Kasih Kode Keras di Instagram, Rekan Bule Megawati Hangestri di Red Sparks Ini Bakal Gabung ke Klub Proliga Musim Depan?
- KOVO
tvOnenews.com - Usai menyudahi kiprahnya di Red Sparks musim ini, Megawati Hangestri dikabarkan bakal kembali tampil di kompetisi Proliga 2024.
Bahkan, ada kabar yang menyebut jika salah satu rekan bule Megawati Hangestri di Red Sparks juga akan mengikuti langkahnya dengan bermain di Indonesia.
Sebagaimana diketahui, sejumlah kontrak pemain Red Sparks dikabarkan segera berakhir pada musim ini dan belum ada tanda perpanjangan termasuk Megawati Hangestri.
Megawati Hangestri dan kolega memang akan terlebih dahulu mengikuti laga eksebisi dan jumpa penggemar saat Red Sparks mengunjungi Indonesia pada 17-21 April 2024.
Barulah setelah itu, Red Sparks dapat memutuskan apakah para pemainnya itu dipertahankan untuk kompetisi V-League musim depan atau tidak.
Situasi sulit ini juga dihadapi oleh Megawati Hangestri yang kontraknya bersama Red Sparks akan berakhir pada tanggal 10 April 2024 mendatang.
Banyak rumor menyebut bahwa Megawati Hangestri akan pindah dari Liga Korea musim depan jika Red Sparks tak kunjung memperbarui kontraknya.
Namun yang jelas, Red Sparks akan mengalami kerugian yang sangat besar jika mereka tak menawarkan kontrak baru kepada Megawati Hangestri.
Sebelum itu, Megawati Hangestri akan terlebih dahulu tampil di Proliga 2024 sebelum memutuskan petualangan barunya di luar negeri untuk musim depan.
Sejumlah tim dikabarkan berminat datangkan Megawati Hangestri untuk Proliga 2024 seperti Jakarta BIN dan Jakarta Pertamina Enduro.
Akan tetapi, langkah yang diambil oleh Megawati Hangestri dengan tampil di Proliga 2024 berpeluang diikuti oleh sesama pemain asing Red Sparks.
Dia adalah pevoli cantik asal Amerika Serikat yang jadi tandem bagi Megawati Hangestri saat memperkuat Red Sparks di V-League 2023/2024 yaitu Giovanna Milana.
Kombinasi apik dari Megawati Hangestri dan Giovanna Milana cukup mengerikan bagi lawan-lawan Red Sparks di Liga Korea musim ini.
Baik Megawati Hangestri maupun Giovanna Milana sama-sama berada di peringkat 10 besar sebagai pencetak skor terbanyak di V-League 2023/2024.
Tak hanya itu, keduanya berhasil antarkan Red Sparks lolos ke play-off musim semi untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun terakhir meski gagal mencapai final.
Load more