LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Junaidi dan kuasa hukum nya membawa dugaan kasus penipuan Caleg ke tanah hukum
Sumber :
  • Andri Resky

Diiming-imingi Nilai Fantastis, Seorang Caleg Diduga Lakukan Penipuan Hingga Milyaran Rupiah

Salah Caleg DPRD Sinjai, Sulsel dari Partai Nasdem dilaporkan ke polisi oleh pengusaha atas kasus dugaan penipuan, begini cerita dari kedua belah pihak.

Kamis, 11 Januari 2024 - 13:33 WIB

Makassar tvOnenews.com - Salah seorang calon legislatif (Caleg) DPRD Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel) dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) yakni Nursanti dilaporkan ke polisi atas kasus dugaan penipuan dan penggelapan

Kader partai Nasdem itu di laporkan ke Polda Sulsel oleh seorang pengusaha asal Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung, bernama Junaidi (47), pada 18 September 2023.

Tak tanggung-tanggung, Junaidi mengaku telah memberikan uang senilai kurang lebih Rp 1 Miliyar kepada Caleg tersebut dengan iming-iming bakal dikembalikan dengan nilai fantastis. 

Junaidi mengaku, kasus yang dialaminya berawal saat diajak oleh rekannya melakukan investasi dalam bidang usaha pertambangan nikel milik Nursanti di wilayah Kabupaten Morowali. 

Baca Juga :

Kata Junaidi, perjanjian pinjaman uang itu dilakukan dengan Nursanti pada November 2022 lalu. Saat itu, Nursanti disebut bakal mengembalikan dana Junaidi dalam jangka hanya sebulan. 

"Awal mulanya ada pekerjaan tambang di Morowali, dia bilang dana 1 milyar bisa menghasilkan Rp 3 milyar, saya bilang kalau memang jelas yah kenapa tidak," ujar Junaidi saat ditemui awak media di kediaman kerabatnya di Kota Makassar, Sulsel, pada Selasa (9/1/2024). 

Mendengar iming-iming itu, Junaidi pun bersepakat untuk memberikan pinjaman modal kepada Nursanti. Ditambah, Nursanti disebut juga bakal menjaminkan dua unit mobil mewahnya untuk Junaidi. 

"Saya pergi survei (lokasi tambang). Berhubung saya di luar (daerah) jaminan mobil itu tidak saya ambil tapi berbunyi dalam surat perjanjian itu mobil marcy dan alphard. Disitu berbunyi apabila dalam jangka satu bulan tidak membayar maka mobil ini jadi jaminan," jelas Junaidi. 

Namun hingga saat ini, Junaidi mengaku belum pernah mendapatkan itikad baik dari Nursanti hingga terpaksa membawa kasus ini ke ranah hukum. 

"Sampai sekarang tidak ada kejelasan. Tidak ada kepastian. Saya sudah sering menagih, sudah dijanji beberapa kali, tapi dipermainkan," ungkapnya.

Sementara kuasa hukum Junaidi yakni Wandi mengungkapkan, kasus yang dilaporkan kliennya ini juga tidak menuai kejelasan di meja penyidik Ditreskrimum Polda Sulsel. 

"Mereka berpedoman surat telegram Kapolri. Alasannya tidak bisa ditindak karena (terlapor) sedang nyaleg, karena terduga pelaku sedang ikut dalam kontestasi politik," katanya. 

Seiring menunggu proses hukum yang sedang berjalan, Wandi dan kliennya juga berharap Nursanti memiliki itikad baik untuk mengembalikan kerugian kliennya. 

"Banyak korban, bukan hanya satu orang, bahkan ada yang korbannya merugi hingga Rp 3 miliar," tandasnya.

Caleg DPRD Sinjai, Nursanti Buka Suara

Calon Legislatif (Caleg) DPRD Sinjai Nursanti buka suara perihal laporan kasus dugaan penipuan dan penggelapan yang dilayangkan seorang pengusaha asal Kabupaten Belitung, Junaidi. 

Caleg DPRD Sinjai, Nursanti saat DI wawancara oleh wartawan, Rabu (10/1/2024).

Kader partai Nasional Demokrat (Nasdem) itu membantah bahwa dirinya telah melakukan penipuan terhadap Junaidi. Ia menyebut bahwa uang senilai Rp 1 Miliyar itu merupakan investasi yang dimasukkan Junaidi ke perusahaan miliknya. 

"Junaidi ini kan tambang di wilayah saya dan menginvestasikan uang, terus dia menambang, kan ada hasil, terus dia berhenti menambang, saya suruh dia jual dia tak mau jual karena kadarnya rendah," kata Nursanti ditemui awak media di Kota Makassar, Sulsel, Rabu (10/1/2024) siang. 

Dalam proses bisnis penambangan nikel itu kata Nursanti, mengalami kendala hingga pada akhirnya Junaidi pun meminta pertanggungjawaban Nursanti. 

"Tapi bentuk terakhirnya, dia (Junaidi) meminta ke saya ganti rugi bahwa saya yang harus tanggung semua ini dengan perjanjian itu. Saya bilang ok, tapi butuh waktu karena kita harus jual dulu ini hasil (tambang) termasuk nikel," bebernya.

Nursanti pun membantah keras soal tudingan dirinya melakukan penipuan. Dia mengungkapkan, perjanjian yang dilakukannya oleh Junaidi hanya sebatas kerja sama dalam bentuk investasi bukan utang piutang. 

"Saya tidak terima bahwa seorang caleg Nasdem, apalagi partai saya dibawa-bawa bilang saya penipu, saya bukan penipu. Saya menambang dan kerjasama dengan Junaidi," ungkapnya. .

Nursanti Sebut Ada Itikad Baik

Dalam proses bisnis tambang yang mengalami kendala, bukan hanya Junaidi yang merasakan kerugian, Nursanti pun juga. 

Dia juga bilang, sudah melakukan beberapa langkah untuk menempuh itikad baik dengan berupaya menggantikan kerugian investasi Junaidi. 

"Kami berniat untuk menyelesaikan semua kerugiannya Junaidi tapi harus sabar, karena posisinya di sana, nikel yang kita produksi dari uang Junaidi masih ada (belum terjual)," bebernya. 

Caleg DPRD Sinjai ini juga mengungkapkan sejumlah kejanggalan yang dirasakannya. Termasuk dokumen surat peminjaman sementara yang diduga di palsukan oleh Junaidi. 

"Ada itu (dokumen) sebagai pinjaman sementara. Junaidi mengatakan itu tanda tangan saya, tapi itu bukan tanda tangan saya, saya tidak pernah bertanda tangan pernyataan itu," jelasnya. 

Nursanti juga menjelaskan soal jaminan dua kendaraan mewah yang dijanjikannya ke Junaidi jika tidak mampu membayar uang senilai Rp 1 Milyar. 

"Awalnya kan kerjasama, bahasanya kerjasama. Saya bilang pak kenapa ada mobil di cantumkan sebagai jaminan? dia (Junaidi) bilang formalitas saja, dia bilang untuk memperlihatkan istrinya saja," kata Nursanti. 

Untuk saat ini, Nursanti juga bakal berencana bakal melakukan upaya hukum terkait dugaan pencemaran nama baik atas kasus yang dialaminya. 

"Langkah selanjutnya, saya akan melapor balik termasuk pencemaran nama baik dan akan saya tindak lanjuti juga tanda tangan saya bahwa itu tidak benar tanda tangan saya. Pemalsuan dokumen," tandasnya. (ary/frd)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Edy Rahmayadi Buka Suara soal Kandidat Wakilnya di Pilgub Sumut 2024 Belum Mengerucut Satu Nama: Nanti Kita Evaluasi!

Edy Rahmayadi Buka Suara soal Kandidat Wakilnya di Pilgub Sumut 2024 Belum Mengerucut Satu Nama: Nanti Kita Evaluasi!

Eks Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Edy Rahmayadi buka suara terkait kandidat calon wakil gubernur (cawagub) di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumut 2024.
Netizen Auto Salah Fokus, Saking Bucinnya Pratama Arhan Pakai Sepatu Bergambar Azizah Salsha Saat Timnas Indonesia Bantai Filipina

Netizen Auto Salah Fokus, Saking Bucinnya Pratama Arhan Pakai Sepatu Bergambar Azizah Salsha Saat Timnas Indonesia Bantai Filipina

Timnas Indonesia meraih kemenangan dengan skor 2-0 saat melawan Filipina pada Selasa, (11/6/2024). Pratama Arhan bikin warganet salah fokus dengan sepatunya
Tolong Baca Surat Ini Saat Shalat Dhuha, Insyaallah Rezeki Datang dari Mana Saja dan Bantu Segala Permasalahan Hidup Kata Ustaz Adi Hidayat

Tolong Baca Surat Ini Saat Shalat Dhuha, Insyaallah Rezeki Datang dari Mana Saja dan Bantu Segala Permasalahan Hidup Kata Ustaz Adi Hidayat

Berikut kumpulan Surat bisa dibacakan saat shalat dhuha karena mudah dipahami. Begini kata Ustaz Adi Hidayat.
Tolak Tawaran Timnas Cape Verde, Wonderkid Liga Portugal Berdarah Indonesia Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Alasannya...

Tolak Tawaran Timnas Cape Verde, Wonderkid Liga Portugal Berdarah Indonesia Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Alasannya...

Ada banyak cara yang dilakukan oleh PSSI selaku Federasi Sepakbola Indonesia untuk meningkatkan kualitas dan membawa Timnas Indonesia bisa lebih berprestasi.
Kelakuan Mensos Risma Disorot saat Berani Naik Motor Blusukan ke Desa Sungai Pitung Kalimantan Selatan, Ternyata Untuk...

Kelakuan Mensos Risma Disorot saat Berani Naik Motor Blusukan ke Desa Sungai Pitung Kalimantan Selatan, Ternyata Untuk...

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini melalukan langkah tak biasa saat blusukan ke Desa Sungai Pitung, Kecamatan Alalak, Kalimantan Selatan (Kalsel), dengan sepeda motor.
Sudah Lolos Ke Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Tantangan Selanjutnya Timnas Indonesia

Sudah Lolos Ke Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Tantangan Selanjutnya Timnas Indonesia

Timnas Indonesia berhasil mencatatkan tiga kali menang, satu hasil imbang dan dua kali kekalahan di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Trending
FIFA Ajak Angkat Tangan Usai Timnas Indonesia Lolos Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia

FIFA Ajak Angkat Tangan Usai Timnas Indonesia Lolos Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia akan bersaing dengan 17 tim peserta lainnya untuk meraih enam slot timnas di Piala Dunia 2026 mendatang. 
Kondisi Terkini Pemain Filipina Adrian Ugelvik yang Dilarikan ke Rumah Sakit dalam Laga Kontra Timnas Indonesia

Kondisi Terkini Pemain Filipina Adrian Ugelvik yang Dilarikan ke Rumah Sakit dalam Laga Kontra Timnas Indonesia

Pelatih Filipina Tom Saintfiet menjelaskan kondisi terkini pemainnya Adrian Ugelvik yang dilarikan ke rumah sakit usai insiden di laga kontra Timnas Indonesia.
Masih Ingat Dejan Gluscevic? Legenda Sepak Bola Liga Indonesia yang Menginspirasi Lahirnya Klan 'Dejan' di Jawa Barat

Masih Ingat Dejan Gluscevic? Legenda Sepak Bola Liga Indonesia yang Menginspirasi Lahirnya Klan 'Dejan' di Jawa Barat

Masih ingat sosok Dejan Gluscevic? Legenda sepak bola Liga Indonesia yang menginspirasi lahirnya klan nama 'Dejan' di Tanah Air. Dejan Gluscevic mencetak gol terbanyak dengan
Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Terbantu dengan Suporter Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Terbantu dengan Suporter Timnas Indonesia

Calvin Verdonk langsung mengisi posisi sebelas pertama pada laga terakhir putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Filipina. 
Kiper yang Bawa Persib Juara Kaget Timnas Indonesia Isinya Bukan Pemain Liga 1, Banyak Wajah Tak Familiar dari Klub Belanda

Kiper yang Bawa Persib Juara Kaget Timnas Indonesia Isinya Bukan Pemain Liga 1, Banyak Wajah Tak Familiar dari Klub Belanda

Kevin Mendoza mendapatkan kesempatan tampil membela Filipina pada laga kontra Timnas Indonesia di laga terakhir putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Ini Awal Mula Anang Ashanty Nyanyi di GBK Usai Timnas Indonesia Menang

Ini Awal Mula Anang Ashanty Nyanyi di GBK Usai Timnas Indonesia Menang

Namun kejutan pun diberikan oleh panitia pelaksana pertandingan Timnas Indonesia di GBK dengan penampilan pasangan selebritis Anang Hermansyah dan Ashanty. 
Bukan Timnas Indonesia, Ternyata Ini Timnas dengan Ranking FIFA Terendah di Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bukan Timnas Indonesia, Ternyata Ini Timnas dengan Ranking FIFA Terendah di Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kemenangan atas Filipina di Stadion Gelora Bung Karno membuat Timnas Indonesia memastikan diri lolos ke putaran selanjutnya Kualifikasi Piala Dunia 2026. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Arena Pagi 2
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
06:30 - 08:30
Apa Kabar Indonesia Pagi
08:30 - 09:30
Kabar Utama Pagi
09:30 - 10:00
Hidup Sehat
Selengkapnya