News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Tol Kutepat Segmen Sinaksak - Simpang Panei Layani 88.867 Kendaraan Selama Fungsional Nataru 2025/2026

Direktur Utama Hamawas, Dindin Solakhuddin mengatakan antusiasme para pengguna jalan pengguna jalan menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap kehadiran infrastruktur jalan tol dalam mendukung kelancaran, kenyamanan, dan efisiensi perjalanan, khususnya pada periode operasional fungsional.
Selasa, 6 Januari 2026 - 19:48 WIB
Gerbang Tol Simpang Panei.
Sumber :
  • Istimewa

Sumut, tvOnenews.com – Selama periode Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), PT Hutama Marga Waskita (Hamawas) mencatat ruas Tol Kuala Tanjung–Tebing Tinggi–Parapat (Kutepat) Seksi 4 Dolok Merawan–Pematang Siantar segmen Sinaksak–Simpang Panei sepanjang 12,55 km dilintasi 88.867 kendaraan saat dibuka secara fungsional pada 16 Desember 2025 – 4 Januari 2026.

Setelah beroperasi selama 20 hari untuk mendukung arus mudik dan arus balik Nataru 2025/2026, layanan fungsional segmen tersebut ditutup kembali pada 4 Januari 2026 pukul 24.00 WIB. Selama masa operasional fungsional, ruas Sinaksak–Simpang Panei beroperasi dengan lancar dan aman, dengan lalu lintas didominasi kendaraan golongan I atau kendaraan pribadi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Direktur Utama Hamawas, Dindin Solakhuddin mengatakan antusiasme para pengguna jalan pengguna jalan menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap kehadiran infrastruktur jalan tol dalam mendukung kelancaran, kenyamanan, dan efisiensi perjalanan, khususnya pada periode operasional fungsional.

“Ini menjadi salah satu bentuk pelayanan yang dapat kami berikan kepada pengguna jalan pada momen penting saat ini. Dengan difungsionalkannya ruas Sinaksak – Simpang Panei, kehadiran tol ini memberikan kemudahan mobilitas, meningkatkan kenyamanan perjalanan, serta memangkas waktu tempuh secara signifikan bagi pengguna jalan yang melintasinya,” ujar Dindin.

Puncak arus mudik pada periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026 tercatat terjadi pada 21 Desember 2025, dengan volume lalu lintas mencapai 25.590 kendaraan yang melintas. Sementara itu, puncak arus balik terjadi pada 4 Januari 2026, dengan jumlah kendaraan melintas mencapai 40.815 kendaraan. Data tersebut menunjukkan adanya peningkatan mobilitas masyarakat pada periode libur akhir tahun yang telah terlayani melalui ruas tol Kutepat.

Hadirnya Layanan Rest Area KM 99


Selain layanan ruas fungsional,  Rest Area KM 99 yang berada di ruas Tol Tebing Tinggi – Indrapura menjadi salah satu fasilitas yang cukup ramai dikunjungi oleh para pengguna jalan. Keberadaan rest area ini dimanfaatkan sebagai tempat beristirahat yang nyaman, sekaligus mendukung kebutuhan perjalanan melalui penyediaan fasilitas lengkap dan representatif, sehingga memberikan nilai tambah bagi pengguna jalan selama melintasi ruas tol tersebut.

Dindin menambahkan, Rest Area KM 99 ini menjadi salah satu daya tarik bagi para pengguna jalan untuk beristirahat, menikmati puluhan kuliner Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang tersedia, dan menghadirkan pengalaman singgah yang berkesan dengan menambah wawasan di Mini Galeri Budaya Sumatera Utara yang terdapat di Plaza B.

“Sejak mulai dioperasikan pada 19 Desember 2025, Rest Area KM 99 mencatatkan animo yang cukup tinggi dari para pengguna jalan. Sebanyak lebih dari 22 ribu kendaraan telah singgah, dengan puncak kunjungan terjadi pada 2 Januari 2026. Tingginya angka kunjungan ini mencerminkan respon positif masyarakat terhadap kehadiran Rest Area KM 99 sebagai fasilitas penunjang perjalanan yang tidak hanya memberikan kenyamanan untuk beristirahat, tetapi juga menghadirkan pengalaman singgah yang aman dan berkesan bagi pengguna jalan,”tambah Dindin.

Kehadiran Mini Galeri Budaya Sumatera Utara di Rest Area KM 99 menjadi nilai tambah bagi para pengguna jalan. Fasilitas ini menghadirkan ruang edukasi yang memperkenalkan kekayaan budaya dan kearifan lokal Sumatera Utara, sehingga pengguna jalan tidak hanya beristirahat, tetapi juga dapat mengenal dan mengapresiasi warisan budaya daerah selama singgah di rest area.

Dindin juga menyampaikan apresiasi kepada para pemangku kepentingan yang telah kelancaran operasional selama Nataru.

“Kolaborasi ini menjadi kunci dalam menghadirkan layanan jalan tol yang andal selama periode ini, termasuk Dirlantas Polda Sumut, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dan berbagai pihak yang telah memberikan dukungan penuh dalam pengamanan dan kelancaran perjalanan selama libur Nataru 2025/2026,”tutup Direktur Utama Hamawas, Dindin Solakhuddin.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Saat ini, ruas Tol Sinaksak–Simpang Panei masih menjalani penyempurnaan aspek keselamatan dan standar pelayanan sebelum dioperasikan secara penuh. Hamawas menargetkan ruas tersebut dapat segera beroperasi penuh pada masa libur Lebaran Idulfitri 1447 Hijriah.

Untuk meminimalkan risiko kecelakaan, Hamawas bersiaga 24 jam dan melakukan Operasi Microsleep, yakni imbauan kepada pengguna jalan yang terindikasi mengantuk agar beristirahat terlebih dahulu sebelum melanjutkan perjalanan.

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Ramalan Zodiak Besok, 11 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 11 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Ramalan zodiak harian, edisi 11 Januari 2025 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo. Simak prediksi soal karier, keuangan, dan asmara di sini!
Bareskrim Polri-Bea Cukai Soetta Gagalkan Penyelundupan Narkotika oleh Dua WNA Pakistan, Simpan 159 Kapsul Sabu dalam Tubuh

Bareskrim Polri-Bea Cukai Soetta Gagalkan Penyelundupan Narkotika oleh Dua WNA Pakistan, Simpan 159 Kapsul Sabu dalam Tubuh

Tim Subdit IV Dittipidnarkoba Bareksrim Polri berkerja sama dengan Bea Cukai Soekarno Hatta menggagalkan penyelundupan narkotika jenis sabu jaringan Pakistan-Indonesia sebanyak 159 kapsul, di Bandara Soekarno-Hatta.
Utang Pinjol Warga RI Nyaris Rp100 Triliun, Risiko Gagal Bayar Naik

Utang Pinjol Warga RI Nyaris Rp100 Triliun, Risiko Gagal Bayar Naik

Angka TWP90 per November 2025 tercatat meningkat drastis jika dibandingkan posisi November 2024 yang sebesar 2,52%.
Ramalan Zodiak Besok, 11 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 11 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan zodiak 11 Januari 20265 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Prediksi lengkap seputar cinta, karier, dan keuangan hari ini.
Inara Rusli Ngeluh Tindakannya dan Insanul Fahmi Tak Direspon oleh Wardatina Mawa: Harusnya Bisa Musyawarah Secara Kekeluargaan

Inara Rusli Ngeluh Tindakannya dan Insanul Fahmi Tak Direspon oleh Wardatina Mawa: Harusnya Bisa Musyawarah Secara Kekeluargaan

Inara Rusli mengeluh semua usahanya dan Insanul Fahmi untuk berdamai dengan Wardatina Mawa tak digubris.
Viral, Striker Real Madrid Kylian Mbappe Ucap Assalamualaikum Setelah Tiba di Arab Saudi untuk Final Piala Super Spanyol

Viral, Striker Real Madrid Kylian Mbappe Ucap Assalamualaikum Setelah Tiba di Arab Saudi untuk Final Piala Super Spanyol

Striker Real Madrid Kylian Mbappe viral di media sosial X setelah ucap 'Assalamualaikum' setibanya di Arab Saudi jelang final Piala Super Spanyol vs Barcelona.

Trending

Banjir Setinggi 2 Meter Landa Kecamatan Tayu Pati Malam Ini, Warga Saling Bantu Lakukan Evakuasi

Banjir Setinggi 2 Meter Landa Kecamatan Tayu Pati Malam Ini, Warga Saling Bantu Lakukan Evakuasi

Banjir dengan ketinggian yang mencapai kisaran 2 meter melanda sejumlah di Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati bagian utara, Jawa Tengah, Jumat (9/1/2026) malam.
Denada Bikin Tulisan Menyentuh usai Digugat atas Dugaan Telantarkan Anak Kandung Selama 24 Tahun: I Miss You

Denada Bikin Tulisan Menyentuh usai Digugat atas Dugaan Telantarkan Anak Kandung Selama 24 Tahun: I Miss You

Penyanyi Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan membuat tulisan rindu mendiang ibunda, almarhumah Emilia Contessa usai digugat anak kandung, Ressa Rizky Rosano.
Ada Tanggul Jebol, Banjir Setinggi Nyaris 2 Meter Landa Sejumlah Desa di Kecamatan Tayu Pati

Ada Tanggul Jebol, Banjir Setinggi Nyaris 2 Meter Landa Sejumlah Desa di Kecamatan Tayu Pati

Banjir dengan ketinggian air sekira 1-2 meter melanda sejumlah wilayah yang berada di Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati, Jawa Tengah pada Jumat (9/1/2026).
Bursa Transfer Super League, Persija Jakarta Pastikan Datangkan Pemain Baru yang Berkelas

Bursa Transfer Super League, Persija Jakarta Pastikan Datangkan Pemain Baru yang Berkelas

Persija Jakarta memastikan akan bergerak aktif pada bursa transfer paruh musim demi memperkuat skuad menghadapi putaran kedua kompetisi.
Mulai Kirim Lampu Hijau? Ricky Kambuaya Beri Reaksi Mengejutkan Setelah Dikaitkan dengan Persija Jakarta

Mulai Kirim Lampu Hijau? Ricky Kambuaya Beri Reaksi Mengejutkan Setelah Dikaitkan dengan Persija Jakarta

Pemain Timnas Indonesia dan kapten Dewa United Ricky Kambuaya memberikan respons mengejutkan setelah dikaitkan dengan kontestan Super League Persija Jakarta.
Cerita Unik Jelang El Clasico Indonesia Kontra Persib Bandung, Pemain Asing Persija Tak Sabar Jajal Rantis

Cerita Unik Jelang El Clasico Indonesia Kontra Persib Bandung, Pemain Asing Persija Tak Sabar Jajal Rantis

Para pemain Persija Jakarta, khususnya legiun asing disebut tak sabar ingin menaiki kendaraan taktik baja saat menghadapi Persib Bandung.
Berapa Gaji yang Harus Dibayar Persib Bandung Andai Ingin Pulangkan Alberto Rodriguez dari Liga India

Berapa Gaji yang Harus Dibayar Persib Bandung Andai Ingin Pulangkan Alberto Rodriguez dari Liga India

Inilah perkiraan gaji yang bakal dibayar Persib Bandung jika ingin pulangkan Alberto Rodriguez sebagai alternatif pengganti Federico Barba yang pulang ke Italia
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT