LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Vaksinasi rabies gratis hewan peliharaan warga Gresik
Sumber :
  • Tvonenews.com/Muhammad Habib

Warga Serbu Vaksinasi Rabies Gratis di Gresik di Momen "World Rabies Day"

Vaksin rabies gratis untuk hewan peliharaan di Gresik merupakan upaya untuk menyukseskan cita-cita bersama dunia kesehatan hewan agar bebas rabies tahun 2023

Selasa, 27 September 2022 - 09:27 WIB

Gresik, Jawa Timur - Memperingati "Hari Rabies" pada 28 September esok, salah satu petshop di Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik menggelar vaksinasi rabies secara gratis. Vaksinasi rabies hewan peliharaan secara cuma-cuma ini pun langsung diserbu warga.

Vaksin rabies gratis ini merupakan upaya untuk menyukseskan cita-cita bersama dunia kesehatan hewan agar bebas rabies tahun 2023.

Owner Kawan Hewan, drh Dara menyampaikan, rabies mungkin sudah tidak asing bagi masyarakat yang memiliki hubungan erat dengan hewan. Baik hewan peliharaan maupun hewan ternak.

"Penting untuk masyarakat mengetahui tentang bahaya penyakit rabies. Khususnya pecinta hewan peliharaan. Penyakit rabies atau sering disebut penyakit anjing gila merupakan penyakit berbahaya pada hewan dan manusia dengan tingkat kematian (case fatality rate) hingga 100 persen," ujar Dara dalam rilisnya, Selasa(27/9/2022).

Dikatakan Dara, rabies disebabkan oleh virus RNA dan genus Lyssavirus, famili Rhabdoviridae, yaitu virus yang berbentuk seperti peluru bersifat neurotropis, menular dan ganas. Penyebar virus ini yang paling utama adalah anjing, sisanya adalah monyet, kucing, dan musang.

Baca Juga :

"Kami telah menyiapkan 50 dosis vaksin anti-rabies. Langsung diserbu warga. Sambutan publik sangat antusias," tambahnya.

Syarat vaksinasi hewan piaraan ini yakni umur minimal 6 bulan, tidak dalam kondisi hamil dan tentunya tidak sedang sakit. 

"Memang kebanyakan yang anabul yang divaksin di Kawan Hewan adalah kucing meskipun kemarin juga ada kera dan anjing," terang Dara.

Menurut Dara, di Jawa Timur sendiri sampai hari ini masih dinyatakan bebas rabies. Hal ini tidak boleh lengah atau menganggap enteng masalah penyakit rabies. 

Virus ini juga bersifat zoonosis (penuluran virus dari hewan ke manusia), di Indonesia sendiri ada beberapa daerah yang belum dinyatakan bebas rabies, maka dari itu penting bagi teman-teman yang punya hobi atau yang punya usaha hewan peliharaan untuk tetap waspada. 

Sementara itu, Manajer Kawan Hewan, drh. Granita menyebutkan ciri-ciri hewan yang terinfeksi virus rabies yang paling mudah diamati pada tingkah laku hewan akan lebih agresif 'galak'. Kemudian di sekitar mulutnya keluar lendir berlebih dan sangat takut pada air. 

"Untuk itu jika melihat atau mengetahui ciri-ciri hewan yang seperti itu, agar segera dilaporkan ke klinik hewan atau pukeswan terdekat," kata dia. 

Kawan Hewan juga menyediakan beberapa dosis vaksin untuk anabul dengan harga yang terjangkau, mulai dari vaksin wajib seperti vaksin herpes/parvo, calici, panleu. Selain itu di Kawan Hewan juga menyediakan layanan konsultasi kesehatan hewan peliharaan baik datang ke outlet Kawan Hewan atau layanan Home Care.

Nah bagi anda yang memiliki hewan peliharaan seperti kucing dan anjing bisa membawa ke Petshop Kawan Hewan di Ruko Grand Bunder 2 Kav 13 A, Graha Bunder Asri. (mhb/act)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Melihat Keindahan Masjidil Haram dari Udara

Melihat Keindahan Masjidil Haram dari Udara

Begini penampilan Masjidil Haram dilihat dari pantauan udara tim tvOnenews di Makkah, Arab Saudi.
PKS Harap Ada Sanksi Tegas dan Kewajiban Kompensasi bagi Oknum Travel Haji Khusus Rugikan Jemaah Indonesia

PKS Harap Ada Sanksi Tegas dan Kewajiban Kompensasi bagi Oknum Travel Haji Khusus Rugikan Jemaah Indonesia

Anggota Timwas Haji DPR RI dari PKS Wisnu Wijaya desak Kemenag tindak tegas oknum biro penyelenggara ibadah haji khusus yang salahi kesepakatan dengan jemaah.
Bagian Daging Terpapar Cacing Hati Harus Dibakar Lalu Dikubur

Bagian Daging Terpapar Cacing Hati Harus Dibakar Lalu Dikubur

Daging kurban yang terpapar cacing hati harus dibakar lalu dikubur. Daging ini dipastikan tak layak konsumsi.
Bertahun - Tahun Tinggali Kawasan Hutan Sosial, Warga Muaragembong Bekasi Desak Sertifikasi Lahan 14 Ribu Hektare

Bertahun - Tahun Tinggali Kawasan Hutan Sosial, Warga Muaragembong Bekasi Desak Sertifikasi Lahan 14 Ribu Hektare

Sejak 2022, warga yang sudah bertahun - tahun tinggal di wilayah Muaragembong, Bekasi, telah meminta perubahan status lahan tersebut kepada Kementerian ATR/BPN.
Media Vietnam Hibur Timnas Indonesia, Tak Perlu Sedih Gagal Rekrut Pemain Bintang Euro 2024 Ini karena...

Media Vietnam Hibur Timnas Indonesia, Tak Perlu Sedih Gagal Rekrut Pemain Bintang Euro 2024 Ini karena...

Begini kata media Vietnam soal pemain bintang Euro 2024 yang pernah hampir bergabung dengan Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong, justru tidak perlu sedih.
625 Kepala Keluarga di Lombok Tengah Terima Daging Kurban dari Presiden Jokowi

625 Kepala Keluarga di Lombok Tengah Terima Daging Kurban dari Presiden Jokowi

Sebanyak 625 KK di Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi NTB menerima daging kurban sapi dari Presiden Jokowi pada hari raya Idul Adha 1445 Hijriah.
Trending
Shalat Dhuha Nanti Baca Surat Ini, Insyaallah Rezeki Datang dari Mana Saja dan Bantu Segala Permasalahan Hidup Kata Ustaz Adi Hidayat

Shalat Dhuha Nanti Baca Surat Ini, Insyaallah Rezeki Datang dari Mana Saja dan Bantu Segala Permasalahan Hidup Kata Ustaz Adi Hidayat

Ada baiknya, ketika shalat dhuha tetap membaca beberapa surat yang sebenarnya dianjurkan oleh Ustaz Adi Hidayat. Simak penjelasan ini, semoga bermanfaat...
Fantastis Gaji Atlet Voli Profesional Indonesia, Si Cantik Yolla Yuliana Ternyata Dapat Gaji Segini Tiap Bulan dan Masuk Daftar Atlet Voli...

Fantastis Gaji Atlet Voli Profesional Indonesia, Si Cantik Yolla Yuliana Ternyata Dapat Gaji Segini Tiap Bulan dan Masuk Daftar Atlet Voli...

Yolla Yuliana salah satu atlet voli cantik yang banyak menuai sorotan positif termasuk soal gaji dan pendapatannya sebagai atlet voli profesional. Ternyata segini
Suporter Malaysia Iri Timnas Indonesia Dapat Grup Mudah di Kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga Bisa Lolos ke Putaran Ketiga

Suporter Malaysia Iri Timnas Indonesia Dapat Grup Mudah di Kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga Bisa Lolos ke Putaran Ketiga

Suporter Malaysia mengindikasikan rasa irinya terhadap Timnas Indonesia yang dinilai dapat grup mudah di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Ketambahan Dua Amunisi Baru dari Naturalisasi, Begini Prediksi Line-up Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketambahan Dua Amunisi Baru dari Naturalisasi, Begini Prediksi Line-up Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia berpotensi ketambahan dua amunisi baru melalui jalur naturalisasi sebelum putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia digelar.
Orang Ini Disebut Jadi Dalang Utama yang Pertama Setubuhi Vina Cirebon, Uang Palsu Rp22 Miliar yang Dicetak di Jakbar Ternyata Bakal Digunakan untuk Ini

Orang Ini Disebut Jadi Dalang Utama yang Pertama Setubuhi Vina Cirebon, Uang Palsu Rp22 Miliar yang Dicetak di Jakbar Ternyata Bakal Digunakan untuk Ini

Orang ini disebut jadi dalang utama yang pertama setubuhi Vina Cirebon dan uang palsu Rp22 miliar yang dicetak di Jakbar ternyata bakal digunakan untuk ini.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Jangan Keliru Lagi, Bikin Aliran Rezeki Malah Makin Seret, Habib Novel Alaydrus Ungkap Penyebabnya

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Jangan Keliru Lagi, Bikin Aliran Rezeki Malah Makin Seret, Habib Novel Alaydrus Ungkap Penyebabnya

Habib Novel Alaydrus mengungkap alasan rezeki belum datang meski rajin shalat dhuha setiap hari. Menurutnya, hal itu sudah keliru dan penyebabnya karena ini.
Indra Sjafri Buka-bukaan soal Hubungannya dengan Shin Tae-yong yang Sering Dianggap Tidak 'Smooth', Singgung Erick Thohir

Indra Sjafri Buka-bukaan soal Hubungannya dengan Shin Tae-yong yang Sering Dianggap Tidak 'Smooth', Singgung Erick Thohir

Indra Sjafri buka-bukaan soal hubungannya dengan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong yang sering dianggap tidak baik, singgung Erick Thohir, sebenarnya...
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya