Semarang, Jawa Tengah - Penambahan kasus Covid-19 di Kabupaten Semarang dari hari ke hari terus meningkat.
Bupati Semarang, Ngesti Nugraha menyampaikan jika Pemkab Semarang saat ini telah melakukan sejumlah langkah guna menekan penyebaran Covid-19. Di antaranya, dengan percepatan vaksinasi dan terus melakukan sosialisasi protokol kesehatan melalui satgas Covid-19.