Panitia Natal Nasional 2025 Salurkan Bantuan Sosial Rp4 Miliar Untuk Masyarakat NTT
- Istimewa
tvOnenews.com - Perayaan Natal Nasional 2025 di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang dipusatkan di Aula Mutis, Kantor Bupati Timor Tengah Selatan (TTS), menjadi momentum berbagi melalui aksi sosial nyata. PIC Panitia Natal Nasional 2025 wilayah NTT, Jarot Soleman Ndaong mengungkapkan bahwa perayaan tahun ini dibarengi dengan pemberian berbagai bantuan sosial bagi masyarakat NTT dengan nilai total mencapai kurang lebih Rp 4 miliar.
Menurut Jarot, bantuan tersebut disalurkan dalam berbagai bentuk untuk menyentuh berbagai lapisan masyarakat, mulai dari kebutuhan pokok hingga infrastruktur kesehatan dan pendidikan. "Adapun bantuan sosial yang diberikan berupa 2.000 paket sembako dimana satu paket senilai Rp 300.000, serta pengadaan 3 unit ambulance yang akan dialokasikan untuk 3 kabupaten di NTT," jelas Jarot pada Senin (5/1).
Selain itu, sektor pendidikan dan keagamaan juga menjadi prioritas, dimana 100 pelajar dan mahasiswa mendapatkan bantuan pendidikan sebesar Rp 10 juta/orang, serta bantuan renovasi untuk 5 gereja dengan nilai masing-masing Rp 100 juta. Jarot menegaskan bahwa seluruh penerima bantuan telah melalui proses usulan dan verifikasi ketat oleh tim verifikasi dari Jakarta guna memastikan kelayakan mereka dalam menerima bantuan tersebut.
Perayaan yang dilakukan secara hybrid dan serentak di 10 titik di Indonesia ini memang mengusung konsep yang sederhana namun memberikan dampak nyata dan terbuka bagi seluruh umat. Kemeriahan di NTT ini merupakan bagian dari rangkaian natal nasional yang dilaksanakan secara serentak di 10 titik di Indonesia, yakni Papua, Maluku, Maluku Utara, Sulawesi Utara, Kalimantan Barat, NTT, Mentawai, Nias, Mentawai dan Toba.
Gubernur NTT, Melkiades Laka Lena, yang hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi tinggi kepada panitia Natal Nasional 2025, khususnya untuk wilayah NTT, atas penyelenggaraan acara yang meriah dan terorganisir dengan baik. Gubernur menekankan bahwa bantuan ini sangat relevan dengan upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan menuntaskan persoalan stunting yang masih tinggi di NTT.
Ia berharap momen natal ini menjadi refleksi bahwa kehadiran Tuhan terwujud melalui aksi nyata dalam membantu sesama sesuai tugas masing-masing. Adapun Presiden Prabowo Subianto menghadiri Puncak Peringatan Natal Nasional Tahun 2025 yang diselenggarakan di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada Senin, 5 Januari 2026.
Load more