Datang ke Jakarta, Ressa Rizky Mengaku Ingin Cium Kaki Denada Meski Tidak Diakui
- Kolase tvOnenews.com/ Instagram @denadaindonesia
tvOnenews.com - Konflik antara Ressa Rizky Rossano dengan Denada masih belum usai. Sidang mediasi pun terus dijadwalkan ulang.
Terbaru, pria yang mengaku sebagai anak kandung denada itu datang ke Jakarta bersama dengan Mama Ratih dan kuasa hukumnya.
Langkah ini dipilih Ressa setelah sebelumnya Denada terus mangkir dari panggilan sidang mediasi di Pengadilan Negeri Banyuwangi dengan alasan terikat kontrak pekerjaan.
Dalam kesempatan ini Ressa juga menyampaikan satu harapannya agar bisa bertemu dengan Denada meskipun hingga saat ini sang penyanyi dangdut itu belum memberikan pernyataan apa pun.

- tangkapan layar YouTube Reyben Entertainment
Keinginan tersebut Ressa sampaikan dalam sebuah konferensi pers bersama dengan awak media, Sabtu (24/1/2025).
"Sampai detik ini kok belum ada pengakuan, sampai selama ini aku cuma minta pengakuan dan hak sebagai anaknya aja," kata Ressa, melansir dari YouTube Reyben Entertainment.
Meskipun sampai saat ini belum ada pernyataan resmi dari Denada terkait "status" Ressa, tetapi pria itu ungkap keinginannya untuk menemui Dena.
"Saya cuma ingin cium kaki aja ke ibu saya. Bagaimanapun kan itu tetap tubuh saya, jelek buruknya kan yang melahirkan ya," kata Ressa.
Proses hukum antara Ressa dan Denada masih jauh dari kata selesai. Denada sudah tiga kali mangkir dari agenda sidang mediasi yang dijadwalkan.

- YouTube/denadaindonesia
"Begini, kemarin itu proses persidangan sudah tahap mediasi yang ketiga," ucap Ronald, kuasa hukum Ressa.
"Kebetulan tahap mediasi yang kedua itu kuasa hukumnya dari tergugat Denada pernah memberikan statement bahwa akan ada pertemuan di luar forum mediasi yang sudah ditentukan oleh pengadilan. Artinya mau mengajak diskusi secara kekeluargaan untuk mencari mufakat,” sambungnya.
Namun nyatanya, Denada kembali mangkir dari jadwal yang sudah ditentukan. Hal ini membuat pihak Ressa kecewa.
Atas sikap yang ditunjukan Denada, Ronald menilai bahwa sang penyanyi tidak memiliki itikad baik dalam menanggapi permasalahan ini.
“Makanya saya melihat bahwa sudah enggak ada itikad baik dari pihak tergugat untuk melakukan mediasi di forum yang sebetulnya sangat-sangat menguntungkan beliau (Denada) karena sifatnya tertutup,” kata Ronald.
(nka)
Load more