News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Belum Resmi Bercerai, Mungkinkah Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Bisa Rujuk Kembali?

Sidang cerai Atalia Praratya dan Ridwan Kamil di PA Bandung terus bergulir. Kuasa hukum pastikan peluang rujuk sudah tertutup usai mediasi deadlock.
Kamis, 1 Januari 2026 - 14:52 WIB
Atalia Praratya
Sumber :
  • YouTube/NajwaShihab

tvOnenews.com - Kabar mengenai gugatan cerai Atalia Praratya terhadap suaminya, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, terus menjadi perhatian publik.

Setelah beberapa kali menjalani proses sidang di Pengadilan Agama (PA) Bandung, kini kasus tersebut kembali bergulir dengan menghadirkan sejumlah saksi dari pihak Atalia.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Meski proses hukum masih berjalan, banyak masyarakat yang bertanya-tanya, adakah kemungkinan keduanya bisa rujuk kembali?

Dalam sidang terbaru yang digelar di PA Bandung, Atalia datang secara langsung didampingi oleh kuasa hukumnya, Debi Agusfriansa.

Ia tampak tenang dan berusaha menjaga sikap profesional di depan awak media. Menurut Atalia, jalannya sidang kali ini berjalan dengan lancar tanpa hambatan berarti.

“Tadi alhamdulillah lancar, dari mulai pembacaan gugatan, jawaban gugatan, replik, duplik, termasuk juga penyampaian para saksi,” kata Atalia kepada wartawan usai sidang.

Atalia Praratya
Atalia Praratya
Sumber :
  • ANTARA

Ia juga menambahkan bahwa kini proses tinggal menunggu tahap kesimpulan sebelum putusan akhir dijatuhkan.

"Doakan aja lancar, kita ingin semakin cepat semakin baik. Karena alhamdulillah kedua belah pihak sudah sepakat. Jadi mohon doanya dari semuanya,” imbuhnya.

Dalam persidangan tersebut, Atalia menghadirkan kakak kandung dan asisten rumah tangga (ART) sebagai saksi.

Hal ini menjadi bagian dari pembuktian dalam gugatan perceraian yang diajukan. Sementara itu, Ridwan Kamil tidak hadir secara langsung dan diwakili oleh kuasa hukumnya, Wenda Aluwi.

Kuasa hukum Atalia, Debi Agusfriansa, kemudian memberikan penjelasan terkait proses hukum yang sedang berlangsung.

Dalam pernyataannya yang dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Debi menyampaikan bahwa pihak Ridwan Kamil sudah menunjukkan sikap legawa terhadap keputusan berpisah.

“Pak Ridwan Kamil sudah mempercayakan kekuasaan hukum dan sudah mengikhlaskan. Dari isi jawaban pihak beliau, disampaikan bahwa beliau mengikhlaskan perpisahan ini dan mendoakan yang terbaik untuk Bu Atalia,” ungkap Debi.

Namun, ketika ditanya soal kemungkinan rujuk, Debi menegaskan bahwa hal tersebut sudah tidak mungkin lagi terjadi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
Sumber :
  • Instagram/ataliapr

"Terkait rujuk itu kan harusnya di agenda mediasi. Agenda rujuk itu ada di tahap mediasi, dan hasilnya kemarin deadlock. Deadlock itu artinya tidak bisa lagi, sehingga kedua belah pihak sepakat untuk berpisah,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Terjaring OTT, Kepala Kantor Pajak Jakut dan Dua Anak Buahnya Jadi Tersangka Kasus Dugaan Suap

Terjaring OTT, Kepala Kantor Pajak Jakut dan Dua Anak Buahnya Jadi Tersangka Kasus Dugaan Suap

Kepala Kantor Pelayanan Pajak Madya Jakarta Utara (Jakut) inisial DWB dan dua anak buahnya ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Jay Idzes Belum Pernah Menang di 6 Laga Beruntun Liga Italia, Pelatih Sassuolo Kecewa Berat usai Dikalahkan AS Roma

Jay Idzes Belum Pernah Menang di 6 Laga Beruntun Liga Italia, Pelatih Sassuolo Kecewa Berat usai Dikalahkan AS Roma

Pelatih Sassuolo, Fabio Grosso, berbicara setelah kekalahan 0-2 dari AS Roma. Jay Idzes dan kolega kini telah melalui enam laga beruntun tanpa kemenangan di Liga Italia.
Gempabumi Berkekuatan M6,4 Guncang Kepulauan Talaud, BMKG Minta Masyarakat Tak Panik

Gempabumi Berkekuatan M6,4 Guncang Kepulauan Talaud, BMKG Minta Masyarakat Tak Panik

Wilayah Pantai Timur Kepulauan Talaud diguncang gempabumi tektonik dengan kekuatan magnitude 7,1 pada Sabtu (10/01/2026) malam. 
Ramalan Keuangan Shio 12 Januari 2026: Shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular

Ramalan Keuangan Shio 12 Januari 2026: Shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular

Tips keuangan 12 Januari 2026 berdasarkan shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular. Panduan lengkap mengelola keuangan agar tetap stabil dan terarah.
Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak minggu ini, 12-18 Januari 2026 untuk enam zodiak terakhir, Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces.
John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mendapatkan kabar bahagia usai mendarat di Indonesia. Elkan Baggott menjadi penyebabnya.

Trending

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Warga kesulitan mendapatkan BBM, bahkan sebagian tidak dapat beraktivitas karena kehabisan bahan bakar.
Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Para pemain Timnas Indonesia kembali berlaga untuk klubnya masing-masing pada akhir pekan. Di antara yang mendapatkan menit bermain adalah Elkan Baggott dan Jay Idzes.
John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mendapatkan kabar bahagia usai mendarat di Indonesia. Elkan Baggott menjadi penyebabnya.
Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan keuangan zodiak minggu ini, 12-18 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Xabi Alonso Tegas: Real Madrid Tak Akan ‘Bunuh Diri’ demi Mbappe di Final

Xabi Alonso Tegas: Real Madrid Tak Akan ‘Bunuh Diri’ demi Mbappe di Final

Real Madrid bersikap sangat berhati-hati terkait peluang Kylian Mbappe tampil pada laga final Piala Super Spanyol 2026 menghadapi Barcelona. Duel El Clasico tersebut akan digelar di Jeddah, Arab Saudi, Senin (12/1/2026) dini hari WIB.
Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Timnas Nigeria memastikan langkah ke babak semifinal Piala Afrika (AFCON) 2025 setelah mengalahkan Aljazair dengan skor 2-0 pada laga perempat final yang berlangsung di Marrakech Stadium.
Dua Kali Diterjang Banjir Bandang Dalam 3 Hari, Kondisi Warga Sumberrejo Memprihatinkan

Dua Kali Diterjang Banjir Bandang Dalam 3 Hari, Kondisi Warga Sumberrejo Memprihatinkan

Bencana banjir bandang melanda Desa Sumberrejo, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. 
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT