LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pelaku Candaan Teror Bom di Pesawat Pelita Air
Sumber :
  • tvOne - khumaidi

Penumpang Pelaku Candaan Teror Bom di Pesawat Pelita Air, Terancam Hukuman Satu Tahun Penjara

Penumpang pesawat Pelita Air, Surya Hadi Wijaya (SHW) yang melakukan candaan teror bom di pesawat terancam hukuman satu tahun penjara.

Kamis, 7 Desember 2023 - 12:28 WIB

Sidoarjo, tvOnenews.com - Penumpang pesawat Pelita Air, Surya Hadi Wijaya (SHW) yang melakukan candaan teror bom di pesawat terancam hukuman satu tahun penjara. Pernyataan ini disampaikan Komandan Lanudal Juanda, Kolonel Laut (P) Laut Heru Prasetyo di hadapan sejumlah wartawan di Mako Lanudal Juanda, Kamis pagi (7/12).

Menurutnya, peristiwa tersebut bermula saat salah satu penumpang Surya Hadi Wijaya akan menaruh bagasi barang berupa tas punggung di cabin. Pramugari pesawat Pelita Air, Jesika membantu proses memasukkan barang di cabin. Karena terlalu berat saudari Jesika menyampaikan kepada terduga pelaku untuk membantu karena ternyata tasnya berat.

Berikut isi pembicaraan Surya Hadi Wijaya dengan Jesika, Pramugari Pesawat Pelita Air :

Jesika : Pak tolong bantu saya untuk angkat tas ini, karena ternyata berat.

Baca Juga :

SHW terduga pelaku : Iyalah mbak berat, karena isinya bom.

Jesika : Bagaimana pak?

Tanpa menjawab, selanjutnya terduga pelaku berusaha menghindar dan menempati tempat duduk di kursi 14 alfa. mengetahui hal tersebut saudari jesika melaporkan kepada captain pilot.

Selanjutnya captain pilot melaporkan kepada ATC Juanda ada 1 orang penumpang yang mengatakan membawa bom. selanjutnya ATC melaporkan kejadian tersebut kepada Avsec dan Satgaspam Bandara Internasional Juanda.

Satgaspam Bandara, Avsec, Arff Ap I, Airport Operation Center, Ground Handling Gapura dan Station Manager Pelita melaksanakan tindakan cegah dini dan posisi siaga. dansatgaspam, Mayor Febriyanto, melaksanakan komunikasi dengan pilot untuk memastikan bahwa terduga pelaku memang membawa objek bom atau tidak.

Sebanyak 3 kali terduga pelaku menjawab dengan jawaban hanya bercanda. Dengan assessment captain pilot yang ragu maka Dansubsatgas bandara dalam hal ini Danlanudal Juanda memerintahkan Mayor Febri selaku Dansatgaspam untuk melaksanakan evakuasi penumpang dan sterilisasi dari tim penjinak bom dari Kopaska Bko Satgaspam Bandara Juanda.

Sebanyak 164 penumpang dan crew bisa dievakuasi dengan aman. Selanjutnya terduga pelaku diamankan oleh Denpom Lanudal Juanda dan Pam Lanudal Juanda untuk dilaksanakan pendalaman serta pengembangan. Terduga pelaku saat ini dilimpahkan kepada PPNS Dirjen Perhubungan Udara.

“Saya komandan lanudal juanda menegaskan dalam kegiatan kebandarudaraan agar tidak ada yang main-main dalam kegiatan informasi palsu tentang teror, walaupun itu dalam bentuk candaan mengingat bandara adalah objek vital nasional,” ungkap Komandan Lanudal Juanda, Kolonel Laut (P) Laut Heru Prasetyo.

Lanjutnya, terduga pelaku melanggar pasal 344 huruf e undang-undang nomor 1 tahun 2009 tentang penerbangan yang berbunyi setiap orang dilarang melakukan tindakan melawan hukum yang membahayakan keselamatan penerbangan dan angkutan udara berupa menyampaikan informasi palsu yang dapat membahayakan keselamatan penerbangan dan pasal 437 undang-undang nomor 1 tahun 2009 tentang penerbangan, berbunyi setiap orang menyampaikan informasi palsu yang membahayakan keselamatan penerbangan dapat dipidana dengan penjara paling lama 1 (satu) tahun.

“Berfikirlah yang jernih sebelum berucap tentang dampak panjang tersebut agar dapat tercipta lingkungan yang aman dan nyaman. Sekali lagi kejadian hal semacam ini jangan sampai terjadi lagi di Bandara Internasional Juanda maupun bandara lainnya di Indonesia,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, gegara salah seorang penumpang bercanda dengan membawa bom di pesawat Pelita Air tujuan Surabaya - Cengkareng gagal terbang. General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda Surabaya, Sisyani Jaffar, dalam pres rilisnya membenarkan adanya kejadian tersebut.

"Iya kami sampaikan bahwa pesawat pelita air dengan no penerbangan ip 205 tujuan Jakarta mengalami keterlambatan penerbangan dikarenakan terdapat penumpang yang bercanda membawa bom," katanya.

Menindaklanjuti hal tersebut pesawat diarahkan ke isolated parking area, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh petugas gabungan Bandara Juanda Surabaya.

"Hasil pemeriksaan tidak ditemukan ancaman dimaksud. yang bersangkutan saat ini telah diamankan dan dibawa oleh Pom Lanudal Juanda. Atas kejadian tersebut, tidak terjadi gangguan operasional penerbangan dan masih berjalan dengan normal," ucapnya. (khu/gol)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Debutan Liga 1 Buat Kejutan Lagi, Setelah Rekrut Tandem Bintang Inter Milan, Kini Malut United Gaet Eks Bek Juventus di Bursa Transfer

Debutan Liga 1 Buat Kejutan Lagi, Setelah Rekrut Tandem Bintang Inter Milan, Kini Malut United Gaet Eks Bek Juventus di Bursa Transfer

Kejutan kembali dilakukan klub debutan di Liga 1 musim depan, Malut United yang resmi datangkan mantan bintang Juventus, Cassio Scheid pada bursa transfer.
Persib Bandung Harus Hati-hati, Meski Punya Kontrak Panjang 3 Pemain Asing Ini Bisa Hengkang Kapan Saja Karena Bawa Juara

Persib Bandung Harus Hati-hati, Meski Punya Kontrak Panjang 3 Pemain Asing Ini Bisa Hengkang Kapan Saja Karena Bawa Juara

Gelar juara Liga 1 2023/2024 membuat pemain khususnya pemain asing Persib Bandung menjadi incaran selama bursa transfer ini. 
Baca Satu Surat ini usai Shalat Tahajud, Kunci Pembuka Rezeki Paling Dahsyat, Kata Ustaz Khalid Basalamah Mulai Sekarang...

Baca Satu Surat ini usai Shalat Tahajud, Kunci Pembuka Rezeki Paling Dahsyat, Kata Ustaz Khalid Basalamah Mulai Sekarang...

Ustaz Khalid Basalamah membocorkan ada satu amalan pembuka kunci rezeki kembali deras setelah shalat tahajud dari satu surat ini, dijamin efeknya sangat ampuh.
Termasuk Eks Mesin Gol Timnas Indonesia Berdarah Belanda, Persik Resmi Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Liga 1 24/25

Termasuk Eks Mesin Gol Timnas Indonesia Berdarah Belanda, Persik Resmi Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Liga 1 24/25

Kejutan dilakukan klub Persik Kediri di bursa transfer Liga 1 24/25 dengan melepas empat pemain mereka termasuk mantan penggawa Timnas Indonesia, Irfan Bachdim.
'Diam-diam' Jokowi Lakukan Pertemuan dengan Ketum Partai Politik, Zulhas Akui Sempat Bahas Kaesang Maju Pilkada 2024 Serentak

'Diam-diam' Jokowi Lakukan Pertemuan dengan Ketum Partai Politik, Zulhas Akui Sempat Bahas Kaesang Maju Pilkada 2024 Serentak

Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara diam-diam kembali melakukan pertemuan dengan sejumlah ketua umum partai politik.
Kasus Pembunuhan Vina dan Eky Cirebon Disebut Hasil Skenario Iptu Rudiana, Eks Wakapolri Minta Jokowi Bertanggungjawab

Kasus Pembunuhan Vina dan Eky Cirebon Disebut Hasil Skenario Iptu Rudiana, Eks Wakapolri Minta Jokowi Bertanggungjawab

Kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat bak benang khusus yang sulit terurai pengungkapannya oleh kepolisian usai bermunculan spekulasi di publik.
Trending
Kasus Pembunuhan Vina dan Eky Cirebon Disebut Hasil Skenario Iptu Rudiana, Eks Wakapolri Minta Jokowi Bertanggungjawab

Kasus Pembunuhan Vina dan Eky Cirebon Disebut Hasil Skenario Iptu Rudiana, Eks Wakapolri Minta Jokowi Bertanggungjawab

Kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat bak benang khusus yang sulit terurai pengungkapannya oleh kepolisian usai bermunculan spekulasi di publik.
Persib Bandung Harus Hati-hati, Meski Punya Kontrak Panjang 3 Pemain Asing Ini Bisa Hengkang Kapan Saja Karena Bawa Juara

Persib Bandung Harus Hati-hati, Meski Punya Kontrak Panjang 3 Pemain Asing Ini Bisa Hengkang Kapan Saja Karena Bawa Juara

Gelar juara Liga 1 2023/2024 membuat pemain khususnya pemain asing Persib Bandung menjadi incaran selama bursa transfer ini. 
Termasuk Eks Mesin Gol Timnas Indonesia Berdarah Belanda, Persik Resmi Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Liga 1 24/25

Termasuk Eks Mesin Gol Timnas Indonesia Berdarah Belanda, Persik Resmi Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Liga 1 24/25

Kejutan dilakukan klub Persik Kediri di bursa transfer Liga 1 24/25 dengan melepas empat pemain mereka termasuk mantan penggawa Timnas Indonesia, Irfan Bachdim.
'Diam-diam' Jokowi Lakukan Pertemuan dengan Ketum Partai Politik, Zulhas Akui Sempat Bahas Kaesang Maju Pilkada 2024 Serentak

'Diam-diam' Jokowi Lakukan Pertemuan dengan Ketum Partai Politik, Zulhas Akui Sempat Bahas Kaesang Maju Pilkada 2024 Serentak

Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara diam-diam kembali melakukan pertemuan dengan sejumlah ketua umum partai politik.
Debutan Liga 1 Buat Kejutan Lagi, Setelah Rekrut Tandem Bintang Inter Milan, Kini Malut United Gaet Eks Bek Juventus di Bursa Transfer

Debutan Liga 1 Buat Kejutan Lagi, Setelah Rekrut Tandem Bintang Inter Milan, Kini Malut United Gaet Eks Bek Juventus di Bursa Transfer

Kejutan kembali dilakukan klub debutan di Liga 1 musim depan, Malut United yang resmi datangkan mantan bintang Juventus, Cassio Scheid pada bursa transfer.
Baca Satu Surat ini usai Shalat Tahajud, Kunci Pembuka Rezeki Paling Dahsyat, Kata Ustaz Khalid Basalamah Mulai Sekarang...

Baca Satu Surat ini usai Shalat Tahajud, Kunci Pembuka Rezeki Paling Dahsyat, Kata Ustaz Khalid Basalamah Mulai Sekarang...

Ustaz Khalid Basalamah membocorkan ada satu amalan pembuka kunci rezeki kembali deras setelah shalat tahajud dari satu surat ini, dijamin efeknya sangat ampuh.
Respons Korea Selatan Usai Lihat Pot Pembagian Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kalau Tidak Lawan Korea Utara Malah Bisa Lawan Timnas Indonesia

Respons Korea Selatan Usai Lihat Pot Pembagian Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kalau Tidak Lawan Korea Utara Malah Bisa Lawan Timnas Indonesia

Timnas Korea Selatan menyelesaikan putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan lima kali kemenangan dan hanya imbang satu kali dari Thailand. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
03:00 - 03:30
Kabar Utama
03:30 - 04:00
Telusur
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya