News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Truk dan Bus Besar Masuk Kota Probolinggo, Warga Keluhkan Ancaman Keselamatan

Aktivitas truk dan bus berukuran besar yang bebas melintas di jalur dalam Kota Probolinggo kembali menuai protes.
Selasa, 6 Januari 2026 - 15:10 WIB
Aktivitas truk dan bus berukuran besar yang bebas melintas di jalur dalam Kota Probolinggo
Sumber :
  • tvOne - m syahwan

Probolinggo, tvOnenews.com – Aktivitas truk dan bus berukuran besar yang bebas melintas di jalur dalam Kota Probolinggo kembali menuai protes. Kendaraan berat tersebut diduga mengabaikan rambu larangan yang telah dipasang pemerintah, meski jalur kota dinyatakan rawan kecelakaan serta berpotensi merusak infrastruktur jalan yang baru selesai diaspal.

Ibrahim, warga Kota Probolinggo, mengatakan bahwa di sejumlah ruas jalan utama masih terlihat truk bermuatan besar yang leluasa masuk kawasan kota, terutama pada jam-jam sibuk dan malam hari.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Kondisi yang berulang-ulang ini tidak hanya mengganggu arus lalu lintas, tetapi juga meningkatkan risiko kecelakaan bagi pengguna jalan lain, khususnya pengendara sepeda motor dan pejalan kaki," katanya.

Selain faktor keselamatan, keberadaan truk besar di jalur kota juga berdampak langsung pada kualitas jalan. Beberapa titik aspal yang baru dikerjakan rawan mengalami kerusakan dini.

"Jika dibiarkan dan tidak ditindak tegas, infrastruktur yang baru selesai diaspal akan kembali rusak akibat beban kendaraan yang melebihi kelas jalan yang ditetapkan," imbuhnya.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Probolinggo, Pudi, menyampaikan bahwa pihaknya telah mengambil langkah awal dengan mendirikan pos pantau dan pengawasan di Perempatan Randupangger sebagai upaya untuk mengendalikan arus kendaraan berat agar tidak masuk ke jalur kota.

“Pos pantau sudah kami buat. Sekarang tinggal penindakan di lapangan terhadap kendaraan yang melanggar ketentuan lalu lintas, khususnya truk dan bus yang tetap memaksa masuk jalur kota,” ujar Pudi, Selasa (6/12/2025).

Meski demikian, keberadaan pos pantau dinilai belum sepenuhnya efektif jika tidak diimbangi dengan penegakan hukum yang konsisten.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Fakta di lapangan menunjukkan masih lemahnya tindakan tegas terhadap pelanggar, sehingga rambu larangan terkesan tidak memiliki daya paksa," tegasnya.

Dishub bersama kepolisian diharapkan segera menggelar operasi terpadu dengan penilangan dan pengalihan jalur secara tegas. Tanpa penegakan serius, larangan truk dan bus masuk kota hanya akan menjadi formalitas saja. (msn/gol)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Miris 70 Anak Terpapar Konten Kekerasan di Ruang Digital, Densus 88 Antiteror Polri: Rata-rata Korban Bullying

Miris 70 Anak Terpapar Konten Kekerasan di Ruang Digital, Densus 88 Antiteror Polri: Rata-rata Korban Bullying

Densus 88 Antiteror Polri menegaskan bahwa sebanyak 70 anak di 19 provinsi Indonesia yang terpapar konten kekerasan di ruang digital, perlu dilakukan penanganan prioritas.
PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

Penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru timnas Indonesia langsung menyita perhatian publik sepak bola Asia.
Bareskrim Polri Ungkap Grok AI untuk Konten Asusila Masuk Tindak Pidana

Bareskrim Polri Ungkap Grok AI untuk Konten Asusila Masuk Tindak Pidana

Dirtipidsiber Bareskrim Polri, Brigjen Himawan Bayu Aji angkat bicara soal dugaan penyalahgunaan fitur kecerdasan buatan Grok AI pada platform X, yang digunakan untuk memproduksi dan menyebarkan konten asusila, termasuk manipulasi foto pribadi.
Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Pelatih sementara Chelsea, Calum McFarlane, memastikan gelandang serang andalannya, Cole Palmer, siap dimainkan saat The Blues bertandang ke markas Fulham pada lanjutan pekan ke-21 Liga Inggris 2025/2026
Hansi Flick Buka Suara Jelang Semifinal Piala Super Spanyol, Barcelona Tak Mau Gagal Pertahankan Gelar

Hansi Flick Buka Suara Jelang Semifinal Piala Super Spanyol, Barcelona Tak Mau Gagal Pertahankan Gelar

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menegaskan target timnya untuk mempertahankan gelar juara Piala Super Spanyol.
Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil resmi bercerai dengan Atalia Praratya usai diputus oleh Pengadilan Agama (PA) Bandung.

Trending

PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

Penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru timnas Indonesia langsung menyita perhatian publik sepak bola Asia.
Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Pelatih sementara Chelsea, Calum McFarlane, memastikan gelandang serang andalannya, Cole Palmer, siap dimainkan saat The Blues bertandang ke markas Fulham pada lanjutan pekan ke-21 Liga Inggris 2025/2026
Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil resmi bercerai dengan Atalia Praratya usai diputus oleh Pengadilan Agama (PA) Bandung.
Bareskrim Polri Ungkap Grok AI untuk Konten Asusila Masuk Tindak Pidana

Bareskrim Polri Ungkap Grok AI untuk Konten Asusila Masuk Tindak Pidana

Dirtipidsiber Bareskrim Polri, Brigjen Himawan Bayu Aji angkat bicara soal dugaan penyalahgunaan fitur kecerdasan buatan Grok AI pada platform X, yang digunakan untuk memproduksi dan menyebarkan konten asusila, termasuk manipulasi foto pribadi.
Hansi Flick Buka Suara Jelang Semifinal Piala Super Spanyol, Barcelona Tak Mau Gagal Pertahankan Gelar

Hansi Flick Buka Suara Jelang Semifinal Piala Super Spanyol, Barcelona Tak Mau Gagal Pertahankan Gelar

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menegaskan target timnya untuk mempertahankan gelar juara Piala Super Spanyol.
Miris 70 Anak Terpapar Konten Kekerasan di Ruang Digital, Densus 88 Antiteror Polri: Rata-rata Korban Bullying

Miris 70 Anak Terpapar Konten Kekerasan di Ruang Digital, Densus 88 Antiteror Polri: Rata-rata Korban Bullying

Densus 88 Antiteror Polri menegaskan bahwa sebanyak 70 anak di 19 provinsi Indonesia yang terpapar konten kekerasan di ruang digital, perlu dilakukan penanganan prioritas.
Juventus Terima Kabar Buruk soal Federico Chiesa, Liverpool Ambil Langkah Begini di Bursa Transfer Januari

Juventus Terima Kabar Buruk soal Federico Chiesa, Liverpool Ambil Langkah Begini di Bursa Transfer Januari

Juventus tampaknya menerima kabar buruk soal upaya mereka mengembalikan Federico Chiesa. Liverpool dikabarkan enggan untuk melepasnya dengan mudah.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT