas) pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) menargetkan 30 persen suara untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024, di wilayah Solo Raya, Jawa Tengah.

"Untuk kabupaten dan kota di Solo Raya, kami menargetkan perolehan suara 30-35 persen," kata Deputi Relawan dan Partisipasi Publik Timnas AMIN Bambang Sutejo di Boyolali, Sabtu (23/12/2023) malam.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Solo Raya merupakan bekas Kerasidenan Surakarta, meliputi Kota Surakarta dan daerah penyangganya seperti Kabupaten Boyolali, Sukoharjo, Karanganyar, Wonogiri, Sragen dan Klaten.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) di Kota Surakarta sebanyak 439.009 pemilih, Kabupaten Boyolali 825.630 pemilih, Kabupaten Sukoharjo 678.576 pemilih, Kabupaten Karanganyar 707.967 pemilih, Kabupaten Wonogiri 845.364 pemilih, Kabupaten Sragen 760.294 pemilih dan Kabupaten Klaten 971.518 pemilih.

Bambang mengakui target itu cukup berat, karena harus diakui wilayah Solo Raya dikuasai oleh partai dengan logo Banteng.

Namun, dia juga optimis hal itu bisa terwujud dengan bantuan para simpul-simpul relawan Anies-Muhaimin. Apalagi mereka yang telah tergabung di Gerakan Rakyat.

"Kami optimis dengan program Posko Tempat Pemungutan Suara (TPS) Gerakan Rakyat," ungkapnya.

Posko itu ditargetkan terbentuk di setiap TPS atau tempat yang terdekat dengan TPS pada saat Pemilu 2024. Posko itu untuk menyosialisasikan pasangan calon AMIN, sekaligus wadah konsolidasi dengan para relawan.

Selain itu, dia juga mengajak momentum libur natal dan tahun baru, dipergunakan untuk menyosialisasikan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di kampung halaman.

"Untuk warga ibu kota pendukung dan simpatisan Anies-Muhaimin, yang sedang liburan di kampung, untuk bisa menyosialisasikan pasangan nomor urut 1, sekaligus membantu membentuk Posko TPS Gerakan Rakyat," pesannya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebelumnya, Kapten Tim Pemenangan Nasional (Timnas) AMIN M. Syaugi menegaskan Gerakan Rakyat merupakan pasukan terdepan, untuk tim pemenangan Anies dan Muhaimin.

Gerakan Rakyat merupakan gabungan dari simpul relawan diantaranya, Kuning Ijo Biru/KIB, Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera/ANIES, Konfederasi Nasional Relawan Anies/KoReAn, SKI Jateng Relawan Anies-Cak Imin, Federasi Serikat Pekerja Logam Elektronik Mesin/FSP LEM/Poros Buruh, Jaringan Tani Nelayan.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Kecewa Hakan Calhanoglu Usai Inter Milan Cuma Imbang Lawan Napoli: Terasa Menyakitkan

Kecewa Hakan Calhanoglu Usai Inter Milan Cuma Imbang Lawan Napoli: Terasa Menyakitkan

Inter Milan menelan rasa kecewa setelah gagal mengamankan kemenangan saat menjamu Napoli di Stadion Giuseppe Meazza. Laga sarat gengsi tersebut berakhir 2-2.
1.296 Jiwa Terdampak Banjir dan Cuaca Ekstrem di Kota Serang

1.296 Jiwa Terdampak Banjir dan Cuaca Ekstrem di Kota Serang

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang, Provinsi Banten, mencatat sebanyak 1.296 jiwa dari 400 Kepala Keluarga (KK) terdampak bencana banjir dan cuaca ekstrem yang melanda wilayah tersebut. 
Polisi Ungkap Fakta Baru Kasus Ibu yang Bunuh Diri Bersama Anaknya di Kebumen

Polisi Ungkap Fakta Baru Kasus Ibu yang Bunuh Diri Bersama Anaknya di Kebumen

Tragedi memilukan yang terjadi di Desa Banyumudal, Kecamatan Buayan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah pada Selasa (6/1/2026) malam masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
Alhamdulillah, Nova Siap!

Alhamdulillah, Nova Siap!

John Herdman sedang mencari asisten lokal untuk Timnas Indonesia. Nova Arianto bisa menjadi pilihan.
BPBD Catat 20 Ruas Jalan Terendam Banjir di Jakarta Utara, Genangan Meluas Sejak Senin Pagi

BPBD Catat 20 Ruas Jalan Terendam Banjir di Jakarta Utara, Genangan Meluas Sejak Senin Pagi

BPBD DKI Jakarta mencatat 20 ruas jalan di Jakarta Utara terendam banjir akibat hujan deras sejak Senin pagi, petugas dikerahkan untuk penanganan.
Ular Sawa Sepanjang Satu Meter Masuk ke Pemukiman Warga di Bantul, Tim Damkar Lakukan Evakuasi

Ular Sawa Sepanjang Satu Meter Masuk ke Pemukiman Warga di Bantul, Tim Damkar Lakukan Evakuasi

Kepanikan melanda warga Perumahan Cikalan Permai Blok 2, Kelurahan Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul, setelah seekor ular sowo masuk ke area pemukiman warga pada Senin (12/01/2026).

Trending

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Kevin Diks dan Justin Hubner Sensasional

Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Kevin Diks dan Justin Hubner Sensasional

Para pemain Timnas Indonesia kembali tampil untuk klubnya masing-masing di akhir pekan kemarin. Dua pemain Garuda, Kevin Diks dan Justin Hubner, mengalami nasib baik.
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 13 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 13 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 13 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Simak peluang rezeki setiap zodiak di sini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT