Pengamat Sepak Bola Tommy Welly.
Sumber :
  • Instagram @bungtowel8

Presiden Tidak Sebut Nama PSSI dalam Pernyataan Resminya, Bung Towel: Sudah Tidak Nyaman

Sabtu, 8 Oktober 2022 - 20:36 WIB

Jakarta - Pengamat Sepak Bola Tommy Welly menilai Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah tidak nyaman dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) usai tragedi Kanjuruhan terjadi pada Sabtu (1/10/2022).

Hal itu dikatakan Tommy Welly dalam menanggapi perihal tidak disebutkannya PSSI dalam pernyataan resmi Presiden Jokowi yang disiarkan melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat (7/10/2022).

"Menurut saya, Presiden sudah tidak nyaman dengan PSSI makanya dalam pernyataan resminya presiden tidak menyebut PSSI," ujar pria yang akrab disapa dengan Bung Towel dalam Program Dialog Apa Kabar Indonesia Malam, Sabtu (8/10/2022).

Bung Towel kemudian menyoroti perihal kolaborasi yang akan dilakukan antara FIFA, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), dan pemerintah Indonesia.

"Transformasi yang dikatakan juga tidak disebutkan dengan dengan jelas," katanya.

Tangkapan Layar Surat dari Presiden FIFA Giovanni Vincenzo Infantino ke  Presiden Jokowi (YouTube Sekretariat Presiden)

Seperti diketahui, Presiden Jokowi menjelaskan beberapa langkah yang telah didapatkan setelah berkomunikasi dengan Presiden FIFA Gianni Infantino pada tanggal 3 Oktober 2022 lalu.

Setidaknya terdapat lima langkah kolaborasi yang akan dilakukan antara FIFA, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), dan pemerintah Indonesia usai tragedi Stadion Kanjuruhan.

  1. Membangun standar keamanan stadion di seluruh stadion yang ada di Indonesia.

  2. Memformulasikan standar protokol dan prosedur pengamanan yang dilakukan oleh pihak kepolisian berdasarkan standar keamanan internasional.

  3. Melakukan sosialisasi dan diskusi dengan klub-klub bola di Indonesia, termasuk perwakilan suporter untuk mendapatkan saran dan masukan serta komitmen bersama.

  4. Mengatur jadwal pertandingan yang memperhitungkan potensi-potensi risiko yang ada

  5. Menghadirkan pendampingan dari para ahli di bidangnya.

Dalam konferensi pers yang digelar secara virtual melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat (7/10/2022) Presiden Jokowi juga menyampaikan berita gembira bahwa Indonesia tidak mendapatkan sanksi FIFA.

Presiden FIFA Gianni Infantino (ant)

“Berdasarkan surat tersebut Alhamdulillah sepak bola Indonesia tidak dikenakan sanksi oleh FIFA,” tegas Presiden Jokowi.

Pemerintah dan FIFA pun sepakat membentuk tim transformasi sepak bola Indonesia. Hal tersebut merupakan salah satu poin dalam surat dari FIFA yang diterima  Jokowi. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:34
06:55
12:57
01:51
06:48
09:30
Viral