LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Barang Bukti Penyelundupan Ratusan Ribu Benih Lobster di Palembang
Sumber :
  • Rizal

Bea Cukai Palembang Gagalkan Penyelundupan Ratusan Ribu Benih Lobster Senilai Rp 18 Miliar

Petugas dari Bea Cukai menggagalkan upaya penyelundupan 183.700 benih lobster jenis pasir senilai Rp.18 miliar yang diamankan dari wilayah perairan Banyuasin, Sumatera Selatan.

Selasa, 8 Maret 2022 - 01:54 WIB

Palembang, Sumatera Selatan - Petugas dari Bea Cukai menggagalkan upaya penyelundupan 183.700 benih lobster jenis pasir senilai Rp.18 miliar yang diamankan dari wilayah perairan Banyuasin, Sumatera Selatan.
 
Bersama dengan barang bukti tersebut, petugas juga berhasil mengamankan dua orang berinisial RA dan A yang bertugas membawa speed boat untuk mengangkut benih baby lobster (BBL) tersebut. 
 
"Sebelumnya kita mendapatkan laporan dari masyarakat yang kemudian ditindaklanjuti," ujar Kepala Kantor Bea Cukai Palembang, Abdul Haris dalam rilis yang digelar di Kantor Bea Cukai Palembang, Senin (7/3/2022). 
 
Penindakan ini merupakan hasil kerja sama petugas dari Kantor Bea Cukai Palembang bersama petugas kantor wilayah Bea Cukai Sumatera Bagian Timur serta Satgas BBL Polda Sumsel bersama Petugas Stasiun Karantina Ikan Palembang. 
 
Tindakan ini dilakukan selama dua hari yakni Jumat 4 Maret 2022 yang mendapati 14 katon berisi benih lobster dan pada Minggu 6 Maret 2022 mendapati 22 karton benih lobster. 
 
Diduga benih lobster tersebut berasal dari kawasan Lampung kemudian dibawa melalui jalur air yang selanjutnya didapati petugas melintas di perairan Banyuasin dan akan melewati wilayah Palembang. 
 
"Tidak menutup kemungkinan, benih lobster tersebut akan diekspor hingga keluar negeri," katanya. 
 
Diantara negara tujuan ekspor ilegal benih lobster adalah Malaysia, Singapur dan Vietnam. 
 
Haris mengungkapkan, selama ini Vietnam dikenal sebagai negara pengekspor Lobster terbesar di dunia yang benihnya tidak menutup kemungkinan diduga didapat dari Indonesia. 
 
"Itu yang kita bingungkan. Vietnam penghasil ekspor terbesar, benihnya dari mana. Diduga benihnya dari sini yang nanti setelah lobsternya dewasa akan diekspor ke Eropa dan negara lain," ujarnya. 
 
Padahal ekspor benih lobster yang tidak sesuai dengan aturan adalah perbuatan melawan hukum di negara ini.  Kepala Stasiun Karantina Ikan Palembang, Yoyok Febrianto menjelaskan, selain untuk dibudidayakan, benih lobster dilarang keras untuk ditangkap apalagi sampai dieskpor. 
 
"Untuk menangkapnya saja butuh berbagai prosedur dan surat izin dari sejumlah instansi terkait," ujarnya.
 
Bila kedapatan melanggar, maka pelakunya akan terancam dijerat sejumlah pasal diantaranya tindak pidana yang telah melanggar peraturan menteri kelautan dan perikanan RI No 17 tahun 2021 tentang pengelolaan lobster, kepiting dan rajungan di wilayah RI. 
 
"Benih lobster yang berhasil diselamatkan sudah kita lepas liarkan kembali di Lampung," ucapnya. 
 
Turut hadir dalam rilis ini Plh Kepala Bidang P2 Kanwil Bea Cukai Sumbagtim dan Kasubdit IV Tipidter Polda Sumsel, AKBP Koko Arianto Wardani. 
 
Diketahui, polisi saat ini masih mendalami dalang dibalik ekspor ilegal benih lobster tersebut. 
 
Sedangkan kedua tersangka yang berhasil diamankan kini terancam hukuman penjara maksimal 8 tahun denda 500 juta
 
"Dua tersangka yang diamankan, perannya adalah membawa speed boat yang mengangkut benih lobster ilegal. Siapa bandar dan yang mendanai masih kita dalami," ujar Kasubdit IV Tipidter Polda Sumsel, AKBP Koko Arianto Wardani. (rizal/ade)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Padahal Mudah, tapi Masih Banyak yang Tinggalkan Zikir 33 Kali usai Shalat, Ustaz Khalid Basalamah Bilang karena ini...

Padahal Mudah, tapi Masih Banyak yang Tinggalkan Zikir 33 Kali usai Shalat, Ustaz Khalid Basalamah Bilang karena ini...

Ustaz Khalid Basalamah merasa heran masih banyak umat Muslim saat sebelum atau sesudah shalat tinggalkan bacaan zikir 33 kali. Ternyata penyebabnya karena ini.
Hari Lahir Pancasila, Jokowi: Pancasila Pembebas dari Ketergantungan Terhadap Pihak Asing

Hari Lahir Pancasila, Jokowi: Pancasila Pembebas dari Ketergantungan Terhadap Pihak Asing

Presiden Jokowi menekankan kehadiran Pancasila merupakan pembebas bangsa Indonesia dari ketergantungan terhadap pihak asing.
Viral Pria Ajak Poligami Meski Sudah Beristri 4, Ustaz Abdul Somad Ingatkan Bukanlah Nafsu tapi Mengurangi Istri atau Menambah? Coba Simak Penjelasan  Ini

Viral Pria Ajak Poligami Meski Sudah Beristri 4, Ustaz Abdul Somad Ingatkan Bukanlah Nafsu tapi Mengurangi Istri atau Menambah? Coba Simak Penjelasan Ini

Muncul sebuah video di media sosial twitter, mengundang perhatian publik. Apakah poligami boleh atau tidak dalam islam?. Ini penjelasan Ustaz Abdul Somad
Empat Remaja Perempuan Terlibat Duel Dua Lawan Dua di Cakung, Masalah Asmara Jadi Pemicunya

Empat Remaja Perempuan Terlibat Duel Dua Lawan Dua di Cakung, Masalah Asmara Jadi Pemicunya

Empat remaja perempuan terlibat duel dua lawan dua di Perumahan Aneka Elok, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
Harga Emas Antam Anjlok Tipis Rp1,336 Juta per Gram, Terpengaruh Isu 109 Ton Emas Palsu yang Beredar Masyarakat?

Harga Emas Antam Anjlok Tipis Rp1,336 Juta per Gram, Terpengaruh Isu 109 Ton Emas Palsu yang Beredar Masyarakat?

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) turun tipis Rp1.000 per gram dari hari sebelumnya, sehingga menjadi Rp1.336.000 per gram pada Sabtu (1/6/2024).
Ribuan Warga Ikuti Aksi Bela Palestina di Depan Kedubes AS, Serukan Boikot Semua Produk Pro Israel

Ribuan Warga Ikuti Aksi Bela Palestina di Depan Kedubes AS, Serukan Boikot Semua Produk Pro Israel

Ribuan warga mengikuti Aksi Bela Palestina yang digelar di depan Kedubes AS di Jakarta Pusat pada Sabtu (1/6/2024). 
Trending
Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum  : Pelakunya Polisi

Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum : Pelakunya Polisi

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai terdapat kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar baik soal situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, hingga kabar tentang delegasi FIFA yang berkunjung ke Indonesia.
5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

Persib Bandung memastikan diri menjadi juara ketika menaklukan Madura United dengan skor akhir agregat 6-1. 
Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon Sulit Terungkap, Pengacara Terpidana Disinyalir Lakukan Obstruction of Justice

Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon Sulit Terungkap, Pengacara Terpidana Disinyalir Lakukan Obstruction of Justice

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon terus menyita perhatian publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Harusnya Ikut Rayakan Juara, Eks Pemain Asing Kirim Pesan Haru Usai Persib Jadi Juara Liga 1

Harusnya Ikut Rayakan Juara, Eks Pemain Asing Kirim Pesan Haru Usai Persib Jadi Juara Liga 1

Perayaan Persib sebagai juara ini setelah menaklukan Madura United dengan skor agregat 6-1. 
Mengejutkan! Praktisi Hukum Ungkap Pelaku Obstruction Of Justice Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon

Mengejutkan! Praktisi Hukum Ungkap Pelaku Obstruction Of Justice Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon pada 2016 silam terus disorot publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Best World Boxing
11:00 - 11:30
#DiIndonesiaAja
11:30 - 12:30
Kabar Siang
12:30 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 15:00
Big Fight Boxing
15:00 - 15:30
Football Vaganza
Selengkapnya