LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tangkapan layar - Menlu Retno Marsudi menyampaikan keterangan pers secara virtual mengenai Pertemuan Sherpa G20 pada Selasa (7/12/2021).
Sumber :
  • ANTARA

Menlu Sebut Pertemuan Sherpa G20 Harus Ada Hasil Konkret Untuk Jawab Tantangan Global

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menegaskan bahwa G20 harus menjadi katalis bagi pemulihan ekonomi global yang kuat, inklusif, dan berkelanjutan—di tengah upaya dunia mengatasi pandemi COVID-19.

Selasa, 7 Desember 2021 - 12:50 WIB

Jakarta - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menegaskan bahwa G20 harus menjadi katalis bagi pemulihan ekonomi global yang kuat, inklusif, dan berkelanjutan—di tengah upaya dunia mengatasi pandemi COVID-19.

Ketika menyampaikan pidato pembukaan dalam Pertemuan Sherpa G20 pada Selasa (7/12/2021) pagi, Retno menyoroti ekspektasi dunia yang besar terhadap G20 agar dapat memimpin pemulihan global dan menghasilkan solusi yang konkret.

Sherpa merupakan salah satu jalur G20 untuk membahas isu-isu yang lebih luas selain ekonomi dan keuangan, yang akan secara khusus dibahas pada jalur keuangan (financial track).

“Sejak awal keketuaan Indonesia, Presiden Jokowi selalu menekankan pentingnya kerja G20 untuk membawa manfaat bagi semua—dari barat ke timur, utara ke selatan, (negara) kecil besar,” kata Retno ketika menyampaikan pernyataan pers secara virtual setelah pertemuan tersebut.

Baca Juga :

Lebih lanjut Retno menekankan bahwa kerja G20 harus dapat menghasilkan sesuatu yang konkret untuk menjawab tantangan global mulai dari pandemi, lingkungan, sampai isu-isu pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Untuk itu, ia mengatakan bahwa prinsip inklusivitas—yang tercermin dalam tema besar keketuaan G20 Indonesia yaitu “Recover Together, Recover Stronger”—sangat penting.

“Indonesia menekankan bahwa kemitraan dan menciptakan enabling environment (lingkungan yang mendukung—red) sangat penting artinya,” kata Retno.

Guna membingkai kerja G20 selama setahun ke depan, Menlu Retno kembali menyampaikan tiga prioritas Indonesia selama keketuaannya yaitu membangun arsitektur kesehatan dunia yang lebih kuat, transisi energi, dan transformasi digital.

“Sebagai penutup, di dalam remarks saya sampaikan agar Sherpa G20 dapat menghasilkan arah yang jelas, mentransformasikan tantangan menjadi peluang, dan semua rekomendasi ini disampaikan kepada pemimpin G20,” kata Retno.

Pertemuan Sherpa G20 Indonesia akan berlangsung hingga Rabu (8/12), dengan fokus mengenai mekanisme kerja dan mulai membahas arah pembahasan agenda G20 setahun ke depan.

“Mengingat pentingnya pertemuan ini, maka presidensi Indonesia telah memperkenalkan apa yang dinamakan sofa talk—yang akan memungkinkan para Sherpa berbicara secara lebih terbuka sehingga memudahkan kerja setahun ke depan,” kata Menlu Retno.

Pertemuan Sherpa dilakukan secara hybrid dengan dihadiri oleh 38 delegasi yang terdiri dari 19 anggota G20, sembilan negara undangan, dan 10 organisasi internasional. Sebanyak 23 delegasi hadir secara fisik dan sisanya secara virtual.

Guna menonjolkan prinsip inklusivitas, untuk pertama kalinya dalam sejarah G20 mengundang negara kepulauan kecil dari Pasifik dan Karibia, di samping negara berkembang lain dari Afrika, ASEAN, dan Amerika Latin.

Negara-negara Karibia diwakili oleh ketua Caribbean Community (CARICOM) yang saat ini dipegang oleh Antigua dan Barbuda, sementara negara-negara Pasifik diwakili oleh ketua Pacific Islands Forum (PAF) yang saat ini dipegang oleh Fiji.

Sejumlah organisasi internasional seperti IMF, ILO, ADB, WHO, Bank Dunia, dan WTO juga turut diundang.

Secara khusus G20 mengundang Direktur Jenderal WHO Dr. Tedros Adhanom Ghebreyesus yang hadir secara virtual dan Managing Director Bank Dunia Mari Elka Pangestu yang hadir secara fisik.

Kedua pemimpin organisasi internasional itu akan memberikan pengarahan mengenai kondisi kesehatan dan ekonomi global terkini. (ant/ito)


 

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kasus Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Polisi Tetapkan Tiga Tersangka Baru, Mereka Ternyata...

Kasus Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Polisi Tetapkan Tiga Tersangka Baru, Mereka Ternyata...

Polisi menetapkan tiga tersangka baru kasus taruna tingkat satu STIP Marunda, Putu Satria Ananta (19) tewas dianiaya seniornya di kampus STIP pada Jumat (3/5).
Respons Aneh Shin Tae-yong Soal Absennya Elkan Baggott di Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea

Respons Aneh Shin Tae-yong Soal Absennya Elkan Baggott di Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, memberi respons cukup aneh soal ketersediaan Elkan Baggott jelang pertandingan playoff Olimpiade kontra Guinea.
Pengakuan Agus Sering Begal Payudara Wanita Muda di Gunungkidul, Ternyata Dia Punya Pengalaman Buruk, Modusnya Mengerikan

Pengakuan Agus Sering Begal Payudara Wanita Muda di Gunungkidul, Ternyata Dia Punya Pengalaman Buruk, Modusnya Mengerikan

Polisi menangkap pria pelaku begal payudara bernama Agus Salim (43) yang sering beraksi di wilayah Keluarahan Girisekar, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.
Tak Banyak Orang Tahu, Shin Tae-yong Beberkan Reaksi Marselino Ferdinan usai Timnas Indonesia U-23 Dikalahkan Irak

Tak Banyak Orang Tahu, Shin Tae-yong Beberkan Reaksi Marselino Ferdinan usai Timnas Indonesia U-23 Dikalahkan Irak

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong membeberkan kondisi terkini Marselino Ferdinan yang sempat menerima kritik hingga hinaan jelang laga kontra Guinea.
Mulai Malam Nanti di Shalat Tahajud, Tolong Amalkan Ayat Surat Al-Baqarah ini, Allah SWT akan Kabulkan Doa Anda, Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Malam Nanti di Shalat Tahajud, Tolong Amalkan Ayat Surat Al-Baqarah ini, Allah SWT akan Kabulkan Doa Anda, Kata Ustaz Adi Hidayat

Pendakwah, Ustaz Adi Hidayat mengungkap manfaat saat amalan ayat Surat Al-Baqarah ini dibaca di waktu doa shalat tahajud bukti Allah SWT akan kabulkan doanya.
Timnas Indonesia U-23 Hadapi Banyak Masalah Jelang Duel Lawan Guinea, Shin Tae-yong: Saya Bukan Tuhan

Timnas Indonesia U-23 Hadapi Banyak Masalah Jelang Duel Lawan Guinea, Shin Tae-yong: Saya Bukan Tuhan

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mengaku bukan Tuhan yang bisa menyelesaikan semua masalah jelang pertandingan krusial melawan Guinea, Kamis malam.
Trending
Bukan Hanya Justin Hubner dan Elkan Baggott, Pemain Kunci Ini Dikonfirmasi STY Absen Bela Timnas Indonesia U-23 Kontra Guinea

Bukan Hanya Justin Hubner dan Elkan Baggott, Pemain Kunci Ini Dikonfirmasi STY Absen Bela Timnas Indonesia U-23 Kontra Guinea

Timnas Indonesia U-23 dipastikan bakal kehilangan banyak pemain kunci di lini belakang saat menghadapi Guinea pada pertandingan playoff Olimpiade Paris 2024
Shin Tae-yong Lesu, Kabarkan Kondisi Miris Skuad Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

Shin Tae-yong Lesu, Kabarkan Kondisi Miris Skuad Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

Shin Tae-yong mengabarkan kondisi terkini skuad Timnas Indonesia U-23 yang miris menjelang pertandingan kontra Guinea U-23 untuk playoff Olimpiade Paris 2024.
Shin Tae-yong Sampaikan Kabar Pahit Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea, Sebut Lini Belakangnya Nyaris Runtuh

Shin Tae-yong Sampaikan Kabar Pahit Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea, Sebut Lini Belakangnya Nyaris Runtuh

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, menyampaikan kabar pahit jelang duek kontra Guinea pada pertandingan playoff Olimpiade Paris 2023 di Prancis.
Detik-Detik Tendangan Maut Pelatih Silat Bikin Muridnya Tidak Bisa Berdiri Hingga Meninggal Dunia di Sleman

Detik-Detik Tendangan Maut Pelatih Silat Bikin Muridnya Tidak Bisa Berdiri Hingga Meninggal Dunia di Sleman

Pria berinisial IKK meninggal dunia usai latihan tanding silat dengan pelatihnya, AF (22), di sebuah lapangan salah satu perguruan tinggi swasta, daerah Sleman.
Shin Tae-yong Beri Komentar soal Marselino Ferdinan yang Kena Hujat Warganet, Akui sang Pemain Timnas Indonesia U-23 Bersalah tapi ...

Shin Tae-yong Beri Komentar soal Marselino Ferdinan yang Kena Hujat Warganet, Akui sang Pemain Timnas Indonesia U-23 Bersalah tapi ...

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, berkomentar soal situasi Marselino Ferdinan yang kena hujat warganet setelah pertandingan kontra Irak pekan lalu.
Fans Garuda Full Senyum, Masa Depan Timnas Indonesia Bakal Cerah Jika Shin Tae-yong Rekrut 10 Pemain Keturunan Grade A Ini

Fans Garuda Full Senyum, Masa Depan Timnas Indonesia Bakal Cerah Jika Shin Tae-yong Rekrut 10 Pemain Keturunan Grade A Ini

Berikut 10 pemain keturunan grade A yang bakal bisa bikin masa depan Timnas Indonesia cerah jika direktrut oleh pelatih Shin Tae-yong dan perkuat skuat Garuda.
Mulai Malam Nanti di Shalat Tahajud, Tolong Amalkan Ayat Surat Al-Baqarah ini, Allah SWT akan Kabulkan Doa Anda, Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Malam Nanti di Shalat Tahajud, Tolong Amalkan Ayat Surat Al-Baqarah ini, Allah SWT akan Kabulkan Doa Anda, Kata Ustaz Adi Hidayat

Pendakwah, Ustaz Adi Hidayat mengungkap manfaat saat amalan ayat Surat Al-Baqarah ini dibaca di waktu doa shalat tahajud bukti Allah SWT akan kabulkan doanya.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
03:00 - 03:30
Kabar Utama
03:30 - 04:00
Sidik Jari
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya