LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Novak Djokovic tetap bangga merangkul bakat masa depan, Holger Rune.
Sumber :
  • atptour

Tenis Dunia Menyambut Penakluk Djokovic, Remaja 19 Tahun, Holger Rune

Dunia tenis menyambut kedatangan jagoan baru, Holger Rune. Secara mengejutkan, Rune mengalahkan sang juara enam kali turnamen Masters di Paris, Novak Djokovic.

Senin, 7 November 2022 - 09:59 WIB

Paris, Prancis – Dunia tenis menyambut kedatangan jagoan baru, Holger Rune. Secara mengejutkan, Rune mengalahkan sang juara enam kali turnamen Masters di Paris, Novak Djokovic.

Petenis remaja asal Denmark, Holger Rune, mengejutkan juara enam kali Novak Djokovic untuk merebut gelar Masters pertamanya di Paris, Prancis. Minggu (06/11/2022), Runer bangkit dari ketertinggalan satu set untuk menang 3-6, 6-3, dan 7-5.

Holger Rune, yang berusia 19 tahun, menjadi pemenang termuda turnamen Paris setelah Boris Becker -- yang berusia 18 tahun pada 1986 setelah mengalahkan lima pemain top-10 dalam beberapa hari -- yang pertama melakukannya di turnamen yang sama.

Untuk kali pertama merebut gelar juara, Holger Rune menjadi petenis kelima musim 2022 yang memenangi Masters. Ia juga akan menjadi petenis Denmark pertama yang masuk ke 10 besar pada peringkat ATP.

Baca Juga :

"Itu berarti segalanya bagi saya, cara yang sempurna untuk menyelesaikan pekan ini," kata Rune. "Itu adalah turnamen yang luar biasa."

Setelah memenangi gelar di Stockholm, dan runner-up di Sofia dan Basel, Rune memulai perjalanannya ke final keempat berturut-turut dengan menyelamatkan tiga match point di babak pembukaan untuk mengalahkan Stan Wawrinka.

Remaja 19 tahun kemudian mengalahkan Hubert Hurkacz dan Andrey Rublev sebelum menyingkirkan Carlos Alcaraz ketika petenis nomor satu dunia mundur karena cedera saat tertinggal satu set pada perempat final.

Petenis muda andalan Denmark lalu menghentikan 16 kemenangan beruntun Felix Auger-Aliassime. Rune lantas menantang Novak Djokovic, yang tidak pernah kalah di Bercy sejak kekalahannya dari Karen Khachanov pada final 2018.

"Bagi seseorang yang sangat muda untuk menunjukkan ketenangan dan kedewasaan dalam pertandingan besar seperti ini sangat mengesankan. Dia memiliki satu pekan dalam hidupnya," kata Djokovic.

Perbedaan 16 Tahun

Petenis Serbia mencapai final hari Minggu setelah memenangi 21 dari 22 pertandingan sejak Wimbledon, yang ia menangi untuk ketujuh kalinya pada Juli untuk menandingi rekor Pete Sampras.

Novak Djokovic mematahkan servis untuk memimpin 3-1 saat Rune melakukan kesalahan ganda berturut-turut di final terbesar dalam kariernya.

Djokovic dengan nyaman bertahan untuk mengantongi set pembuka dan tampaknya Rune berada di ujung tanduk ketika dia unggul 40-0 pada servis lawannya pada game pertama set kedua.

Namun, Rune melawan balik dengan luar biasa untuk menggagalkan Djokovic. Holger remaja kemudian mendapatkan momentum yang menguntungkan dengan segera mematahkan servis untuk unggul 2-0 pada game berikutnya, yang terbukti cukup untuk memaksa ke set penentuan.

Perbedaan usia 16 tahun antara dua petenis adalah yang terbesar di final Masters sejak Rafael Nadal, yang berusia 19 tahun, mengalahkan Andre Agassi yang berusia 35 tahun di Montreal pada 2005.

Namun Holger Rune yang masih belum berpengalaman melakukan kesalahan ganda saat mencoba servis kedua yang besar untuk memberi Djokovic keunggulan 3-1. Tetapi petenis belia Denmark menunjukkan karakteristiknya yang luar biasa untuk langsung memperbaiki keadaan.

Sebaliknya, Djokovic melakukan kesalahan ketika tekanan sedang tinggi, melepaskan pukulan forehand yang melebar untuk memberi Rune kesempatan servis untuk mendapatkan trofi.

Klimaks tercapai. Holger Rune bertahan enam break point dalam game terakhir sebelum mengamankan gelar setelah dua jam dan 34 menit untuk menyelesaikan pekan yang luar biasa di ibukota Prancis. (raw)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
KPK Tetapkan Dua Tersangka Baru dalam Kasus Dugaan Korupsi Penerimaan Suap Abdul Gani Kasuba, Identitasnya Masih Rahasia

KPK Tetapkan Dua Tersangka Baru dalam Kasus Dugaan Korupsi Penerimaan Suap Abdul Gani Kasuba, Identitasnya Masih Rahasia

Penyidik KPK mengungkap perkembangan kasus dugaan korupsi penerimaan suap mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba, dengan menetapkan dua tersangka baru.
Aplikasi Investasi Digital Bibit Diunduh Lebih dari 10 Juta Kali

Aplikasi Investasi Digital Bibit Diunduh Lebih dari 10 Juta Kali

Aplikasi investasi digital terdepan di Indonesia, Bibit telah diunduh lebih dari 10 juta kali di Google Play dan menjadi aplikasi investasi digital pertama di Indonesia yang meraih pencapaian ini.
Marselino Ferdinan Beri Respons Berkelas Setelah Disanjung Pelatih Kelas Dunia Roberto Mancini

Marselino Ferdinan Beri Respons Berkelas Setelah Disanjung Pelatih Kelas Dunia Roberto Mancini

Marselino Ferdinan memberikan respons berkelas setelah disanjung pelatih kelas dunia, Roberto Mancini, dengan menyadari bahwa dirinya masih punya banyak PR.
Tak Disangka Dulu Ahmad Dhani Sampai Nangis-nangis di Depan Mulan Jameela, Pilih Cerai dari Maia Estianty, Pentolan Dewa 19 itu Bahkan Nekat Lakukan…

Tak Disangka Dulu Ahmad Dhani Sampai Nangis-nangis di Depan Mulan Jameela, Pilih Cerai dari Maia Estianty, Pentolan Dewa 19 itu Bahkan Nekat Lakukan…

Mulan Jameela membuat pengakuan mengejutkan terkait suaminya, Ahmad Dhani. Ternyata mantan suami Maia Estianty itu pernah dibuat menangis karena hal ini...
Ratusan Kampus Muhammadiyah Gelar Aksi Unjuk Rasa Kutuk Israel Besok, Ini Lokasinya

Ratusan Kampus Muhammadiyah Gelar Aksi Unjuk Rasa Kutuk Israel Besok, Ini Lokasinya

Ratusan kampus Muhammadiyah se-Indonesia akan menggelar unjuk rasa mengutuk Israel sekaligus membela Palestina, yang bakal berlangsung pada Selasa (7/5/2024).
Aset Berharga Timnas Indonesia, Gelandang Jakarta Ini Sukses Cetak Gol Kemenangan di Liga Inggris

Aset Berharga Timnas Indonesia, Gelandang Jakarta Ini Sukses Cetak Gol Kemenangan di Liga Inggris

Skuad Timnas Indonesia bakal punya aset berharga setelah salah satu pemain muda keturunan Jakarta, Han Willhoft-King tampil apik di kompetisi Liga Inggris.
Trending
Pantas Saja Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Ternyata Venue Playoff Olimpiade ...

Pantas Saja Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Ternyata Venue Playoff Olimpiade ...

Timnas Indonesia U-23 harus melanjutkan ke babak play-off pasca menelan kekalahan 1-2 kontra Irak dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23.
Bintang Malaysia Faisal Halim Disiram Air Keras, Suporter Timnas Indonesia Khawatirkan Keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani

Bintang Malaysia Faisal Halim Disiram Air Keras, Suporter Timnas Indonesia Khawatirkan Keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani

Megabintang Malaysia, Faisal Halim yang disiram air keras membuat suporter Timnas Indonesia khawatir dengan keselamatan Jordi Amat dan Saddil Ramdani yang kini berkarier di Negeri Jiran tersebut.
Rencana Nekat Dua Negara Asia Tenggara Demi Kejar Prestasi Timnas Indonesia di Level Asia, Mereka Bakal Lakukan...

Rencana Nekat Dua Negara Asia Tenggara Demi Kejar Prestasi Timnas Indonesia di Level Asia, Mereka Bakal Lakukan...

Usai melihat kesuksesan yang diraih Timnas Indonesia dalam beberapa waktu terakhir, dua negara Asia Tenggara ini bakal lakukan rencana nekat demi susul Garuda.
Marselino Ferdinan sedang Dikritik, Shin Tae-yong Bisa Panggil Bintang Persib Ini ke Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea

Marselino Ferdinan sedang Dikritik, Shin Tae-yong Bisa Panggil Bintang Persib Ini ke Timnas Indonesia U-23 Jelang Laga Kontra Guinea

Pemain Persib ini bisa dipertimbangkan Shin Tae-yong untuk dipanggil ke Timnas Indonesia U-23 jelang laga kontra Guinea di tengah kritik ke Marselino Ferdinan
Pemain Korea Selatan Angkat Suara Usai Gagal Ke Olimpiade Karena Timnas Indonesia U-23

Pemain Korea Selatan Angkat Suara Usai Gagal Ke Olimpiade Karena Timnas Indonesia U-23

Korea Selatan U-23 tersingkir di babak perempat final Piala Asia U-23 karena kalah adu penalti dari Timnas Indonesia U-23. 
Kisah Kelam Perjodohan Pesantren, Mantan Istri Beberkan Perselingkuhan Suaminya yang Jago Ceramah hingga Dipanggil Gus dan Raden

Kisah Kelam Perjodohan Pesantren, Mantan Istri Beberkan Perselingkuhan Suaminya yang Jago Ceramah hingga Dipanggil Gus dan Raden

Kisah kelam diungkap seorang wanita, Inam Nafila yang diduga pernah memiliki suami terpandang di salah satu pesantren ternama di Jember, Jawa Timur, soal perselingkuhan viral di media sosial.
Begini Nasib yang Bakal Dialami Shin Tae-yong Jika Pulang ke Negaranya Usai Bawa Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia

Begini Nasib yang Bakal Dialami Shin Tae-yong Jika Pulang ke Negaranya Usai Bawa Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia

Begini nasib yang bakal dialami Shin Tae-yong apabila kembali ke negaranya usai bawa Timnas Indonesia singkirkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Fakta
21:00 - 22:00
Kabar Utama
22:00 - 22:30
Menyingkap Tabir
22:30 - 23:30
Kabar Hari Ini
Selengkapnya