LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
ilustrasi tidur
Sumber :
  • Adobe Stock

Bacaan Doa Sebelum Tidur dan Amalan yang Dianjurkan oleh Rasulullah SAW

Sebelum menutup hari dengan istirahat, dianjurkan untuk membaca doa sebelum tidur dan melakukan beberapa amalan ketika hendak tidur. Begitu pula setelah bangun.

Kamis, 29 September 2022 - 18:34 WIB

tvOnenews, Religi - Sebelum kita menutup hari dengan istirahat, kita dianjurkan untuk membaca doa sebelum tidur dan melakukan beberapa amalan ketika hendak tidur.

Tidak hanya itu, dianjurkan juga untuk membaca doa ketika masuk kamar. Berikut bunyi doa masuk kamar tidur yang bisa kamu amalkan.

Alhamdulillahillazi ath’amana wa saqona wa kafana wa awana fakam mimman la kafiya lahu wala mu’wiya

Artinya: “Segala puji bagi Allah yang telah memberi makan dan minum kepada kami, menjaga serta melindungi kami. Betapa banyak orang yang tidak memiliki penjaga serta pelindung."

Baca Juga :

Dalil doa di atas berdasarkan hadis riwayat Imam Tirmidzi dari Anas Bin Malik yang artinya: 

Sesungguhnya Rasulullah saw. ketika menuju tempat tidurnya, beliau mengucapkan, ‘Alhamdulillahillazi ath’amana wa saqona wa kafana wa awana fakam mimman la kafiya lahu wala mu’wiya.’”

Setelah masuk kamar dan hendak tidur, kamu bisa mengamalkan doa sebelum tidur dan juga doa setelah bangun tidur. hal tersebut dilakukan dengan harapan mendapat ridho Allah dan mendapatkan keberkahan selama tidur hingga saat bangun.

Doa sebelum dan setelah bangun tidur


Freepik

Doa sebelum tidur bertujuan untuk menghindari mimpi buruk serta mendapatkan perlindungan dari Sang Pencipta. Berikut ini merupakan bacaan doa sebelum tidur dalam Islam yang sebaiknya dilantunkan sebelum seseorang terlelap.

Bismika Allahumma ahyaa wa bismika amuut

Artinya: “Dengan nama-Mu ya Allah aku hidup, dan dengan nama-Mu aku mati”. (HR.Bukhari dan Muslim).

Setelah bangun dari tidur nyenyak, Rasulullah SAW juga mengajarkan untuk membaca doa ketika membuka mata atau terbangun dari tidur.

Alhamdullillahilladzi Ahyaanaa ba'damaa Amaatanaa wa ilaihin Nusyuur

Artinya: "Segala puji bagi Allah, yang telah membangunkan kami setelah menidurkan kami dan kepada-Nya lah kami dibangkitkan." (HR Al-Bukhari).

Amalan Sebelum Tidur


Freepik/odua

Dalam ajaran Islam terdapat beberapa amalan sunnah yang dilakukan sebelum tidur sebagaimana diajarkan oleh Rasulullah SAW.

1. Berwudhu sebelum tidur

Berwudhu merupakan salah satu amalan sunnah yang dicontohkan Rasul sebelum tidur. Dalam sebuah hadis, Rasulullah SAW bersabda,

"Jika engkau hendak mendatangi tempat tidurmu, hendaklah engkau berwudhu seperti wudhu untuk salat, lalu berbaringlah pada sisi kanan badanmu," (HR. Al-Bukhari no. 247 dan Muslim no. 2710)

Menurut Imam Nahrawi, berwudhu sebelum tidur agar tidur tetap dalam keadaan suci dari hadas. Sebab, kematian dapat menghampiri kita kapan saja, termasuk saat tidur.

2. Mengibas tempat tidur

Sebelum beranjak ke tempat tidur, disunnahkan mengibas atau membersihkan tempat tidur terlebih dahulu. Hal ini berdasarkan pada hadis riwayat Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda,

"Jika salah seorang di antara kamu hendak mendatangi tempat tidurnya, hendaknya ia mengibas kasurnya dengan bagian dalam sarungnya, karena ia tidak mengetahui apa yang ada padanya, kemudian mengucapkan: 'Bismika rabbi wadha'tu janbii' (Dengan nama-Mu Wahai Tuhanku, aku baringkan punggungku)."

3. Membaca doa sebelum tidur

Amalan sunnah selanjutnya adalah membaca doa sebelum tidur yang sebelumnya telah dibahas, yakni: "Bismikallaahuma ahyaa wa bismika amuut.”

Artinya: "Dengan menyebut nama-Mu, Ya Allah, aku hidup dan dengan menyebut nama-Mu aku mati.

4. Membaca ayat kursi

Membaca Ayat Kursi sebelum tidur memiliki keutamaan yaitu Allah melindungi kita dari gangguan setan hingga pagi harinya. Hal ini sebagaimana disabdakan oleh Rasulullah SAW,

"Jika kamu hendak berbaring di atas tempat tidurmu, bacalah ayat Al Kursi karena dengannya kamu selalu dijaga oleh Allah Ta'ala dan syetan tidak akan dapat mendekatimu sampai pagi," (HR. Bukhari).

5. Membaca surat pendek

Surat pendek yang dimaksud adalah Al Ikhlas, Al Falaq dan An Nas. Ketiga surat ini tak pernah lupa diucapkan oleh Rasulullah sebelum tidur. Dari Aisyah Radhiyallahu Anhu: 

"Rasulullah SAW apabila hendak beranjak ke tempat tidurnya setiap malam, Beliau menyatukan kedua telapak tangannya lalu meniupkan keduanya dan membacakan keduanya surat al-Ikhlas, al-Falaq dan an-Naas.

Kemudian beliau mengusap dengan keduanya bagian mana saja semampunya. Beliau memulainya dari atas kepala dan wajahnya serta bagian belakang dari badannya. Beliau melakukan perkara itu tiga kali." (HR. Muslim).

6. Istighfar

Biasakan untuk membaca istighfar sebelum hendak tidur, sebagaimana dalam sebuah hadis Rasulullah SAW bersabda,

Rasulullah banyak membaca 'Subhanallah wa bihamdihi, astaghfirullah wa atubu ilaihi, (Maha Suci Allah dengan segala pujinya, aku memohon ampun kepada Allah) sebelum tidur.” (HR Bukhari, Muslim).

Adapun bacaan istighfar sebelum tidur yang juga dapat diamalkan sebagai berikut:

Astaghfirullahal ladzi la ilaha illa huwal hayyul qoyyumu wa atubu ilaihi.

Artinya: Aku memohon ampun kepada Allah yang tiada Tuhan melainkan Dia, Yang Maha Hidup lagi Maha Berdiri Sendiri, dan aku bertaubat kepada-Nya." (viva/Mzn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan Beri Peringatan Keras ke Pihak Asing yang Berani Singgung Indonesia: Tidak Hanya Berbicara!

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan Beri Peringatan Keras ke Pihak Asing yang Berani Singgung Indonesia: Tidak Hanya Berbicara!

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan beraksi keras soal tudingan pihak asing yang berani menilai Indonesia tidak peduli dengan lingkungan.
Unik! Warga Batumerah Ambon Gelar Tradisi Makan Patita untuk Perkokoh Persatuan

Unik! Warga Batumerah Ambon Gelar Tradisi Makan Patita untuk Perkokoh Persatuan

Adat dan Budaya Indonesia memiliki banyak tradisi unik. Salah satunya, tradisi makan patita dari Ambon. Tradisi ini tetap dilestarikan warga Desa Batumerah,
Ramainya Wacana Terapkan Sistem Kelas Rawat Inap Standar, DPR Bakal Panggil BPJS Kesehatan

Ramainya Wacana Terapkan Sistem Kelas Rawat Inap Standar, DPR Bakal Panggil BPJS Kesehatan

Ramainya diperbincangkan publik soal wacana BPJS Kesehatan terapkan kelas 1,2,3 jadi sistem kelas rawat inap standar. Sontak, ini buat DPR segera panggil BPJS
Menguak Prostitusi Terselubung di Panti Pijat yang Sulit Dibuktikan, Satpol PP Mokumoku Temukan Peristiwa Tak Terduga

Menguak Prostitusi Terselubung di Panti Pijat yang Sulit Dibuktikan, Satpol PP Mokumoku Temukan Peristiwa Tak Terduga

Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Mokumoku, Provinsi Bengkulu, menguak prostitusi terselubung di balik tempat usaha panti pijat yang meresahkan masyarakat.
Jangan Sampai Salah Baca, Begini Urutan Zikir yang Tepat setelah Shalat Fardhu, Ustaz Adi Hidayat Jelaskan....

Jangan Sampai Salah Baca, Begini Urutan Zikir yang Tepat setelah Shalat Fardhu, Ustaz Adi Hidayat Jelaskan....

Ustaz Adi Hidayat mengungkap urutan zikir melaksanakan shalat fardhu. Ia menjelaskan hal itu karena masih banyak umat Muslim yang salah ucap urutan bacaannya.
Link Live Streaming Persib Vs Bali United

Link Live Streaming Persib Vs Bali United

Berikut ini adalah link live streaming Persib Bandung melawan Bali United.
Trending
PSSI Bisa Kejar 3 Bintang Grade A Eropa Ini Buat Timnas Indonesia Usai Gagal Dipanggil Belanda di Euro 2024

PSSI Bisa Kejar 3 Bintang Grade A Eropa Ini Buat Timnas Indonesia Usai Gagal Dipanggil Belanda di Euro 2024

Timnas Indonesia bisa dapatkan amunisi berharga jika PSSI gerak cepat naturalisasi 3 bintang keturunan grade A Eropa yang gagal dipanggil Belanda di Euro 2024.
Bukan Sakit Hati, Ini Alasan Sesungguhnya Shin Tae-yong Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia

Bukan Sakit Hati, Ini Alasan Sesungguhnya Shin Tae-yong Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia

Teka-teki alasan Shin Tae-yong tidak memanggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 akhirnya terjawab.
Bukti Nyata Ketegasan Shin Tae-yong, Tak Segan Tendang Pemain-pemain Ini dari Timnas Indonesia karena Indisipliner

Bukti Nyata Ketegasan Shin Tae-yong, Tak Segan Tendang Pemain-pemain Ini dari Timnas Indonesia karena Indisipliner

Sejak ditangani oleh pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae yong, Timnas Indonesia kini secara perlahan mulai menunjukan peningkatan kualitas dalam segi permainan
Madame Pang Nilai Timnas Indonesia Levelnya Masih di Bawah Thailand, Kok Bisa?

Madame Pang Nilai Timnas Indonesia Levelnya Masih di Bawah Thailand, Kok Bisa?

Presiden Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT), Nualphan Lamsam atau Madame Pang menyebut Timnas Indonesia belum melampaui Gajah Perang.
Sambil Menangis, Ayah Eky Pacar Vina Akhirnya Muncul dan Minta Ini: Saya Tidak Diam, Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Sambil Menangis, Ayah Eky Pacar Vina Akhirnya Muncul dan Minta Ini: Saya Tidak Diam, Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Setelah keluarga Vina yang muncul membongkar fakta-fakta kasus pembunuhan Vina dan Eky, kini giliran keluarga Muhammad Rizky Rudiana atau Eky kekasih Vina.
Polisi Arab Saudi Amankan 2 Jemaah Haji Indonesia di Masjid Nabawi, Petugas Kemenag Bergerak!

Polisi Arab Saudi Amankan 2 Jemaah Haji Indonesia di Masjid Nabawi, Petugas Kemenag Bergerak!

Dua jemaah haji Indonesia mengalami sebuah insiden di kawasan Masjid Nabawi, Madinah karena diamankan Askar atau polisi Arab Saudi akibat melanggar aturan.
Buat Heboh! Akun Medsos Diduga Egi Otak Pelaku Pembunuhan Vina Ditemukan

Buat Heboh! Akun Medsos Diduga Egi Otak Pelaku Pembunuhan Vina Ditemukan

Baru-baru ini netizen dibuat tercengan oleh unggahan media sosial X. Hal ini lantaran mengunggah foto diduga Egi yang merupakan pelaku pembunuhan vina
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
Indonesia Dalam Peristiwa
22:00 - 23:00
One Pride Mixed Martial Arts
00:00 - 02:00
Bundesliga Seru
Selengkapnya