LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
penyaluran bantuan kompensasi dampak wabah penyakit mulut dan kuku dengan total Rp 1,7 Miliar kepada 147 peternak di Gresik.
Sumber :
  • tvOne - m habib

Ternak Mati Akibat Wabah PMK, 147 Peternak di Gresik Dapat Bantuan dengan Total Rp1,7 Miliar

Akibat serangan wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) membuat ratusan peternak di Gresik mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah karena ternak mereka mati.

Selasa, 7 Maret 2023 - 15:10 WIB

Gresik, tvOnenews.com - Akibat serangan wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) membuat ratusan peternak di Gresik mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah karena ternak mereka mati. Untuk meringankan beban peternak, sebanyak 147 peternak terdampak wabah PMK di Gresik, menerima bantuan pemerintah berupa dana kompensasi sebesar Rp10 juta per ekor sapi dan Rp1,5 juta per ekor kambing. Totalnya, senilai Rp1,7 miliar disalurkan kepada para peternak.

"Alhamdulillah, kami merasa syukur. Apa yang menjadi upaya kita terkait dengan memperjuangkan para peternak yang menjadi korban PMK. Kita memberikan bantuan dari pusat, kepada peternak di Kabupaten Gresik yang sudah diverifikasi baik dari pusat maupun provinsi dan kabupaten," ujar Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani dalam rilisnya usai penyerahan bantuan dalam bentuk buku tabungan, Selasa (7/3).

Dikatakan Bupati Yani, ketika wabah PMK melanda para peternak di Gresik, dirinya melihat secara langsung dampak yang dialami oleh peternak. Saat itu, kala bertemu Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, dirinya menyampaikan bahwa para peternak membutuhkan kehadiran pemerintah untuk kembali bangkit.

Meskipun bantuan yang diberikan pada Senin kemarin itu tidak bisa menutup semua kerugian peternak. Namun Bupati Yani berharap bantuan yang diberikan bisa menjadi stimulus dan motivasi bagi peternak yang ada di Kabupaten Gresik. Dirinya mengimbau kepada para peternak untuk menggunakan bantuan kompensasi ini secara bijak, seperti membeli anakan sapi sebagai awal yang baru.

Baca Juga :

"Bantuan senilai Rp10 juta ini sifatnya hanya menjadi motivasi kepada para peternak. Motivasi agar tetap menjadi peternak-peternak yang hebat di Kabupaten Gresik," tegasnya.

Lebih lanjut, Bupati Yani juga mengajak seluruh peternak untuk menerapkan sistem perawatan yang lebih profesional dan higienis. Hal ini lantaran berbagai jenis penyakit sudah terdeteksi keberadaannya seperti penyakit cacar sapi dan flu burung.

"Intinya adalah bagaimana kita harus bergeser menjadi lebih profesional. Menjaga kebersihan kandang, standar masuk kandang juga harus diperhatikan. Tujuannya adalah menjaga dan merawat hewan ternak kita," pungkasnya.

Kewaspadaan ini juga mendapat perhatian dari Kepala Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, India Ariani, yang turut hadir dalam kegiatan. Disampaikan bahwa hingga saat ini kasus PMK yang ada di Jatim sebanyak 197.472 kasus. Dari jumlah tersebut terdata ternak yang sakit sebesar 1,21 % atau 2.386 ekor, sedangkan yang sembuh 95,8% atau 188.158 ekor.

"Dinas Peternakan Jatim telah mendistribusikan sebanyak 4.5 juta dosis vaksin dan di antaranya 3,7 juta dosis vaksin sudah terealisasi vaksin atau persentase 81%. Tidak berhenti disitu, target tahun 2023 ini 7,5 juta dosis vaksin akan kembali di distribusikan ke seluruh Jatim," terangnya.

Pemberian bantuan hari ini merupakan pemberian tahap kedua. Seperti yang disampaikan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gresik, Eko Anindito, total yang sudah diserahkan baik dari tahap I dan II sebanyak 147 peternak. Jumlah ini meliputi 12 kecamatan dan 46 desa di Kabupaten Gresik. Jumlah ternaknya sendiri cukup besar yakni 165 sapi dan 5 kambing, dengan total nilai bantuan Rp 1,7 miliar.

Tampak hadir dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah bersama jajaran Forkopimda, Kepala Dinas Sosial Ummi Khoiroh, Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Gresik Suyono, Asisten II Sekretariat Daerah Kabupaten Gresik Edy Hadisiswoyo, dan jajaran camat di Kabupaten Gresik. (mhb/gol)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Polisi 'Serbu' Sukolilo Pati, Temukan 27 Motor dan 6 Mobil Bodong, Sebagian Besar dari 1 Rumah

Polisi 'Serbu' Sukolilo Pati, Temukan 27 Motor dan 6 Mobil Bodong, Sebagian Besar dari 1 Rumah

Dalam giat tersebut meskipun polisi belum bisa menangkap para pelaku,
Iptu Rudiana Ayah Eky Diperiksa, Polda Jabar Pastikan Tidak Libatkan Penyidik Lama Tahun 2016 Silam, Jules: Semuanya Baru

Iptu Rudiana Ayah Eky Diperiksa, Polda Jabar Pastikan Tidak Libatkan Penyidik Lama Tahun 2016 Silam, Jules: Semuanya Baru

Iptu Rudiana ayah Eky yang menjadi korban pembunuhan di Cirebon pada 2016 silam akhirnya diperiksa.
AFC Pilih Thom Haye Jadi Bintang Lapangan di Putaran Dua Kualifikasi Piala Dunia 2026

AFC Pilih Thom Haye Jadi Bintang Lapangan di Putaran Dua Kualifikasi Piala Dunia 2026

Thom Haye berhasil membawa kemenangan Timnas Indonesia atas Filipina 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024). 
BMKG Ingatkan 4 Provinsi Siaga Potensi Banjir hingga 20 Juni 2024, Mana Saja?

BMKG Ingatkan 4 Provinsi Siaga Potensi Banjir hingga 20 Juni 2024, Mana Saja?

BMKG peringatkan sebanyak 4 provinsi untuk siaga menghadapi potensi banjir yang dipicu oleh curah hujan berintensitas sedang-deras periode 11 - 20 Juni 2024.
Bahas Stabilitas Indonesia-China, Menko Luhut Bertemu Menlu Wang Yi

Bahas Stabilitas Indonesia-China, Menko Luhut Bertemu Menlu Wang Yi

Bahas stabilitas hubungan Indonesia-China, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi RI Luhut Binsar Pandjaitan bertemu dengan Menteri Luar Negeri China Wang Yi.
Tak Berhenti di Calvin Verdonk, Menpora Pastikan Ada Pemain Naturalisasi Lagi Demi Timnas Indonesia

Tak Berhenti di Calvin Verdonk, Menpora Pastikan Ada Pemain Naturalisasi Lagi Demi Timnas Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menyebut bahwa naturalisasi pesepak bola masih dilakukan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Trending
Timnas Indonesia Dipastikan Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter

Timnas Indonesia Dipastikan Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter

Timnas Indonesia dipastikan bukan cuma lolos ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia dan suara hati kiper Filipina setelah tampil sebagai starter adalah dua berita terpopuler.
Mencengangkan! Sisir Rumah Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Asal Jakarta di Pati, Polisi Temukan Puluhan Kendaraan Bodong Diduga Hasil Penggelapan

Mencengangkan! Sisir Rumah Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Asal Jakarta di Pati, Polisi Temukan Puluhan Kendaraan Bodong Diduga Hasil Penggelapan

Kejar para pelaku kasus pengeroyokan bos rental mobil di Pati, Jawa Tengah, tim gabungan dari Dirkrimsus Polda Jawa Tengah dan Polresta Pati, menyisir dan melakukan sweeping di lokasi terjadinya pengeroyokan.
Media Italia Ramai-ramai Beritakan Jay Idzes Pindah ke Torino

Media Italia Ramai-ramai Beritakan Jay Idzes Pindah ke Torino

Jay Idzes meramaikan jagad bursa transfer Liga Italia setelah membawa klubnya, Venezia promosi ke Serie A. 
Termasuk Pemain Naturalisasi, 3 Pemain Persib Eks Timnas Indonesia ini Jadi Incaran Selama Bursa Transfer Liga Indonesia

Termasuk Pemain Naturalisasi, 3 Pemain Persib Eks Timnas Indonesia ini Jadi Incaran Selama Bursa Transfer Liga Indonesia

Persib Bandung tampaknya akan lebih dahulu melakukan bersih-bersih dengan melepas pemain yang tak memiliki banyak menit bermain pada musim lalu. 
Rangkuman Bursa Transfer Terkini: Cristiano Ronaldo Sedih Terancam Gagal Reunian di Al-Nassr, Manchester United Disalip Chelsea

Rangkuman Bursa Transfer Terkini: Cristiano Ronaldo Sedih Terancam Gagal Reunian di Al-Nassr, Manchester United Disalip Chelsea

Dalam kabar rangkuman bursa transfer terkini, Jumat (14/6/2024), Cristiano Ronaldo terancam gagal bereuni di Al-Nassr dengan sejumlah mantan rekan setimnya.
Calvin Verdonk Pilih Negara Ini Sebagai Lawan di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk Pilih Negara Ini Sebagai Lawan di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bermain sebagai starter, Calvin Verdonk mampu membawa kemenangan 2-0 atas Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024). 
Yuk Tahajud, Bisa Dapat Pahala dan Wafat Masuk Surga, Ini Waktu Shalat yang Disarankan Ustaz Adi Hidayat Lebih Baik di ...

Yuk Tahajud, Bisa Dapat Pahala dan Wafat Masuk Surga, Ini Waktu Shalat yang Disarankan Ustaz Adi Hidayat Lebih Baik di ...

Berikut penjelasan lengkap ibadah sunnah, shalat tahajud oleh Ustaz Adi Hidayat. Bisa dipahami dan dipraktikkan langsung. Mudah dan bisa dapat pahala...
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Rumah Mamah Dedeh
09:00 - 10:00
Hidup Sehat bersama dr. Ekles
10:00 - 10:30
AB Shop
10:30 - 11:00
Sidik Jari
11:00 - 13:00
Kabar Siang
13:00 - 13:30
Jendela Islam
Selengkapnya