News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Respons Ridwan Kamil Setelah Resmi Diputus Cerai dari Atalia Praratya

Ridwan Kamil akhirnya resmi bercerai dari Atalia Praratya. Kuasa hukumnya ungkap perasaan Kang Emil dan kemungkinan rujuk.
Rabu, 7 Januari 2026 - 19:10 WIB
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
Sumber :
  • YouTube/DennySumargo

tvOnenews.com - Setelah melalui proses panjang di Pengadilan Agama Bandung, rumah tangga pasangan publik figur Ridwan Kamil dan Atalia Praratya akhirnya resmi berakhir.

Gugatan cerai yang diajukan Atalia sejak Desember 2025 kini telah diputus oleh majelis hakim.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sidang putusan digelar pada Rabu (7 Januari 2026) secara e-court, menandai berakhirnya perjalanan pernikahan keduanya yang telah berlangsung lebih dari dua dekade.

Dalam putusannya, majelis hakim menyatakan bahwa perkawinan antara Atalia Praratya dan Ridwan Kamil diputus karena perceraian.

Hal ini sekaligus menegaskan bahwa keduanya kini tidak lagi terikat dalam hubungan suami istri secara hukum maupun agama.

Kabar perceraian ini sontak menjadi sorotan publik. Pasalnya, Ridwan Kamil dan Atalia selama ini dikenal sebagai pasangan harmonis yang kerap tampil kompak di berbagai kegiatan sosial, maupun pemerintahan.

Keharmonisan yang selama ini mereka tampilkan di media sosial membuat banyak pihak tak menyangka bahwa rumah tangga keduanya berada di ujung tanduk.

Atalia Praratya
Atalia Praratya
Sumber :
  • ANTARA

Kuasa hukum Ridwan Kamil, Wenda Aluwi, akhirnya buka suara mengenai kondisi terkini kliennya setelah putusan cerai dibacakan.

Ia mengungkapkan bahwa Ridwan Kamil menyikapi keputusan tersebut dengan penuh keikhlasan dan kedewasaan.

“Tentu sebagai suami yang digugat cerai oleh istri, tentu saja ada upaya-upaya yang dilakukan oleh beliau untuk mempertahankan rumah tangganya. Apalagi ini sudah 29 tahun,” ujar Wenda dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (7/1/2026).

Wenda menjelaskan, selama proses perceraian berlangsung, Ridwan Kamil telah berusaha membangun komunikasi yang baik dengan Atalia untuk mencari jalan damai.

Namun, setelah melalui berbagai pertimbangan dan pembicaraan, Atalia tetap memilih melanjutkan gugatan cerainya.

“Ketika kemudian melalui komunikasi yang dijalin antara Pak Ridwan Kamil dengan Ibu Atalia ini ternyata Ibu Atalia masih berkeinginan untuk mengajukan gugatan cerai, artinya kami melihat bahwa kebijaksanaan seorang suami juga yang kemudian memberikan keikhlasan untuk melepaskan Ibu Atalia dan mengizinkannya mengajukan gugatan cerai,” lanjut Wenda.

Meski telah diputus cerai, pertanyaan publik berikutnya adalah soal kemungkinan rujuk antara keduanya di masa mendatang.

Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
Sumber :
  • YouTube/NajwaShihab

Menjawab hal itu, kuasa hukum Ridwan Kamil mengatakan bahwa secara hukum Islam, masih ada masa iddah selama tiga bulan di mana kedua pihak bisa kembali bersama jika ada kesepakatan.

“Kalau secara Islam itu ada masa selama 3 bulan untuk para pihak secara sukarela mengadakan rujuk kalau sudah ada kesepakatan di antara keduanya,” kata Wenda.

Namun, ia menegaskan bahwa saat ini Ridwan Kamil masih fokus menerima putusan dan menjalani proses pasca-perceraian dengan tenang.

Soal kemungkinan rujuk, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada kehendak Tuhan.

“Saat ini kita sedang konsentrasi dengan putusan yang sudah ada. Perkembangan selanjutnya, Allah Maha Membolak-balikkan hati manusia, jadi kita juga tidak bisa memastikan apakah akan ada rujuk atau tidak. Kita lihat saja nanti ke depannya seperti apa,” ujarnya.

Wenda juga menyampaikan bahwa komunikasi antara Ridwan Kamil dan Atalia tetap berjalan dengan baik, terutama terkait urusan anak-anak mereka.

Keduanya sepakat untuk tetap menjadi orang tua yang hadir dan bertanggung jawab bagi anak-anak meski tidak lagi bersama sebagai pasangan suami istri.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sementara itu, Atalia Praratya juga belum memberikan pernyataan terbuka mengenai putusan perceraian ini.

Namun, sebelumnya ia sempat menyinggung soal perjalanan hidup dan keteguhan hati dalam sebuah unggahan media sosial yang dianggap sebagai refleksi dari proses yang sedang dijalani. (adk)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Belum Juga Debut di MotoGP 2026, Tapi Rookie Honda Ini Sudah Dapat Pujian Setinggi Langit dari Pedro Acosta

Belum Juga Debut di MotoGP 2026, Tapi Rookie Honda Ini Sudah Dapat Pujian Setinggi Langit dari Pedro Acosta

Nama rookie tim Honda, Diogo Moreira, sudah mencuri perhatian paddock meski belum menjalani debut resminya di MotoGP 2026.
4 Pemain Kejutan Ini Layak Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia Era Baru, Ada Andalan Persib dan Persija

4 Pemain Kejutan Ini Layak Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia Era Baru, Ada Andalan Persib dan Persija

Sebanyak Empat Pemain Kejutan Ini Diprediksi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia, Ada Andalan Persib hingga Persija
Terima Masukan Saran, Ini Cara John Herdman Atasi Intervensi Pemain Titipan di Timnas Indonesia

Terima Masukan Saran, Ini Cara John Herdman Atasi Intervensi Pemain Titipan di Timnas Indonesia

John Herdman resmi diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia di Jakarta, Selasa (13/1/2026).
Etanol Jadi Game Changer, Airlangga Sebut Pemerintah Targetkan Mandiri Energi Berbasis Pangan

Etanol Jadi Game Changer, Airlangga Sebut Pemerintah Targetkan Mandiri Energi Berbasis Pangan

Pemerintah mempercepat agenda transisi energi melalui kombinasi program biodiesel, etanol, dan riset bibit pertanian untuk menopang produksi bahan bakar berbasis pangan.
Michael Carrick Ditunjuk Jadi Pelatih Interim Manchester United, Xabi Alonso Masih Bisa Gabung dengan Syarat Begini

Michael Carrick Ditunjuk Jadi Pelatih Interim Manchester United, Xabi Alonso Masih Bisa Gabung dengan Syarat Begini

Michael Carrick berpotensi diumumkan jadi pelatih baru Manchester United pada Selasa (13/1/2026) ini. Namun, itu hanya sampai akhir musim, dengan Xabi Alonso bisa mengambil alih setelahnya.
RUU Pemilu Belum Masuk Pembahasan, Puan: DPR Lihat Dulu Arah Komunikasi Politik

RUU Pemilu Belum Masuk Pembahasan, Puan: DPR Lihat Dulu Arah Komunikasi Politik

Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan, agenda tersebut masih akan melihat dinamika dan komunikasi yang berkembang di komisi-komisi terkait.

Trending

Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, menyampaikan pernyataan mengejutkan setelah menang telak dengan skor 5-0 atas Cremonese. Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi korbannya.
Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald disorot usai terseret dugaan penipuan trading kripto. Ini sumber pundi-pundi Raja Kripto Indonesia.
Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
Peluang Tembus 58%, Striker Kroasia Eks Liga Korea Ini Selangkah Lagi ke Persib Bandung?

Peluang Tembus 58%, Striker Kroasia Eks Liga Korea Ini Selangkah Lagi ke Persib Bandung?

Rumor kedatangan pemain anyar kembali membuat Persib jadi sorotan jelang dibukanya bursa transfer. Nama Marko Dugandzic kini jadi sorotan penuh bobotoh.
Jadwal Lengkap Proliga 2026 usai Seri Pontianak: Pindah ke Medan, Diwarnai Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Lengkap Proliga 2026 usai Seri Pontianak: Pindah ke Medan, Diwarnai Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal lengkap Proliga 2026 usai seri Pontianak, para pemain kembali berjuang di seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

Gaston Avila segera menyusul? Beberapa nama-nama tenar ini ternyata pernah berseragam Ajax Amsterdam sebelum akhirnya menjadi andalan bersama Persib Bandung.
Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus dugaan penipuan kripto menyeret nama Timothy Ronald. Korban rugi Rp3 miliar usai beli koin Manta Network. Ini penjelasan MANTA.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT