News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

IPM Surabaya Capai 82,74, Wali Kota: Hasil Kolaborasi Banyak Pihak

Nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Pahlawan, Jatim, mengalami kenaikan dari 82,31 pada 2021 menjadi 82,74 atau tumbuh sebesar 0,43 poin di 2022
Minggu, 18 Desember 2022 - 12:05 WIB
Wakil Wali Kota Surabaya Armuji saat mengunjungi salah seorang balita kekurangan gizi di Kota Surabaya beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • (ANTARA/HO-Diskominfo Surabaya)

Surabaya, Jawa Timur - Nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Pahlawan, Jatim, mengalami kenaikan dari 82,31 pada 2021 menjadi 82,74 atau tumbuh sebesar 0,43 poin di 2022 karena kolaborasi banyak pihak.

"Ini karena gotong royong banyak pihak terutama dalam bidang pendidikan dan kesehatan," kata Wakil Wali Kota Surabaya Armuji  panggilan akrab Armuji di Surabaya, Minggu.

Hal itu berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut pada tahun 2022, IPM di Surabaya mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

Dari sisi kesehatan, bayi yang lahir di Kota Surabaya pada tahun 2022 memiliki harapan untuk dapat hidup hingga 74,47 tahun, angka tersebut mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya yaitu 74,18 tahun.

Sedangkan indikator pendidikan, untuk komponen Harapan Lama Sekolah (HLS) tahun 2022 tercatat sebesar 14,83, lebih tinggi 0,02 poin dibanding tahun sebelumnya yaitu 14,81, sedangkan komponen pendidikan lainnya yaitu Rata-rata Lama Sekolah (RLS 25 tahun+) tahun 2022 mencapai 10,51, atau meningkat 0,01 poin dibanding tahun lalu.

Secara garis besar, kualitas pembangunan manusia di Surabaya masuk ke dalam kategori "sangat tinggi" karena memiliki nilai IPM ≥ 80. Kota Surabaya juga menduduki peringkat ke-1 dari 38 kabupaten/kota yang berada di Provinsi Jawa Timur.

"Dilihat dari postur anggaran menunjukkan fokus serta prioritas pembangunan Surabaya di titik beratkan pada urusan pendidikan dan kesehatan. Masing-masing di atas 20 persen dari total APBD 2023 Rp11,2 triliun," kata Cak Ji.

Cak Ji menegaskan komitmen Pemkot Surabaya terhadap urusan pendidikan dan kesehatan melalui berbagai kebijakan yaitu pendidikan gratis jenjang SD-SMP Negeri serta bagi warga tidak mampu , pemberian seragam gratis bagi siswa dari keluarga masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), pemberian beasiswa perguruan tinggi bagi warga MBR hingga implementasi Jaminan Kesehatan Semesta bagi warga ber-KTP Surabaya.

"Membangun kesadaran PHBS (Pola Hidup Bersih dan Sehat) juga di lakukan dengan menggalang partisipasi masyarakat melalui Kader Surabaya Hebat (KSH) hingga bunda-bunda PAUD, yang pada tahun 2023 insentifnya akan dinaikkan serta diberikan kaos dan sepatu untuk menunjang kinerjanya," kata Cak Ji.

Cak Ji juga menjelaskan perhatian terhadap lansia melalui Posyandu lansia dan pemberian bantuan makanan serta pemberdayaan UMKM dalam berbagai program Pemkot Surabaya turut membantu peningkatan taraf kehidupan warga Surabaya.

IPM merupakan instrumen untuk mengukur capaian pembangunan manusia berbasis komponen dasar kualitas hidup yang meliputi pendekatan tiga dimensi dasar yang mencakup umur panjang dan sehat, pengetahuan, dan kehidupan layak.

Klasifikasi menurut (BPS, 2014) dikatakan rendah jika IPM < 60, sedang 60 ≤ IPM <70, tinggi 70 ≤ IPM < 80, dan sangat tinggi ≥ 80. (ant/mii)
 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Prediksi lengkap soal asmara, karier, keuangan.
Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan prakiraan cuaca di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) hari ini, Selasa (13/1).
Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Arman Tsarukyan menuding jika UFC sengaja mempertemukan Paddy Pimblett dengan Justin Gaethje agar petarung Liverpool itu bisa menjadi juara kelas ringan interim
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap seputar asmara, karier, dan keuangan di sini!
Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Kemenangan Persib atas Persija dalam laga panas bertajuk El Clasico Indonesia justru meninggalkan luka mendalam bagi Thom Haye. Media Belanda sorot tajam.

Trending

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Real Madrid resmi mengumumkan pemecatan Xabi Alonso pada Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. Keputusan ini diambil setelah kekalahan dari Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi lebih sial ketimbang rekan senegaranya, Jay Idzes. Sebab, Juventus berhasil melanjutkan tren positifnya dengan menang 5-0 atas Cremonese.
Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Banjir masih belum sepenuhnya surut di sejumlah wilayah Jakarta Barat hingga Senin (11/1) malam pukul 23.00 WIB.
Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 jiwa di Jakarta terpaksa meninggalkan tempat tinggal mereka dan mencari perlindungan di lokasi pengungsian setelah banjir besar merendam pemukiman mereka, Senin (12/1).
Pecat Xabi Alonso, Real Madrid Dikabarkan Alami Dinamika di Ruang Ganti Sebelum Dikalahkan Barcelona

Pecat Xabi Alonso, Real Madrid Dikabarkan Alami Dinamika di Ruang Ganti Sebelum Dikalahkan Barcelona

Real Madrid dikabarkan mengalami dinamika di ruang ganti sebelum laga kontra Barcelona. Kekalahan di laga itu kemudian berujung kepada pemecatan Xabi Alonso.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT