LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi munculnya jerawat di wajah
Sumber :
  • Freepik

5 Cara Mencegah Jerawat yang Paling Ampuh, Tanpa Perlu Skincare Mahal Hanya dengan Melakukan ini

Munculnya jerawat di wajah tentunya sangat mengganggu bagi banyak orang. Karena itu perlu cara mencegah jerawat yang tepat agar wajah tetap bersih. Tenang....

Minggu, 1 Januari 2023 - 13:30 WIB

Jakarta – Kemunculan jerawat seringkali membuat resah. Pasalnya, bukan hanya mengganggu penampilan, kehadiran jerawat juga memunculkan rasa sakit di kulit. Karena itu, tidak sedikit orang yang berlomba-lomba untuk mencari cara mencegah jerawat.

Mencegah jerawat memang terbilang lebih tepat dibandingkan mengatasi. Pasalnya, hadirnya jerawat berisiko menimbulkan bekas yang membuat kulit jadi terlihat belang-belang. Karena itu, cara mencegah jerawat terbilang lebih dibutuhkan dibandingkan mengobati.

Sejauh ini ada 5 cara mencegah jerawat di wajah yang bisa dilakukan semua orang. Perlu diketahui kalau cara-cara ini tidak membutuhkan biaya yang mahal. Ini dia cara-cara jitu mencegah jerawat yang bisa dilakukan semua orang.

Rutin mencuci muka

Cara mencegah jerawat pertama yang harus dilakukan adalah rutin mencuci muka. Langkah awal ini merupakan langkah terpenting karena salah satu penyebab jerawat muncul adalah kebersihan kulit yang kurang terjaga.

Baca Juga :

Kotoran, sel kulit mati, minyak, atau sebum yang menumpuk di wajah berisiko menyumbat pori-pori kulit. Hal inilah yang nantinya menjadi pemicu tumbuhnya jerawat diwajah. Untuk itu, cara mencegah jerawat yang paling tepat adalan membersihkan wajah 2 kali sehari.

Jangan sembarangan memegang wajah

Terkadang ada rasa gemas yang muncul untuk sekadar memegang-megang wajah sendiri. Meski begitu, sebaiknya hal ini tidak dijadikan kebiasaan karena menyentuh wajah dengan tangan kotor berisiko menyebabkan jerawat.

Hal ini karena tangan yang kotor umumnya dipenuhi bakteri yang menempel dan bisa berisiko menyebabkan kulit jadi jerawatan. Bukan itu saja, pastikan untuk membersihkan tangan terlebih dahulu sebelum mengucek mata atau menopang pipi dengan tangan yang kotor.

Dengan cara tersebut, kulit wajah akan terbebas dari risiko berjerawat akibat disentuh dengan tangan kotor.

Lakukan pola makan sehat

Munculnya jerawat ternyata tidak hanya terjadi karena faktor dari luar saja, namun juga dari dalam. Ya, mengonsumsi makanan sembarangan ternyata lebih berisiko menyebabkan wajah jadi berjerawat.

Cara mencegah jerawat yang benar adalah menghindari konsumsi makanan yang mengandung gula tinggi dan berlemak. Sebagai gantinya, perbanyaklah mengonsumsi buah, sayuran, serta makanan yang mengandung omega-3.

Gunakan kosmetik yang sesuai jenis kulit

Cara mencegah jerawat selanjutnya bisa dilakukan dengan menggunakan kosmetik yang tepat. Pastikan dalam pemilihan kosmetik juga memperhatikan kandungan dalam produk. Untuk mencegah jerawat sebaiknya pilih produk yang berlabel non-comedogenic dan tidak berbahan dasar minyak.

Selaom itu juga ketika akan menggunakan kosmetik selalu cek tanggal kedaluwarsanya. Pasalnya, menggunakan kosmetik yang kedaluwarsa berisiko membuat wajah jadi bermasalah, salah satunya memunculkan jerawat.

Kelola stres dengan baik

Jangan salah, ternyata penyebab wajah berjerawat bukan hanya karena skincare atau produk-produk kecantikan saja. Stres ternyata juga bisa menjadi pemicu kemunculan jerawat, meskipun tidak berdampak langsung.

Umumnya ketika seseorang stres maka akan sulit tidur yang berisiko meningkatkan hormon kortisol. Hormon ini berisiko memicu peradangan pada tubuh dan bisa juga merusak struktur serta fungsi kulit.

Untuk itu, cara mencegah stres terbaik adalah belajar untuk mengendalikan stres. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencegah stres mulai dari meditasi, berolahraga, hingga traveling.

Itulah 5 cara yang bisa dilakukan untuk membantu mencegah wajah berjerawat. Ternyata memiliki wajah yang terhindar dari jerawat cukup mudah, bukan? (Lsn)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ingin Menyembelih Hewan Kurban, tapi Belinya Patungan, Boleh atau Tidak? Buya Yahya Jelaskan Hukumnya Menurut Islam, Ternyata…

Ingin Menyembelih Hewan Kurban, tapi Belinya Patungan, Boleh atau Tidak? Buya Yahya Jelaskan Hukumnya Menurut Islam, Ternyata…

Buya Yahya menjelaskan perihal penyembelihan hewan kurban yang dibeli secara patungan. Ia menjelaskan perihal hukum Islam memandang perkara ini. Seperti apa?
Pantas Megawati Hangestri Tak Perlu Pikir Lama Gabung Jakarta BIN, Ternyata Segini Gaji yang Didapat, Nominalnya...

Pantas Megawati Hangestri Tak Perlu Pikir Lama Gabung Jakarta BIN, Ternyata Segini Gaji yang Didapat, Nominalnya...

Megawati Hangestri resmi bergabung dengan tim peserta Proliga, Jakarta BIN setelah kontraknya dengan Daejeon red Sparks habis pada akhir musim liga voli Korea.
Pemprov DKI Jakarta Dukung Kerja Sama Pemerintah Pusat dan Jepang

Pemprov DKI Jakarta Dukung Kerja Sama Pemerintah Pusat dan Jepang

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mendampingi Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi dalam kunjungan kerja ke Tokyo, Jepang, untuk membahas kerja sama di bidang transportasi, termasuk proyek investasi Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta.
Laga Belum Dimulai, Fans Korea Selatan Sudah Banyak Bicara di Media Sosial, Berani Bicara Begini tentang Timnas Indonesia U-23, Katanya...

Laga Belum Dimulai, Fans Korea Selatan Sudah Banyak Bicara di Media Sosial, Berani Bicara Begini tentang Timnas Indonesia U-23, Katanya...

Berbagai komentar fans Korea, jelang Timnas Indonesia U-23 lawan Korea Selatan di laga perempat final Piala Asia U-23 2024, pada jumat malam pukul 00.30 WIB.
Ditegur Kecilkan Suara Musik, Dua Warga AS Pukuli Pecalang di Kuta

Ditegur Kecilkan Suara Musik, Dua Warga AS Pukuli Pecalang di Kuta

Dua WNA asal Amerika (AS) bernama Aabed Attia (27) dan Zeyad Ahmed Attia (30) ditangkap kepolisian karena menghajar seorang pecalang bernama I Made Suarsadana
Wahyu Agung Nugroho Dilantik sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia New York

Wahyu Agung Nugroho Dilantik sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia New York

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, mengukuhkan Sdr. Wahyu Agung Nugroho sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia New York, menggantikan Sdr. Decymus yang telah memasuki masa purna bakti di Bank Indonesia (BI).
Trending
Ini yang Terjadi pada Pratama Arhan Jika Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Ini yang Terjadi pada Pratama Arhan Jika Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Pratama Arhan saat ini membela klub asal Korea Selatan, Suwon FC dan bermain di kasta tertinggi Liga Korea, K-League 1. 
Legenda Korea Selatan Ikut Buka Suara Soal Timnas Indonesia, Ikhlas Akui Skuad Shin Tae-yong Kini... 

Legenda Korea Selatan Ikut Buka Suara Soal Timnas Indonesia, Ikhlas Akui Skuad Shin Tae-yong Kini... 

Pemain legenda Korea Selatan berbicara jujur soal Timnas Indonesia, begini kata pemain legendaris tersebut soal Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong saat ini.
Sempat Mengira akan Lawan Australia atau Yordania, Pelatih Korea Selatan Kaget Timnya Bakal Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final

Sempat Mengira akan Lawan Australia atau Yordania, Pelatih Korea Selatan Kaget Timnya Bakal Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final

Hwang Sun-hong tak menyangka jika lawan yang akan dihadapi Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23 justru Timnas Indonesia, bukan Australia atau Yordania
Kejamnya Media Vietnam Prediksi Kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia U23, Sebut Skuad Garuda Tak akan Lolos dari Perempat Final karena...

Kejamnya Media Vietnam Prediksi Kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia U23, Sebut Skuad Garuda Tak akan Lolos dari Perempat Final karena...

Salah satu media asal Vietnam memprediksi jika Timnas Indonesia tidak akan bisa berbuat banyak di babak perempat final Piala Asia U23 menghadapi Korea Selatan.
Negara-negara Asia Mulai Khawatir Lihat Perkembangan Pesat Timnas Indonesia, Mereka Tak Menyangka Levelnya Sampai Mendekati Belanda Bahkan...

Negara-negara Asia Mulai Khawatir Lihat Perkembangan Pesat Timnas Indonesia, Mereka Tak Menyangka Levelnya Sampai Mendekati Belanda Bahkan...

Negara-negara Asia mulai khawatir dengan kualitas Timnas Indonesia saat ini. Bahkan mereka tak menyangka jika level tim asuhan Shin Tae-yong saat ini sudah
Korea Selatan Tak Terkalahkan di Grup B tapi Ketar-ketir Lawan Timnas Indonesia U23, Pelatih Korsel Jujur Akui...

Korea Selatan Tak Terkalahkan di Grup B tapi Ketar-ketir Lawan Timnas Indonesia U23, Pelatih Korsel Jujur Akui...

Begini pengakuan pelatih Korea Selatan U23 yang akan menghadapi Timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae-yong dalam babak perempat final Piala Asia U23 2024 nanti.
Hadapi Negara Sendiri, Media Korea Selatan Heran Shin Tae-yong Masih Bisa Tertawa di Latihan Terakhir Timnas Indonesia U-23

Hadapi Negara Sendiri, Media Korea Selatan Heran Shin Tae-yong Masih Bisa Tertawa di Latihan Terakhir Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong menjadi sorotan publik tak hanya di Indonesia tapi juga Korea Selatan karena akan menghadapi tim asal negaranya sendiri.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Dua Sisi
21:00 - 22:00
Kabar Utama
Selengkapnya