LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
CCTV Sekelompok Pemuda Serang Warga Candisari Semarang
Sumber :
  • Didiet Cordiaz

Satreskrim Polrestabes Semarang Berhasil Tangkap Empat Orang Pelaku Penyerangan Terhadap Seorang Warga Candisari

Polrestabes Semarang mengamankan empat orang yang terlibat penyerangan seorang warga di Jalan Cinde Raya RT 3 RW 5, Kelurahan Jomblang, Kecamatan Candisari.

Selasa, 17 Januari 2023 - 01:32 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Unit Resmob Satreskrim Polrestabes Semarang mengamankan empat orang yang terlibat penyerangan seorang warga di Jalan Cinde Raya RT 3 RW 5, Kelurahan Jomblang, Kecamatan Candisari Kota Semarang pada Minggu (15/1/2023) pagi.

Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar mengatakan, keempat orang pelaku penyerangan yang diamankan masing-masing bernama Muhammad Daffa warga Semarang Utara, Anjas warga Gayamsari, LIN warga Semarang Tengah dan Rasyid Setiawan warga Semarang Utara. “Masing-masing pelaku diamankan di kediamannya oleh tim Resmob pada Senin (16/1/2023) dini hari,” ujar Kombes Irwan saat dalam keterangannya, Senin (16/1/2023).

Dirinya menjelaskan, kejadian penyerangan ini bermula ketika para pelaku kumpul dan minum-minuman keras di pinggir Kali Jalan Perbalan Semarang Utara pada Minggu (15/1/2023). Kemudian, informasi dari salah satu pelaku lainnya bernama Roland, pacar dari pelaku Asta diajak main oleh korban yang bernama Kalak.


Setelah beredar informasi itu, kemudian pada pelaku berencana memberi pelajaran kepada korban Kalak di rumahnya yang berada di Jalan Cinde Raya. Ketika hendak sampai di sekitar lokasi kejadian, pelaku yang bernama Pulung melihat ada bendera partai PDI kemudian pelaku pulung mengambil bendera tersebut dan dibawa menuju sampai lokasi kejadian.

“Saat tiba di lokasi, karena kenal salah satu teman korban yang bernama Riyan memanggil salah satu pelaku yang bernama Rolan dan setelah itu segerombolan pelaku serentak turun dari motor diantaranya pelaku Kiki dengan membawa celurit, pelaku Asta dengan membawa celurit, pelaku Pulung dengan membawa bendera partai PDI kemudian lari mengejar korban,” paparnya.

Karena membahayakan keselamatan, kemudian korban Riyan berlari ke dalam rumah dan para pelaku merusak pintu rumah korban.

“Pelaku Asta menyabitkan satu kali dengan menggunakan celurit kearah jok motor vario warna putih yang pada saat kejadian tersebut motor sedang terparkir di depan rumah korban,” bebernya.

Saat ini sejumlah orang yang terlibat aksi penyerangan itu masih dalam pencarian oleh kepolisian. Kapolsek Candisari, Iptu Handri Kristanto menduga kejadian ini terjadi karena kesalahpahaman. Ia menyebut bahwa sebenarnya korban mengenal salah satu orang di gerombolan itu dan berniat memanggil.

"Kan dipanggil itu sesuai dengan videonya, kemudian yang di belakang itu kan merasa diteriaki 'woy' apa gimana gitu sehingga ada yang putar balik terus terjadi salah paham seperti itu," katanya.

Handri menyebut korban tidak mengalami luka karena berhasil menyelamatkan diri. Korban pun sudah melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian.

"Korban masih melapor ke Polsek ini, nanti ditindaklanjuti lagi karena kan sudah memakai sajam," imbuhnya.(dcz/ade)

Baca Juga :
Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Anies-Muhaimin Siap Bubarkan Timnas AMIN Hari Ini

Anies-Muhaimin Siap Bubarkan Timnas AMIN Hari Ini

Jubir) Timnas AMIN, Billy Nerotumilena mengatakan eks capres nomor urut 1, Anies Baswedan menggelar halal bihalal, sekaligus membubarkan Timnas Pemenangan AMIN.
Simak Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini, Selasa 30 April 2024, Keberangkatan Terakhir Pukul 20.53 WIB dari Stasiun Palur

Simak Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini, Selasa 30 April 2024, Keberangkatan Terakhir Pukul 20.53 WIB dari Stasiun Palur

Pulang kerja lebih malam dari biasanya, Kereta Rel Listrik (KRL) akan mengantarkan Anda pulang ke Yogyakarta hingga malam hari. Berikut Jadwal KRL Solo-Jogja
Simak Jadwal KRL Jogja-Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, Tak Perlu Lelah Menyetir di Jalan Hingga Malam Hari

Simak Jadwal KRL Jogja-Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, Tak Perlu Lelah Menyetir di Jalan Hingga Malam Hari

Bila Anda tiba-tiba diminta atasan untuk lembur, Kereta Rel Listrik (KRL) siap mengantarkan Anda pulang ke Solo hingga malam. Berikut jadwal KRL Jogja-Solo
Apakah Kamu Benar-Benar Seorang Introvert? Buktikan, Ini 10 Tanda Seseorang Introvert 

Apakah Kamu Benar-Benar Seorang Introvert? Buktikan, Ini 10 Tanda Seseorang Introvert 

Apakah kamu benar seorang introvert? Buktikan dengan melihat 10 tanda-tanda seorang introvert berikut, salah satunya lebih senang menghabiskan waktu sendirian.
Mau Foto Bareng Day6? Simak Tata Caranya di Acara Fansign Face To Face di Jakarta

Mau Foto Bareng Day6? Simak Tata Caranya di Acara Fansign Face To Face di Jakarta

Grup band asal Korea Selatan, Day6 akan menggelar DAY6 8th Mini Album Face To Face Album Sign Event in Jakarta pada Jumat (3/5/2024).
Siap-siap! Sebanyak 63 Ribu Hewan Kurban Bakal Masuk Jakarta Menjelang Hari Raya Idul Adha  1445 Hijriah

Siap-siap! Sebanyak 63 Ribu Hewan Kurban Bakal Masuk Jakarta Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta Suharini Eliawati memperkirakan 63 ribu ekor hewan kurban dari berbagai daerah masuk ke Jakarta menjelang Hari Raya Idul Adha.  
Trending
Reaksi Erick Thohir Usai Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Langsung Datangi Ruang Ganti Timnas Indonesia dan Bilang Begini

Reaksi Erick Thohir Usai Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Langsung Datangi Ruang Ganti Timnas Indonesia dan Bilang Begini

Reaksi Erick Thohir usai Timnas Indonesia kalah dari Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024, datangi ruang ganti skuat Shin Tae-yong dan bilang hal ini.
Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan, Harusnya Rizky Ridho ... 

Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan, Harusnya Rizky Ridho ... 

Terdapat keputusan Shen Yinhao yang dipengaruhi oleh wasit VAR, Sivakorn Pu-Udom untuk melakukan peninjauan VAR yang akhirnya merugikan Timnas Indonesia U-23. 
Begini Reaksi Shin Tae-yong Usai Gol Timnas Indonesia U-23 ke Gawang Uzbekistan Dibatalkan Wasit Shen Yinhao, Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit

Begini Reaksi Shin Tae-yong Usai Gol Timnas Indonesia U-23 ke Gawang Uzbekistan Dibatalkan Wasit Shen Yinhao, Eks Wasit FIFA Ini Setuju Keputusan Wasit

Ini dua berita paling top. Begini reaksi Shin Tae-yong usai gol Timnas Indonesia U-23 ke gawang Uzbekistan dibatalkan wasit Shen Yinhao dan eks wasit FIFA ini setuju keputusan wasit.
Jurnalis Australia Heran Rizky Ridho Dikartu Merah Wasit Shen Yinhao dalam Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan

Jurnalis Australia Heran Rizky Ridho Dikartu Merah Wasit Shen Yinhao dalam Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan

Keputusan wasit Shen Yinhao mengartu merah pemain timnas Indonesia U-23, Rizky Ridho, di laga kontra Uzbekistan dipertanyakan oleh seorang jurnalis Australia.
Shin Tae-yong Bicara Buka-bukaan soal Penyebab Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Uzbekistan

Shin Tae-yong Bicara Buka-bukaan soal Penyebab Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Uzbekistan

Shin Tae-yong berbicara terang-terangan soal penyebab timnas Indonesia U-23 kalah dengan skor 0-2 dari Uzbekistan pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.
Timnas Indonesia U-23 Terima Kabar Baik meski Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 Terima Kabar Baik meski Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 justru menerima kabar baik meski baru saja menderita kekalahan 0-2 dari Uzbekistan yang menyebabkan mereka gagal ke final Piala Asia U-23.
Media Vietnam pun Sampai Beri Komentar Pedas ke Kiper Uzbekistan, Bisa-bisanya Begini ke Timnas Indonesia U23

Media Vietnam pun Sampai Beri Komentar Pedas ke Kiper Uzbekistan, Bisa-bisanya Begini ke Timnas Indonesia U23

Begini reaksi media Vietnam setelah tahu Timnas Indonesia U23 kalah lawan Uzbekistan. Media Vietnam komentari aksi pemain Uzbekistan lawan Timnas Indonesia U23.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya