KAI Batalkan 82 Perjalanan Kereta serta Ada 76 yang Terlambat Akibat Banjir di Pantura, Bagaimana Nasib Penumpang?
- tvOnenews.com/Rilo Pambudi
Ia menambahkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan kementerian, lembaga terkait, serta berbagai pemangku kepentingan untuk mempercepat pemulihan tanggul yang jebol dan menyiapkan langkah perbaikan jangka panjang.
Menurut Bobby, tindak lanjut perbaikan permanen akan segera dilakukan mulai Senin (19/1), terutama di wilayah yang masuk kategori daerah dalam pengawasan khusus di Daop 4.
"Besok kami akan tindak lanjuti segera untuk supaya kita bisa memitigasi dan melakukan perbaikan permanen di dapsus-dapsus, daerah dalam pengawasan khusus, di Daop 4 ini," ujarnya.
Dalam menghadapi dampak banjir ini, KAI menerapkan tiga langkah mitigasi, yakni percepatan pemulihan jalur, penyediaan layanan pemulihan bagi penumpang, serta pemberian pengembalian uang tiket bagi perjalanan yang dibatalkan. (ant/rpi)
Load more