LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Jawa Timur berhasil jadi juara umum cabang olahraga renang FAI 2022.
Sumber :
  • prsi

Selamat, Jawa Timur Juara Umum Renang Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2022

Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2022 telah memasuki hari keempat. Jawa Timur berhasil mempertahankan posisi untuk menjadi juara umum cabang olahraga renang.

Jumat, 29 Juli 2022 - 23:00 WIB

Jakarta – Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2022 telah memasuki hari keempat. Jawa Timur berhasil mempertahankan posisi untuk menjadi juara umum cabang olahraga renang.

Kejuaraan nasional akuatik bertajuk Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2022 telah berjalan lancar selama empat hari di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Persaingan ketat berlangsung pada cabang olahraga renang, hingga Jumat (29/07/2022).  

Sampai seluruh nomor pertandingan selesai, Jawa Timur berhasil menambah delapan medali emas pada hari terakhir. Dengan mengumpulkan total 32 emas, 16 perak dan 21 perunggu, kontingen Jawa Timur berhak keluar sebagai juara umum cabang olahraga renang FAI 2022.

Berselisih hanya tiga medali emas, Tim DKI Jakarta menempati peringkat kedua dengan perolehan 29 medali emas, 30 perak dan 32 perunggu. Di peringkat ketiga, Kontingen Jawa Barat mengumpulkan 18 keping emas, 32 perak dan 31 perunggu.

Bahkan Jawa Barat bersaing ketat dengan Bali yang menempati di peringkat keempat dengan selisih tipis, yakni meraih 17 emas, 27 perak dan 16 perunggu. Tim Banten mengisi posisi kelima dengan 13 emas, 5 perak dan 5 perunggu serta Jawa Tengah dengan 13 emas, 4 perak dan 15 perunggu.

Baca Juga :

 

Rekor Nasional Pecah Lagi

Seperti pada tiga hari pertama, rekor nasional kelompok umur kembali pecah pada cabang olahraga renang. Pada Jumat, dua rekor tercipta, yakni atas nama I Nyoman Gede Yajamana pada kelompok umur 3 (12-13 tahun) yang tampil pada nomor 50 meter gaya kupu-kupu putra dengan catatan 26,99 detik.

I Nyoman Gede Yajamana melewati rekor lama, 27,17 detik, milik Kenny Lisan Putera yang tercipta pada 2010 di Semarang.

Aksi fenomenal berlanjut pada kelompok umur 2 (14-15 tahun). Ibrahim Faqih kembali mencatatkan rekor baru. Kali ini, Faqih membukukan waktu terbaik pada nomor 50 meter gaya kupu-kupu putra dengan 25,89 detik. Ia mempertajam rekornya sendiri yakni 26,06 detik pada 2022. 

Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI), Wisnu Wardhana, menyambut baik prestasi atlet-atlet belia yang tampil di FAI 2022.

“Di kejurnas ini, kita melihat banyak pemecahan rekor nasional di kelompok umur 2 dan 3. Ini menandakan bahwa setelah pandemik menurun, pembinaan sudah berjalan baik. Dalam kurun dua tahun, kita sewajarnya melihat banyak perkembangan pada atlet-atlet junior,” kata Wisnu Wardhana.

 

Peraih Predikat Terbaik

Perenang terbaik putra:

1. Aflah Fadlan Prawira (Senior) Jawa Barat

2. Alvino Dika Wijaya (Grup-1) Jawa Tengah

3. Ibrahim Faqih (Grup-2) DKI Jakarta

4. I Nyoman Gede Yajamana (Grup-3) Bali

 

Perenang terbaik putri:

1. Ressa Kania Dewi (senior) Jatim

2. Adelia (Grup-1) Jabar

3. Ni Putu Pande Lisa Primasari (Grup-2) DKI Jakarta

4. Ni Kadek Rena Kartika (Grup-3) Bali

 

Pertandingan seru juga terjadi pada cabang olahraga polo air putra kelompok umur di bawah 18 tahun. Jawa Barat keluar sebagai juara Grup A setelah menang 11-3 atas DKI Jakarta B yang menjadi runner up.

Tim polo air DKI Jakarta A mampu melaju ke semifinal setelah meraih dua kemenangan pada Grup B dengan mengalahkan Sumatra Selatan 19-5 dan menang atas Kota Jambi 22-1.

Pada partai semifinal, Tim DKI Jakarta A akan bertemu rekan satu kontingen, yakni DKI B yang berstatus runner up Grup B. Jawa Barat dan Sumatra Selatan bersaing pada laga lain untuk merebut tiket final polo air putra Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2022. (upi/raw)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pangkalan Pendaratan Ikan Palijaya Bekasi Bakal Difungsikan sebagai Kawasan Wisata dan Konservasi

Pangkalan Pendaratan Ikan Palijaya Bekasi Bakal Difungsikan sebagai Kawasan Wisata dan Konservasi

Pemprov Jabar berkomitmen memberdayakan semua elemen yang terlibat di dalam Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Paljaya Muara Tawar di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Pacar Marselino Ferdinan, Nadia Raisya Ikut Kena Semprot Netizen, Nasib Pemain Timnas Indonesia U-23 Ini Dipertanyakan

Pacar Marselino Ferdinan, Nadia Raisya Ikut Kena Semprot Netizen, Nasib Pemain Timnas Indonesia U-23 Ini Dipertanyakan

Nasib pacar Marselino Ferdinan, Nadia Raisya yang ikut terkena hujatan netizen di akun Instagramnya. Nasib pemain Timnas Indonesia U-23 itu kini dipertanyakan.
2 Anak Didik Borussia Academy Indonesia Dikirm ke Borussia Monchengladbach

2 Anak Didik Borussia Academy Indonesia Dikirm ke Borussia Monchengladbach

Dua pemain dari Borussia Academy Indonesia, Sebastian Desch berusia 15 tahun dan Nanda berumur 14 tahun, akan dikirim ke Jerman dan berlatih bersama Borussia Monchengladbach.
Ingin Tingkatkan Kreativitas Pemuda, Anies Baswedan Dorong Pegiat Seni di Aceh

Ingin Tingkatkan Kreativitas Pemuda, Anies Baswedan Dorong Pegiat Seni di Aceh

Eks Capres nomor urut 01, Anies Baswedan menginginkan generasi muda terus meningkatkan kreativitas dan keterampilan menghadapi masa depan.
Kasus Mutilasi yang Menggemparkan Ciamis Bakal Terungkap, Tim Khusus Dikerahkan Kejar Fakta Suami Tega Bunuh Istrinya, Motifnya Ternyata

Kasus Mutilasi yang Menggemparkan Ciamis Bakal Terungkap, Tim Khusus Dikerahkan Kejar Fakta Suami Tega Bunuh Istrinya, Motifnya Ternyata

Polisi bakal mengungkap kasus mutilasi yang menggemparkan Ciamis, Jawa Barat, terhadap tersangka suami tega bunuh istrinya.
Kado Istimewa Hardiknas 2024, Bupati OKU Timur Ir H Lanosin MT Terima Penghargaan dari Mendikbudristek

Kado Istimewa Hardiknas 2024, Bupati OKU Timur Ir H Lanosin MT Terima Penghargaan dari Mendikbudristek

Penghargaan ini dìberikan atas dukungan Pemkab OKU Timur yang telah bekerjasama dan berkontribusi dalam menyukseskan program pelestarian bahasa daerah dalam platform merdeka belajar episode ke-17, revitalisasi bahasa daerah.
Trending
3 Pemain Baru yang Bisa Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23 untuk Menghadapi Guinea

3 Pemain Baru yang Bisa Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23 untuk Menghadapi Guinea

Timnas Indonesia U-23 dipastikan tanpa kehadiran Rizky Ridho dan Justin Hubner saat menghadapi Guinea pada laga playoff Olimpiade Paris 2023.
Bukan Marselino Ferdinan atau Nathan Tjoe-A-On, Ini Pemain Terbaik Piala Asia U-23 Versi AFC

Bukan Marselino Ferdinan atau Nathan Tjoe-A-On, Ini Pemain Terbaik Piala Asia U-23 Versi AFC

Tidak ada nama Nathan Tjoe-A-On atau Marselino Ferdinan dalam daftar pemain terbaik di Piala Asia U-23 2024.
Pacar Struick Bawakan Tas Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Itu Kena Ultimatum: Kebiasaan Dah, Baru Kenal Juga

Pacar Struick Bawakan Tas Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Itu Kena Ultimatum: Kebiasaan Dah, Baru Kenal Juga

Istri Pratama Arhan, Azizah Salsha baru-bar ini kembali menjadi sorotan setelah menonton pertandingan Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23.
Masih Ingat Evgeny Khmaruk? Kiper Asing Milik Persija Jakarta yang Dilarang Main Seumur Hidup di Indonesia, Kini Kabarnya...

Masih Ingat Evgeny Khmaruk? Kiper Asing Milik Persija Jakarta yang Dilarang Main Seumur Hidup di Indonesia, Kini Kabarnya...

Evgeby Khmaruk sempat menjadi penjaga gawang yang paling disegani di Liga Indonesia 2007/2008 ketika membela Persija Jakarta, namun kabarnya sekarang justru...
Detik-detik Pelaku Mutilasi di Ciamis Potong Bagian Tubuh Istrinya di Depan Umum, Bawa Baskom Isi Daging Korban ke Pos Ronda

Detik-detik Pelaku Mutilasi di Ciamis Potong Bagian Tubuh Istrinya di Depan Umum, Bawa Baskom Isi Daging Korban ke Pos Ronda

Pembunuhan dan mutilasi mengerikan tersebut dilakukan oleh Tarsum (50) terhadap istrinya sendiri yang bernama Yanti (44) karena diduga mengalami depresi berat.
Jelang Laga Kontra Guinea, Timnas Indonesia U-23 Dapat 2 Tambahan Amunisi Baru yang Bisa Buat Shin Tae-yong Tersenyum

Jelang Laga Kontra Guinea, Timnas Indonesia U-23 Dapat 2 Tambahan Amunisi Baru yang Bisa Buat Shin Tae-yong Tersenyum

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, berencana memanggil dua pemain tambahan jelang pertandingan kontra Guinea di Prancis pada 9 Mei 2024 mendatang.
Shin Tae-yong Full Senyum, 3 Pemain Keturunan Eropa Ini Bisa Tampil saat Timnas Indonesia Hadapi Guinea

Shin Tae-yong Full Senyum, 3 Pemain Keturunan Eropa Ini Bisa Tampil saat Timnas Indonesia Hadapi Guinea

Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik dengan Nathan Tjoe-A-On tetap bersama Garuda Muda hadapi Guinea di play-off Olimpiade Paris 2024, Kamis (9/5) mendatang.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Indonesia Dalam Peristiwa
22:00 - 23:00
One Pride Mixed Martial Arts
00:00 - 02:00
Bundesliga Seru
Selengkapnya