News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Salut! Kuliah Pakai Kursi Roda, Penyandang Disabilitas di Gresik Jadi Sarjana dengan IPK 3,71

Dalam kesehariannya, pemuda yang akrab disapa Aam tersebut beraktivitas dengan dibantu kursi roda. Meski tak memiliki kedua tangan, dia tetap bersemangat melanjutkan pendidikan tinggi hingga lulus sarjana
  • Reporter :
  • Editor :
Jumat, 25 Maret 2022 - 07:29 WIB
Amanatullah saat melukis menggunakan jari kakinya
Sumber :
  • tvone - habib

Gresik, Jawa Timur- Impian dan cita-cita mulia seorang penyandang disabilitas di Kabupaten Gresik, yakni Muhammad Amatullah, dalam meraih gelar sarjana kini tercapai. Mahasiswa yang biasa melukis dengan hanya mengandalkan kedua jari kakinya itu berhasil menyelesaikan pendidikan di Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG).

Dalam kesehariannya, pemuda yang akrab disapa Aam tersebut beraktivitas dengan dibantu kursi roda. Meski tak memiliki kedua tangan, dia tetap bersemangat melanjutkan pendidikan tinggi hingga lulus sarjana.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Seharusnya dia mengikuti wisuda bersama 682 orang lainnya. Namun, karena dalam kondisi sakit, dia tak bisa mengikuti wisuda. Bahkan, semalam dia masih mengikuti gladi bersih, Kamis (24/3/2022).

"Terimakasih tak terhingga kepada dosen dan civitas akademik yang telah mendukung hingga sampai saat ini bisa lulus dari kampus ini," katanya

Selama menjadi mahasiswa program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Aam, panggilan akrabnya begitu bersemangat dan tekun.Meski harus beraktivitas menggunakan kursi roda, dia mampu menyelesaikan tugas akademik hingga lulus dengan indeks prestasi komulatif mencapai 3,71.

Aam menambahkan, selama berkuliah dia merasa diperhatikan dan didukung untuk bisa maju. Apalagi, ketika mengerejakan skripsi maupun penugasan lapangan.

"Saya lulus di UMG sangat senang, bapak ibu dosen mendukung selama kuliah. Semoga kampus ini terus jaya dan terbaik," harap mahasiswa angkatan 2016 ini.

Pria yang mempunyai hobi melukis ini pun mengaku mendapat banyak pengalaman saat mengenyam studi di UMG. Bahkan dapat mengembangkan minat dan bakatnya sebagai pelukis.

Dia pun mengucapkan terima kasih kepada civitas kampus serta para donatur yang telah memberikan beasiswa. 

"Terimakasih bapak ibu donatur orang yang baik memberikan baik beasiswa selama kuliah," terang Aam.

Sementara itu, Rektor UMG, Dr Eko Budi Leksono menyatakan, kampus yang ia pimpin terbuka bagi seluruh mahasiswa, termasuk penyandang disabilitas.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam proses pembelajaran, Eko menyatakan tidak ada bedanya. Intinya, UMG merupakan kampus yang ramah terhadap disabilitas.

"Kampus kami terbuka untuk semua. Salah satunya yang seharusnya di wisuda kali ini, Mas Aam, yang bersangkutan sempat ikut gladi bersih. Sebenarnya saya hatap hadir, dia jago melukis," tambahnya.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Akhirnya Inara Rusli Ungkap Tempat Pertama Kali Jumpa Insanul Fahmi, Pertemuan Singkat Jadi Istri Kedua

Akhirnya Inara Rusli Ungkap Tempat Pertama Kali Jumpa Insanul Fahmi, Pertemuan Singkat Jadi Istri Kedua

Insanul Fahmi sebut bahwa Inara Rusli, awalnya tidak tahu bahwa ia sudah menikah karena tidak pernah ditanyakan.
Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Prediksi lengkap soal asmara, karier, keuangan.
Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan prakiraan cuaca di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) hari ini, Selasa (13/1).
Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Arman Tsarukyan menuding jika UFC sengaja mempertemukan Paddy Pimblett dengan Justin Gaethje agar petarung Liverpool itu bisa menjadi juara kelas ringan interim
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap seputar asmara, karier, dan keuangan di sini!

Trending

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Real Madrid resmi mengumumkan pemecatan Xabi Alonso pada Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. Keputusan ini diambil setelah kekalahan dari Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi lebih sial ketimbang rekan senegaranya, Jay Idzes. Sebab, Juventus berhasil melanjutkan tren positifnya dengan menang 5-0 atas Cremonese.
Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Banjir masih belum sepenuhnya surut di sejumlah wilayah Jakarta Barat hingga Senin (11/1) malam pukul 23.00 WIB.
Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 jiwa di Jakarta terpaksa meninggalkan tempat tinggal mereka dan mencari perlindungan di lokasi pengungsian setelah banjir besar merendam pemukiman mereka, Senin (12/1).
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT