News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Dorong Jamu Tradisional Naik Kelas, DPR Harapkan Industri Besar Gandeng UMKM Lewat Pembinaan Terarah

DPR menilai penguatan kapasitas pelaku UMKM jamu tradisional dinilai menjadi kebutuhan mendesak agar produk lokal ini mampu bersaing secara berkelanjutan.
Minggu, 25 Januari 2026 - 21:15 WIB
Ilustrasi - Pedagang jamu gendong tradisional sedang melayani pembeli.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Rilo Pambudi

Jakarta, tvOnenew.com - Tren konsumsi jamu sebagai minuman tradisional kembali menguat, terutama di kalangan generasi muda. Fenomena ini membuka peluang baru bagi pengembangan industri jamu lokal yang dikelola oleh usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Seiring meningkatnya minat pasar, penguatan kapasitas pelaku UMKM jamu dinilai menjadi kebutuhan mendesak agar produk tradisional mampu bersaing secara berkelanjutan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dukungan kebijakan dan pembinaan yang tepat diharapkan dapat mendorong jamu lokal naik kelas dari skala rumahan ke industri yang lebih mapan.

Melihat potensi tersebut, Komisi VII DPR RI mendorong adanya langkah konkret untuk memperkuat industri jamu lokal melalui pembinaan yang terarah dan berkelanjutan dari pemerintah.

Anggota Komisi VII DPR RI Hendry Munief menekankan pentingnya penguatan industri jamu lokal yang diproduksi UMKM agar mampu berkembang dan memiliki daya saing nasional.

Menurutnya, pembinaan harus melibatkan peran aktif pemerintah, khususnya Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Hendry menjelaskan, dukungan pemerintah diperlukan dalam penguatan kapasitas produksi, penerapan standar mutu, serta perluasan akses pasar.

Dengan langkah tersebut, produk jamu tradisional diharapkan dapat menembus pasar yang lebih luas, tidak hanya terbatas di daerah tertentu.

"Khususnya di luar Jawa, pasar dan peminat usaha masih sangat besar. Kami sangat berharap dapat ada industri serupa sehingga dapat membantu ekonomi UMKM." kata Hendry, dikutip Minggu (25/1/2026).

Selain pembinaan industri, Hendry juga menyoroti pentingnya kolaborasi antara industri jamu skala besar dengan UMKM sebagai pemasok bahan baku dari berbagai daerah.

Ia menilai banyak pelaku lokal memiliki potensi besar untuk bermitra, namun masih menghadapi keterbatasan informasi dan jaringan usaha.

Dorongan tersebut disampaikan Hendry saat melakukan kunjungan spesifik ke Pabrik Jamu Sido Muncul milik PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk di Provinsi Jawa Tengah pada 23 Januari 2026.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam kunjungan tersebut, Hendry melihat langsung proses transformasi Sido Muncul dari produsen jamu tradisional menjadi industri berskala nasional hingga global.

Model pengembangan tersebut dinilai dapat menjadi referensi bagi pelaku usaha jamu lokal agar mampu meningkatkan skala dan kualitas usahanya.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Tragis  Pohon Randu Setinggi 20 Meter Tumbang Diterjang Angin, Bapak dan Anak Usia 6 Tahun Tewas

Tragis Pohon Randu Setinggi 20 Meter Tumbang Diterjang Angin, Bapak dan Anak Usia 6 Tahun Tewas

Musibah tragis terjadi pada Sabtu (24/1/2026) sekitar pukul 10.40 WIB. Sebuah pohon randu tumbang setelah diterjang angin kencang. Pohon setinggi kurang lebih 20 meter menimpa seorang bapak dan anaknya yang masih berusia 6 tahun. Keduanya dilaporkan meninggal dunia di lokasi kejadian.
Ancaman Terbuka Trump ke Kanada Jika Berani Deal Dagang dengan China, Sampai Sebut PM Mark Carney sebagai 'Gubernur'

Ancaman Terbuka Trump ke Kanada Jika Berani Deal Dagang dengan China, Sampai Sebut PM Mark Carney sebagai 'Gubernur'

Lewat Truth Social, Trump blak-blakan menyebut Perdana Menteri Kanada Mark Carney sebagai "gubernur", seraya mengatakan Carney akan melakukan kesalahan besar jika main mata dengan China.
Siapa Saja yang Dimintai Keterangan dalam Penyelidikan Misteri Penyebab Kematian Lula Lahfah? Terbaru Ada Reza Arap

Siapa Saja yang Dimintai Keterangan dalam Penyelidikan Misteri Penyebab Kematian Lula Lahfah? Terbaru Ada Reza Arap

Berikut daftar sosok dimintai keterangan oleh polisi dalam penyelidikan misteri penyebab kematian pacar Reza Arap, Lula Lahfah yang ditemukan meninggal dunia, Jumat (23/1/2026).
Hasil Evaluasi Putaran Pertama Jadi Alasan Persib Rekrut Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia U-23 Dion Markx

Hasil Evaluasi Putaran Pertama Jadi Alasan Persib Rekrut Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia U-23 Dion Markx

Bersama Layvin Kurzawa, Dion Markx resmi diperkenalkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Minggu (25/1/2026).
Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Polda Metro Jaya Bakal Periksa Sejumlah Saksi

Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Polda Metro Jaya Bakal Periksa Sejumlah Saksi

Polda Metro Jaya bakal memeriksa sejumlah saksi termasuk Reza Arap Oktavian dan teman dekat terkait kematian pembuat konten, Lula Lahfah, Senin (26/1/2026).
Kondisi Terkini Longsor Cisarua: 25 Orang Tewas, 65 Orang Tidak Ditemukan

Kondisi Terkini Longsor Cisarua: 25 Orang Tewas, 65 Orang Tidak Ditemukan

Kondisi terkini insiden longsor Cisarua. Baik terkait pencarian korban longsor di Kampung Pasir Kuning dan Pasir Kuda, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Trending

Meninggalnya Lula Lahfah Dikaitkan dengan Overdosis, Polisi Akui Ada Rekam Medis Soal Ini

Meninggalnya Lula Lahfah Dikaitkan dengan Overdosis, Polisi Akui Ada Rekam Medis Soal Ini

Peristiwa meninggal dunianya Lula Lahfah yang juga kekasih hati dari Reza Arap masih menyisakan teka-teki usai kematian selebgram muda itu dikaitkan dengan overdosis obat atau zat terlarang.
Isu Reshuffle Kabinet Prabowo Menguat, PAN dan Golkar Langsung Bereaksi Singgung Kewenangan Presiden: Penilaiannya Murni

Isu Reshuffle Kabinet Prabowo Menguat, PAN dan Golkar Langsung Bereaksi Singgung Kewenangan Presiden: Penilaiannya Murni

Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Golkar memberikan reaksi terkait isu reshuffle Kabinet Merah Putih yang kabarnya akan dilakukan Presiden Prabowo dalam waktu dekat.
Hasil UFC 324: Hantam Paddy Pimblett Hingga Berdarah-darah, Justin Gaethje Raih Gelar Juara Interim Kelas Ringan

Hasil UFC 324: Hantam Paddy Pimblett Hingga Berdarah-darah, Justin Gaethje Raih Gelar Juara Interim Kelas Ringan

Hasil UFC 324 yang dimenangkan oleh Justin Gaethje usai mengalahkan Paddy Pimblett dalam lima ronde.
Sepekan Lagi Girik hingga Letter C Tak Diakui Pemerintah, Deadline 2 Februari 2026!

Sepekan Lagi Girik hingga Letter C Tak Diakui Pemerintah, Deadline 2 Februari 2026!

Mulai 2 Februari girik, letter c, atau bukti kepemilikan tanah lama tidak lagi berlaku. Bagaimana nasib tanah yang belum disertifikatkan hingga 2 Februari 2026?
Tak Sanggup Berdiri, Tangis Reza Arap Pecah Setelah Pemakaman Lula Lahfah: Gue Nggak Bisa Ya Allah

Tak Sanggup Berdiri, Tangis Reza Arap Pecah Setelah Pemakaman Lula Lahfah: Gue Nggak Bisa Ya Allah

Suasana duka masih menyelimuti musisi sekaligus konten kreator, Reza Oktovian atau yang akrab disapa Reza Arap setelah kekasihnya, Lula Lahfah meninggal dunia
Banyak Pemain Abroad Timnas Indonesia Pulang Kampung ke Super League, Begini Ungkapan Jujur John Herdman

Banyak Pemain Abroad Timnas Indonesia Pulang Kampung ke Super League, Begini Ungkapan Jujur John Herdman

Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menilai pemain diaspora yang berkarier di Super League memberi keuntungan besar, mulai adaptasi fisik hingga kedalaman skuad Garuda.
FIFA Sudah Oke, Striker Keturunan Medan yang Pernah Main di Surabaya Ini Bisa Dibawa John Herdman ke Timnas Indonesia

FIFA Sudah Oke, Striker Keturunan Medan yang Pernah Main di Surabaya Ini Bisa Dibawa John Herdman ke Timnas Indonesia

Sudah memenuhi persyaratan FIFA, apakah pemain keturunan Medan ini akan dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia? Ia dulu pernah main di Surabaya saat AFF U19
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT