Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri.
Sumber :
  • ANTARA

Firli Bahuri Kembali Mangkir dari Pemeriksaan Dugaan Kasus Pemerasan Terhadap Eks Mentan SYL, Ini Respon Polda Metro Jaya 

Rabu, 8 November 2023 - 20:47 WIB

Ade Safri menuturkan saat ini pihaknya telah melayangkan surat pemeriksaan tambahan terhadap FB tersebut.

Menurutnya pemeriksaan terhadap FB dijadwalkan pihaknya pada Selasa (7/11/2023) di Gedung Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

"Telah dikirimkan surat panggilannya pada tanggal 2 November 2023 kemarin, untuk jadwal pemeriksaan di hari Selasa tanggal 7 November 2023 pukul 10.00 WIB di ruang Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Lantai 21 Gedung Promoter," ungkapnya.

Sebelumnya, Ketua KPK, Firli Bahuri rampung menjalani pemeriksaan Ditreskrimsus Polda Metro Jaya terkait dugaan kasus pemerasan terhadap eks Mentan, Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Firli yang menjalani pemeriksaan di Gedung Dittipikor Bareskrim Polri tercatat menjalani pemeriksaan sekira pukul 11.00 WIB hingga pukul 19.50 WIB.

Sejak kedatangannya hingga kepulangannya saat menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Firli tak memunculkan batang hidungnya kepada awak media yang telah menunggu sejak pagi.

Usai pemeriksaan berlangsung, Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak menggelar konferensi pers hasil pemeriksaan pihaknya kepada Firli Bahuri.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:37
02:00
03:51
00:45
06:20
03:52
Viral