Mahfud MD saat Akan Menuju RSPAD Gatot Soebroto untuk Jalani Tes Kesehatan, Minggu (22/10/2023).
Sumber :
  • tvOne

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Mengaku Sehat dan Siap Jalani Tes Kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto

Minggu, 22 Oktober 2023 - 07:21 WIB

Sebagai informasi, Pasangan bakal capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mohammad Mahfud Mahmodin atau Mahfud MD, hari ini Minggu, mendapat giliran untuk menjalani tes kesehatan di RSPAD Gatot Subroto.

 Pantauan tim tvOnenews.com di lapangan sejak pukul 05.51 WIB petugas rumah sakit, dokter, dibantu TNI dan KPU tampak bersiap-siap di depan Gedung Medical Check-UP RSPAD Gatot Subroto.

Sementara paslon Ganjar-Mahfud tiba sekitar pukul 07.05 WIB.

Pemeriksaan tes kesehatan atau medical check-up ini merupakan persyaratan wajib bagi bakal calon presiden dan wakil presiden untuk maju dalam kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) Pemilu 2024.

Sehari sebelumnya, adalah pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yang menjalani tes kesehatan pertama. Proses pemeriksaan berlangsung selama delapan hingga 10 jam lamanya.

Dalam tes kesehatan ini, ada 50 orang tim dokter yang terlibat dalam pemeriksaan kesehatan pasangan calon presiden dan wakil presiden.

Adapun rangkaian tes kesehatan yang diikuti oleh pasangan calon di antaranya CT scan, diagnostik, pemeriksaan pembuluh darah dalam jantung, tes fungsi organ keseluruh, tes pembuluh darah, MRI melihat profil merujuk pada seseorang, mengukur kapasitas paru-paru, tes treadmill, USG, wawancara untuk mendiagnosis gangguan problem solving dan tes uji narkoba.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral