LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Santri Mengaji Kitab Kuning Dua Bahasa: Indonesia dan Inggris
Sumber :
  • umar sanusi

Unik, Santri di Jombang Mengaji Kitab Kuning Dua Bahasa: Indonesia dan Inggris

Seluruh santri AIS (Aqobah International School) yang beralamat di Dusun Ngasem, Desa Jombok, Kecamatan Ngoro, Jombang, sedang berkumpul membaca kitab kuning.

Selasa, 19 Maret 2024 - 19:16 WIB

Jombang, tvOnenews.com - Seluruh santri AIS (Aqobah International School) yang beralamat di Dusun Ngasem, Desa Jombok, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang, sedang berkumpul di salah satu ruangan, Senin (18/3/2024) siang. Jumlah mereka lebih dari 100 orang. Deretan kanan diisi santri laki-laki, sedangkan kiri santri perempuan.

Para santri duduk membentuk kelas tapi di lantai, sedang seorang kiai muda sedang membacakan kitab tafsir di kursi depan para santri.

Para santri AIS ini sedang mengikuti pengajian Ramadhan, yakni mengaji kitab kuning. Uniknya yang di hadapan para santri dari berbagai daerah ini bukan kitab kuning, melainkan masing-masing menyimak laptop.

Selain menyimak melalui laptop, beberapa kali santri menirukan kalimat yang diucapkan kiai. Karena memberi makna kalimat-kalimat berbahasa Arab bukan saja dengan makna Bahasa Indonesia, melainkan juga dengan Bahasa Inggris. Santri juga menyiapkan buku catatan. Keterangan kiai yang dianggap penting langsung dicatat.

Santri mengaku tidak menemui kesulitan dalam menerima penjelasan kiai ataupun membaca sendiri dengan menerjemahkan kitab kuning dengan Bahasa Inggris, karena Bahasa Inggris menjadi bahasa sehari-hari di pesantren ini.

Baca Juga :

"Alhamdulillah tidak sulit karena setiap hari kita menggunakan Bahasa Inggris," kata Jazira Salsabiladi, santriwati asal Lamongan.

Yang dikaji dengan terjemahan atau pemberian makna setiap kalimat dengan Bahasa Indonesia dan Inggeris, terang Jazira,  sejumlah kitab kuning, seperti Hadits Arbain Nawawi, Bulughul Maram, Taqib serta tafsir.

"Dengan pembelajaran seperti itu kita banyak sekali mendapat ilmu dan sangat manfaat," aku Jazira.

Ust Akhmad Kanzul Fikri, kiai yang membaca kitab dengan terjemahan ala pesantren menggunakan dua bahasa itu menjelaskan bahwa di AIS para santri digali betul kemampuannya dari berbagai aspek. Termasuk dalam hal mengaji kitab kuning. Selama ini kajian kitab kuning di pesantren kebanyakan hanya menerjemahkan dari bahasa arab ke Bahasa Jawa/Indonesia.

Namun di AIS tidak demikian, sekolah tersebut melakukan improvisasi dengan bahasa asing atau Bahasa Inggris. Karena, menurut Fikri, tantangan santri ke depan semakin banyak. Sehingga menuntut mereka untuk menguasai berbagai skill ketika lulus.

"Dengan begitu mereka bisa berkiprah di tengah masyarakat. Bukan hanya di tingkat lokal atau nasional, tapi juga internasional. Nah, dengan menguasai bahasa Inggris, mereka bisa menjelaskan konsep Islam rahmatan lil alamin kepada siapa saja dan dimana saja," kata Gus Fikri, panggilan akrabnya.

Dia menandaskan bahwa bukan hanya kitab kuning. Dalam kajian hadits dan tafsir di AIS Jombang, juga dikombinasikan dalam bahasa Inggris.

"Meski demikian, tetap tidak menghilangkan khazanah pesantren. Juga kita aplikasikan belajar nahwu dengan metode amtsilati. Sehingga anak tidak hanya memaknai secara klasik, tapi juga gramatikal," tambahnya. (usi/far)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surat Ini agar Dikepung Rezeki dari Langit dan Bumi Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surat Ini agar Dikepung Rezeki dari Langit dan Bumi Kata Ustaz Adi Hidayat

Inilah ayat atau surat yang dibaca dalam shalat dhuha agar mendapatkan keberkahan rezeki yang berlimpah dari segala sisi, kata Ustaz Adi Hidayat boleh baca ini.
KPK Geledah dan Sita Rumah Mantan Pejabat Kementan Eks Anak Buah SYL di Parepare

KPK Geledah dan Sita Rumah Mantan Pejabat Kementan Eks Anak Buah SYL di Parepare

KPK menggeledah dan menyita rumah milik mantan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementerian Pertanian (Kementan) Muhammad Hatta terkait kasus eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) di Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Minggu (19/5). 
Ribuan Santri dan Alumni Hadiri Peringatan 100 Tahun Ponpes Al Falah

Ribuan Santri dan Alumni Hadiri Peringatan 100 Tahun Ponpes Al Falah

Ribuan santri serta alumni dari berbagai daerah menghadiri rangkaian pembukaan peringatan hari lahir ke-100 Pondok Pesantren Al Falah di Desa Ploso, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.
Kunjungi Fatoni University di Thailand, JK Berharap Pendidikan Tinggi Islam Dipusatkan di Asia Tenggara: Untuk Belajar Islam Moderat!

Kunjungi Fatoni University di Thailand, JK Berharap Pendidikan Tinggi Islam Dipusatkan di Asia Tenggara: Untuk Belajar Islam Moderat!

Mantan Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla (JK) berharap pendidikan tinggi Islam dapat dipusatkan di Asia Tenggara sebagai alternatif para pelajar Islam di seluruh dunia untuk mempelajari Islam Wasatiah atau Islam Moderat.
Imigran Rohingya Melangsungkan Pernikahan di Kamp Penampungan Sementara, KUA: Langgar UU Perkawinan!

Imigran Rohingya Melangsungkan Pernikahan di Kamp Penampungan Sementara, KUA: Langgar UU Perkawinan!

Dua pasangan etnis Rohingya di penampungan sementara di Kompleks Kantor Bupati Aceh Barat di Meulaboh, pada Jumat (17/5) melangsungkan pernikahan.
Viral, Remaja Ini Awalnya ke Tempat Wudhu Masjid Jelang Salat Subuh, Ternyata Malah Berbuat Dosa, Astaghfirullah

Viral, Remaja Ini Awalnya ke Tempat Wudhu Masjid Jelang Salat Subuh, Ternyata Malah Berbuat Dosa, Astaghfirullah

Viral seorang remaja usia 14 tahun berbuat dosa di dalam Masjid Al Amin di Kelurahan Batulo, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara. Dia pura-pura wudhu jelang subuh.
Trending
SPG Muda ini Bukan Sekedar Jualan Produk, tapi Melayani Pria Nakal yang Sudah Beristri, Akui Pernah Ada Pemain Sepakbola yang Berminat 'Diservis': Dia Terkenal

SPG Muda ini Bukan Sekedar Jualan Produk, tapi Melayani Pria Nakal yang Sudah Beristri, Akui Pernah Ada Pemain Sepakbola yang Berminat 'Diservis': Dia Terkenal

Seorang mantan sales promotion girl atau SPG mengaku jika pernah menjadi pelayan pria nakal yang sudah beristri. Bahkan ia juga pernah melayani pemain sepakbola
Manchester City Resmi Juara Liga Inggris 2023/2024 Usai Tumbangkan West Ham United, Arsenal Merana meski Menang

Manchester City Resmi Juara Liga Inggris 2023/2024 Usai Tumbangkan West Ham United, Arsenal Merana meski Menang

Manchester City menjadi juara Liga Inggris 2023/2024 setelah berhasil mengalahkan West Ham United dengan skor 3-1. Arsenal finis kedua meski kalahkan Everton.
Kepala Desa Banjarwangunan Terkejut Dapati Ini Saat Ikut Telusuri 3 DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kepala Desa Banjarwangunan Terkejut Dapati Ini Saat Ikut Telusuri 3 DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Polisi merilis tiga orang pelaku pembunuhan Vina dan Eky di Kota Cirebon, Jawa Barat yang telah buron atau daftar pencarian orang (DPO) selama 8 tahun.
Viral Pria Nekat Tepergok Berbuat Tak Terpuji di Perumahan TNI, Begini Nasibnya

Viral Pria Nekat Tepergok Berbuat Tak Terpuji di Perumahan TNI, Begini Nasibnya

Viral seorang pria tepergok berbuat tak terpuji di perumahan TNI, Jalan Tani Asli Haji Abbas Gang Family, Kampung Lalang, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan.
Suasana Duka Menyelimuti Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong, Sukro: Sempat Ingin Mengontak Pulu, namun...

Suasana Duka Menyelimuti Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong, Sukro: Sempat Ingin Mengontak Pulu, namun...

Suasana duka tampak menyelimuti keluarga Pulu Darmawan, salah satu korban meninggal dalam kecelakaan pesawat di BSD, Serpong, Tangsel, Minggu (19/5/2024). 
Tolong Waspada Jika Anda Mimpi 7 Hewan Ini, Ustaz Khalid Basalamah Bilang Hal itu Bisa Jadi Pertanda Bahaya, Bahkan...

Tolong Waspada Jika Anda Mimpi 7 Hewan Ini, Ustaz Khalid Basalamah Bilang Hal itu Bisa Jadi Pertanda Bahaya, Bahkan...

Tolong waspada jika mimpi 7 hewan ini, Ustaz Khalid Basalamah ungkap hal itu bisa jadi pertanda bahaya atau pertanda buruk, bahkan merupakan salah satu ciri...
Kombes Hadi Ungkap Orang yang Berjasa Dalam Penangkapan Kurir Dua Kilogram Sabu-Sabu dari Malaysia, Ternyata...

Kombes Hadi Ungkap Orang yang Berjasa Dalam Penangkapan Kurir Dua Kilogram Sabu-Sabu dari Malaysia, Ternyata...

Direktorat Polisi Air dan Udara Polda Sumatera Utara menangkap pria inisial IM (37) diduga kurir narkotika jenis sabu-sabu seberat dua kilogram dari Malaysia.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
06:30 - 07:57
Apa Kabar Indonesia Pagi
08:00 - 09:00
Rumah Mamah Dedeh
09:00 - 10:00
Hidup Sehat
10:00 - 10:30
AB Shop
Selengkapnya