Ilustrasi senjata.
Sumber :
  • Antara

Polisi Pastikan 4 Perampok di BSD Tidak Terafiliasi Jaringan Terorisme

Minggu, 9 Oktober 2022 - 13:51 WIB

Akibat dugaan tersebut, polisi berencana menggandeng tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri guna mendalami kasus perampokan itu.

Hengki mengatakan langkah ini diambil guna mengetahui adanya indikasi keterkaitan kasus dengan jaringan terorisme.

Pasalnya, salah satu pelaku berinisial MK (33) merupakan pecatan dari militer yang juga berperan sebagai sosok penyedia senjata api (senpi) dan telah terlibat kasus perampokan toko emas di sejumlah wilayah lain yang ada di Tangerang.

"Semua pelaku merupakan spesialis perampokan toko emas. Makanya kita menggandeng tim Densus 88 Antiteror Polri untuk mendalami apakah ada keterkaitan dengan jaringan teror," kata Hengki saat dihubungi, Jumat (30/9/2022).

"Kemudian, salah satu pelaku inisial MK ini merupakan pecatan militer dan juga berperan sebagai penyedia senpi dalam kasus perampokan ini. Dia juga pernah terlibat aksi perampokan di TKP lain, yakni di Cikupa dan Pasar Kemis," sambung Hengki.

Adapun dari penyidikan yang dilakukan, lanjut dia, terkuak peran dari masing-masing bandit bersenjata api ini.

"Untuk pelaku lain inisial S (37), TH (37) dan H (34) itu berperan sebagai eksekutor. Mereka juga pernah terlibat aksi perampokan di TKP lain. Semuanya spesialis," ujar dia.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral